Dari Presiden sampai Youtuber Ajak Masyarakat Beli Produk Lokal, Ini Alasannya

Kamis, 20 Agustus 2020 - 18:00 WIB
loading...
Dari Presiden sampai Youtuber Ajak Masyarakat Beli Produk Lokal, Ini Alasannya
Youtuber dengan akun Skinnyindonesian24 rajin mempromosikan kebanggaan sebagai orang Indonesia. Foto/YouTube Skinnyindonesian24
A A A
JAKARTA - Ajakan untuk mencintai produk lokal sebenarnya Sudah sering dikampanyekan oleh berbagai pihak. Mulai dari presiden Joko Widodo dengan gerakan #BanggaBuatanIndonesia yang diresmikan Mei silam, hingga para youtuber Indonesia.

Salah satu youtuber yang konsisten dengan nilai-nilai lokal Indonesia adalah SkinnyIndonesian24. Skinnyindonesian24 adalah kanal YouTube garapan kakak beradik Andovi da Lopez dan Jovial da Lopez.

Salah satu karya mereka yang membawa pesan cinta Tanah Air adalah video yang berjudul "Kado Untuk Indonesia". Video itu dipersembahkan Lopez Brothers dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia.



Penonton disadarkan dengan fakta betapa produk asing telah menguasai pasar Indonesia. Padahal, kita gakkekurangan talenta dan produk berkualitas, tapi cara berpikir dan kebiasaan masyarakat yang harus diubah dalam melihat produk lokal.

Keuntungan memakai produk lokal adalah investasi jangka panjang bagi kemajuan Indonesia. Supaya lebih jelas, yuk, simak lima penjelasan berikut mengenai keunggulan membeli produk lokal. ( )

1. KUALITASNYA JUGA BAGUS

Dari Presiden sampai Youtuber Ajak Masyarakat Beli Produk Lokal, Ini Alasannya

Foto: sepatucompass.com

Gak selamanya produk luar negeri lebih unggul dibanding produk lokal. Contohnya dalam industri makanan, mutu pangan produk lokal pasti lebih segarkarena gak butuh perjalanan yang panjang untuk sampai ke tangan kita.

Dalam industri kecantikan, udah banyak kita lihat merek lokal yang dapat ulasan bagus dari para ahli kecantikan. Jadi, kamu gak perlu berlama-lama menunggu pesanan pre-order untuk mendapat skincareimpor. (Baca Juga: Inilah 5 Sepatu Lokal yang Gak Kalah dengan Sepatu Merek Mahal)

Kemudian, industri kreatif Indonesia juga udah gak kalah keren. Contohnya karya Marvin dari Havehad, pemenang sayembara desain sepatu yang diadakan Sandiaga Uno. Sepatunya terbuat dari kulit yang bikin awet dan desainnya cocok untuk aktivitas lapangan.

2. INVESTASI JANGKA PANJANG

Dari Presiden sampai Youtuber Ajak Masyarakat Beli Produk Lokal, Ini Alasannya

Foto: SINDOnews

Persepsi masyarakat soal produk lokal sayangnya masih kurang positif. Nah, saatnya kita tanamkan pemikiran bahwa membeli produk lokal berarti memberi kesempatan untuk produk Indonesia meningkatkan kualitas baik dari segi produk, desain, maupun pemasarannya. Kalau produk lokal banyak dikenal dunia yang bangga kita-kita juga, kan?

3. MEMBUKA LAPANGAN PEKERJAAN

Dari Presiden sampai Youtuber Ajak Masyarakat Beli Produk Lokal, Ini Alasannya

Foto: SINDOnews

Berdasarkan survei penduduk antarsensus (SUPAS), sebanyak 68,7 persen penduduk Indonesia berusia 15 hingga 64 tahun. Ini artinya, Indonesia didominasi oleh penduduk usia produktif.

Kondisi ini bisa menjadi kabar buruk kalau banyak dari usia produktif menganggur. Itulah mengapa dengan mendukung produk lokal, berarti kita memberdayakan masyarakat lokal dan akan membuka banyak kesempatan lapangan pekerjaan.

4. BAGIAN DARI IDENTITAS BANGSA

Dari Presiden sampai Youtuber Ajak Masyarakat Beli Produk Lokal, Ini Alasannya

Foto: Instagram @indomie
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2696 seconds (0.1#10.140)