4 Aktris Drama Korea Romantis yang Perankan Karakter Buta
loading...
A
A
A
JAKARTA - Memerankan karakter buta atau tunanetra tentu tak mudah, tapi para aktris drama Korea ini berani mengambil tentangan tersebut.
Nama beken seperti Song Hye-kyo pun pernah mengambil peran tersebut dan dramanya pun direspons positif dengan rating yang menembus angka 10%. Nah, berikut ini empat aktris drama Korea yang pernah memerankan karakter gadis buta.
1. Song Hye-Kyo - That Winter, the Wind Blows (2013)
Foto: SBS
Dalam drama ini, Song Hye-kyo berperan sebagai Oh Young, anak konglomerat yang buta, Ia hidup sendiri, terasing dari ibu dan kakak laki-lakinya sejak kecil.
Sementara itu, Oh Soo (Jo In-sung) adalah pria yang tak peduli pada apa pun setelah kekasihnya meninggal. Dia jadi tukang judi dan playboy, bahkan juga penipu. Targetnya kini adalah Oh Young yang dianggapnya lemah.
Demi perannya ini, Hye-kyo mengatakan dirinya melakukan riset dengan mengamati perilaku mereka yang tunanetra. Drama SBS ini mendapatkan rating rata-rata nasional sebesar 13,9%. Kamu bisa menonton drama ini di Netflix dan Viu.
2. Ku Hye-Sun - Angel Eyes (2014)
Foto: SBS
Dalam drama ini, Soo-wan (Ku Hye-sun) mengalami kebutaan pada awal episodenya. Namun setelah itu, ia melakukan operasi transplantasi mata dan pandangannya kembali pulih.
Kini, Soo-wan bekerja sebagai tenaga medis di ICU rumah sakit. Di sini, ia bertemu lagi dengan cinta pertamanya, Park Dong-joo (Lee Sang-yoon) yang bekerja sebagai ahli bedah.
Dulu, mereka terpisah karena kondisi keluarga, dan kini mereka pun sulit bersatu karena Soo-wan sudah bertunangan. Meski begitu, ia tidak tahu bahwa Dong-joo adalah orang yang dulu disukainya karena pria itu telah mengganti namanya. Sementara Dong-joo menutup rapat identitasnya.
Angel Eyes yang tayang di SBS juga mendapat rating tinggi dengan rata-rata 9,3%.
Baca Juga: 6 Pengacara Ganteng dalam Drama Korea Rating Tinggi
3. Choi Ji-Woo - Stairway to Heaven (2003)
Foto: SBS
Choi Ji-woo berperan sebagai Han Jung-suh, gadis yang sejak kecil sudah saling suka pada temannya, Cha Song-joo (Kwon Sang-woo). Mereka punya kesamaan ditinggal orang tua secara tragis, yaitu ibu Ji-woo meninggal karena kanker mata, sementara ayah Ji-woo tewas dalam kecelakaan.
Suatu ketika, Ji-woo ditabrak dengan sengaja oleh seseorang, dan ini membuat dirinya pelan-pelan kehilangan ingatannya, juga pandangannya.
4. Han Ji-Min - Two Light: Relumino (2017)
Foto: YouTube Samsung Electronics
Yang satu ini bukan drama Korea, melainkan film pendek yang disponsori perusahaan elektronik Korea. Meski begitu, penampilan bintang drama Our Blues ini patut disebut.
Pasalnya, akting Han Ji-min sebagai gadis buta benar-benar mengesankan, membuat para penonton ikut terbawa emosi. Ia disebut sampai mengambil kelas khusus demi memerankan karakternya itu.
Baca Juga: 10 Film Horor Indonesia Terlaris Sepanjang Masa, Nomor 1 KKN di Desa Penari
Han Ji-min berperan sebagai Soo-young yang bertemu dengan Seo In-soo (Park Hyung-sik) di sebuah klub khusus untuk penderita tunanetra. Penglihatan Soo-young sudah kurang jelas sejak kecil, jadi dia sudah terbiasa.
