Popularitas Lagi Menanjak, ONF Bakal Kembali dengan Lagu Baru

Jum'at, 17 Juli 2020 - 12:34 WIB
loading...
Popularitas Lagi Menanjak, ONF Bakal Kembali dengan Lagu Baru
Lagu milik ONF masuk dalam tangga lagu musik di Korea, dan mereka juga segera comeback dengan lagu baru. Foto/Twitter @wm_on7off
A A A
SEOUL - Setelah berhasil menduduki peringkat kedua dalam acara "Road to Kingdom", akhirnya ONF akan kembali menyapa Fuse, panggilan untuk para penggemar mereka.

Melansir Naver, ONF dikabarkan akan melakukan comeback-nya pada pertengahan Agustus nanti.

Comeback ini menjadi sangat ditunggu-tunggu oleh Fuse sejak lagu terakhir ONF yang dirilis pada Oktober tahun lalu berjudul "Why". ( )

ONF merupakan grup yang debut pada 2017 di bawah naungan agensi grup besar dari B1A4 dan OH MY GIRL, yaitu WM Entertainment.

Popularitas Lagi Menanjak, ONF Bakal Kembali dengan Lagu Baru

Foto: Twitter @wm_on7off

Sebelum "Road to Kingdom", pada 2017 lalu seluruh anggota ONF, yaitu Hyojin, E-Tion, J-Us, Wyatt, MK, Yuto, dan mantan anggotanya Laun juga pernah mengikuti acara idol survival berjudul "Mixnine".

Bahkan Hyojin dan Laun berhasil masuk final line up, tapi sayangnya mereka gagal melakukan debut. ( )

"Road to Kingdom" membuka kesempatan besar bagi ONF menjadi grup yang lebih dikenali, setelah berhasil menduduki peringkat kedua.

Popularitas Lagi Menanjak, ONF Bakal Kembali dengan Lagu Baru

Foto: Twitter @wm_on7off

Lagu "New World" yang menjadi lagu tema final dari "Road to Kingdom" berhasil memasuki peringkat 5 besar dalam chart musik Korea.

Bukan cuma sampai di situ ONF juga bersanding dengan grup-grup kenamaan seperti BTS, EXO dan Seventeem dalam indeks popularitas dan reputasi sejak Mei lalu. ( )

ONF dikenal sebagai grup yang punya lagu-lagu dengan genre K-pop dan EDM yang segar. Gimana, Fuse, udah siap dengan lagu terbaru ONF?

Ramdhani Kusuma Putra
Kontributor GenSINDO
Universitas Negeri Jakarta
Instagram: @ramable_
(it)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2148 seconds (0.1#10.140)