9 Tips Menolak Ajakan Kencan secara Halus di Media Sosial

Sabtu, 06 Agustus 2022 - 12:59 WIB
loading...
9 Tips Menolak Ajakan...
Menolak ajakan kencan di media sosial tetap harus dilakukan dengan baik agar tidak menyinggung orang lain. Foto/SHVETS production, Pexels
A A A
JAKARTA - Media sosial memang diciptakan untuk mempermudah komunikasi antar-individu. Jadi, tak heran media ini kini dijadikan sebagai salah satu cara untuk melakukan PDKT.

Bahkan tak sedikit juga yang 'menembak' atau mengajak kencan alias nge-date gebetan-nya melalui pesan singkat di media sosial.

Sebagian orang mungkin bingung cara menolak ajakan kencan seseorang di media sosial dengan baik. Sering kali mereka memilih ghosting atau malah langsung memblokir orang yang 'menembak'nya tanpa memberi jawaban.

Lantas, bagaimana cara menolak ajakan kencan secara halus di media sosial? Simak tipsnya berikut ini, mengutip dari berbagai sumber.

1. Ubah Pola Pikirmu dan Buang Rasa Bersalah

9 Tips Menolak Ajakan Kencan secara Halus di Media Sosial

Foto:RODNAE Production/Pexels

Daripada berpikir bahwa kamu akan menolaknya, sebaiknya ubah cara berpikirmu dengan bilang kalian sepertinya tidak cocok. Sebab saat memulai suatu hubungan, kalian berdua harus merasa cocok satu sama lain, tak bisa hanya berdasarkan perasaan satu pihak saja.

2. Pertimbangkan Waktu yang Tepat

9 Tips Menolak Ajakan Kencan secara Halus di Media Sosial

Foto:Alex Green/Pexels

Pilihlah waktu yang tepat sebelum menolaknya. Jangan menolak sebelum ia menghadapi suatu hal yang penting. Atau sebaliknya, kamu menolak saat dirimu sedang stres.

3. Jawablah dengan Baik dan Sopan

9 Tips Menolak Ajakan Kencan secara Halus di Media Sosial

Foto:SHVETS production/Pexels

Ingatlah bahwa kalian memulai hubungan pertemanan dengan baik, jadi kamu tak punya alasan untuk menolaknya dengan kasar. Pikirkan bahwa perasaannya padamu bukanlah kesalahan. Lagi pula, kamu juga tidak mau, kan, kalau ditolak dengan kasar oleh orang lain?

4. Gunakan Metode Sandwich

9 Tips Menolak Ajakan Kencan secara Halus di Media Sosial

Foto:The BlackRabbit/Unsplash

Metode ini dilakukan dengan cara memasukkan jawaban negatif di antara dua hal positif untuk menjaga rasa percaya diri orang yang kita tolak. Misalnya, dengan mengatakan, “Aku senang kamu mengajakku menonton film favoritku, tapi aku sudah punya pacar. Tapi terima kasih sudah mengajakku”.

Baca Juga: 7 Hal yang Bikin Introvert Susah Punya Pacar dan Solusinya

5. Berilah Jawaban yang Singkat dan Jelas

9 Tips Menolak Ajakan Kencan secara Halus di Media Sosial

Foto:RODNAE Production/Pexels

Saat kamu menolak seseorang, janganlah mengirim pesan dalam bentuk paragraf. Cukup sampaikan poin-poin pentingnya saja, karena pesan yang panjang akan membuatnya berpikir kamu melakukan usaha untuknya dan merasa dirinya punya kesempatan. Kamu juga berhak tak memberi penjelasan terkait alasanmu.

6. Bicarakan Bagaimana Perasaanmu, Bukan Perasaannya

9 Tips Menolak Ajakan Kencan secara Halus di Media Sosial

Foto:Andrea Piacquadio/Pexels

Kamu hanya tahu perasaanmu, bukan perasaannya. Jadi, janganlah menilai perasaannya, tetapi bicarakan perasaanmu padanya. Gunakan kata “aku” dalam penolakan agar dirinya tak merasa disalahkan. Jelaskan bahwa itu bukan salahnya karena setiap orang punya kriteria pasangan masing-masing.

7. Jujurlah jika Ia Masih Tak Mau Menerima

9 Tips Menolak Ajakan Kencan secara Halus di Media Sosial

Foto:Trinity Kubassek/Pexels

Kalau ia masih tak mau menerima penolakanmu, jangan mencari-cari alasan yang tidak masuk akal untuk menolaknya. Katakan saja yang sejujurnya walaupun mungkin ia akan bertanya lebih jauh. Namun, pastikan juga untuk mematahkan segala pertanyaan “gimana kalau” yang dapat muncul di benaknya.


8. Jangan Berikan Harapan Palsu

9 Tips Menolak Ajakan Kencan secara Halus di Media Sosial

Foto:Kelly Sikkema/Unsplash

Kalau kamu benar-benar tak ingin berpacaran dengannya baik sekarang maupun pada masa depan, katakanlah yang sejujurnya. Jangan memberi harapan palsu sedikit pun hanya karena merasa tidak enak. Sebab harapan palsu hanya akan membuatmu berada di posisi yang semakin canggung dan membingungkan.

Baca Juga: 5 Tipe Kepribadian MBTI Paling Unik menurut Para Ahli

9. Ingatlah Bahwa Reaksi Mereka Bukan Tanggung Jawabmu

9 Tips Menolak Ajakan Kencan secara Halus di Media Sosial

Foto:RODNAE Productions/Pexels

Dalam hidup ini, banyak hal yang berada di luar kendali kita, termasuk reaksi orang lain terhadap penolakan yang kita beri. Nah, reaksi mereka ini bukanlah tanggung jawabmu karena tak ada yang bisa kamu lakukan untuk mengubahnya. Setidaknya, kamu sudah mencoba memberi jawaban dengan baik, kan?

GenSINDO
Rastianta Rinandani
Universitas Negeri Jakarta
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1687 seconds (0.1#10.140)