Kondisi In-soo juga mirip dengan Soo-young, tapi dia kurang percaya diri dengan kondisinya itu. Namun sejak bertemu Soo-young, ia jadi belajar percaya pada dirinya.
Nama beken seperti Song Hye-kyo pun pernah mengambil peran tersebut dan dramanya pun direspons positif dengan rating yang menembus angka 10%. Nah, berikut ini empat aktris drama Korea yang pernah memerankan karakter gadis buta.
1. Song Hye-Kyo - That Winter, the Wind Blows (2013)
Foto: SBS
Dalam drama ini, Song Hye-kyo berperan sebagai Oh Young, anak konglomerat yang buta, Ia hidup sendiri, terasing dari ibu dan kakak laki-lakinya sejak kecil.
Sementara itu, Oh Soo (Jo In-sung) adalah pria yang tak peduli pada apa pun setelah kekasihnya meninggal. Dia jadi tukang judi dan playboy, bahkan juga penipu. Targetnya kini adalah Oh Young yang dianggapnya lemah.
Demi perannya ini, Hye-kyo mengatakan dirinya melakukan riset dengan mengamati perilaku mereka yang tunanetra. Drama SBS ini mendapatkan rating rata-rata nasional sebesar 13,9%. Kamu bisa menonton drama ini di Netflix dan Viu.
2. Ku Hye-Sun - Angel Eyes (2014)
Foto: SBS
Dalam drama ini, Soo-wan (Ku Hye-sun) mengalami kebutaan pada awal episodenya. Namun setelah itu, ia melakukan operasi transplantasi mata dan pandangannya kembali pulih.
Kini, Soo-wan bekerja sebagai tenaga medis di ICU rumah sakit. Di sini, ia bertemu lagi dengan cinta pertamanya, Park Dong-joo (Lee Sang-yoon) yang bekerja sebagai ahli bedah.
Dulu, mereka terpisah karena kondisi keluarga, dan kini mereka pun sulit bersatu karena Soo-wan sudah bertunangan. Meski begitu, ia tidak tahu bahwa Dong-joo adalah orang yang dulu disukainya karena pria itu telah mengganti namanya. Sementara Dong-joo menutup rapat identitasnya.
Angel Eyes yang tayang di SBS juga mendapat rating tinggi dengan rata-rata 9,3%.
Baca Juga: 6 Pengacara Ganteng dalam Drama Korea Rating Tinggi
3. Choi Ji-Woo - Stairway to Heaven (2003)
Foto: SBS
Choi Ji-woo berperan sebagai Han Jung-suh, gadis yang sejak kecil sudah saling suka pada temannya, Cha Song-joo (Kwon Sang-woo). Mereka punya kesamaan ditinggal orang tua secara tragis, yaitu ibu Ji-woo meninggal karena kanker mata, sementara ayah Ji-woo tewas dalam kecelakaan.
Suatu ketika, Ji-woo ditabrak dengan sengaja oleh seseorang, dan ini membuat dirinya pelan-pelan kehilangan ingatannya, juga pandangannya.
4. Han Ji-Min - Two Light: Relumino (2017)
Foto: YouTube Samsung Electronics
Yang satu ini bukan drama Korea, melainkan film pendek yang disponsori perusahaan elektronik Korea. Meski begitu, penampilan bintang drama Our Blues ini patut disebut.
Pasalnya, akting Han Ji-min sebagai gadis buta benar-benar mengesankan, membuat para penonton ikut terbawa emosi. Ia disebut sampai mengambil kelas khusus demi memerankan karakternya itu.
Baca Juga: 10 Film Horor Indonesia Terlaris Sepanjang Masa, Nomor 1 KKN di Desa Penari
Han Ji-min berperan sebagai Soo-young yang bertemu dengan Seo In-soo (Park Hyung-sik) di sebuah klub khusus untuk penderita tunanetra. Penglihatan Soo-young sudah kurang jelas sejak kecil, jadi dia sudah terbiasa.
Kondisi In-soo juga mirip dengan Soo-young, tapi dia kurang percaya diri dengan kondisinya itu. Namun sejak bertemu Soo-young, ia jadi belajar percaya pada dirinya.
(ita)