Sebuah Istana Misterius Muncul di Akhir Episode 5 Loki

Rabu, 07 Juli 2021 - 23:39 WIB
Episode 5 Loki mengungkapkan kejutan lainnya di akhir kisahnya dengan kemunculan sebuah istana misterius yang diduga akan menjawab semua misteri di serial ini. (Foto-foto: Screen Grab/Disney+ Hotstar)
Episode 5 Loki mengungkapkan nasib Loki setelah dia dihapus dari linimasa oleh Ravonna Renslayer di episode 4. Selain itu, apa yang dilakukan Sylvie setelah mengetahui kalau Time-Keepers adalah android juga akan terungkap di sini. Nasib Mobius pun terjawab di episode ini.

Peringatan: Artikel ini mengandung spoiler Episode 5 serial Loki yang sedang tayang di Disney+ Hotstar! Kalian sudah diperingatkan!

Semakin hari, serial Loki yang ditayangkan di Disney+ Hotstar kian memberikan kejutan. Pada episode 5, penonton akan dibawa ke sebuah tempat antah berantah yang terlihat ketika Loki terbangun usai dihapus oleh Ravonna di adegan pascakredit episode 4 serial Marvel Cinematic Universe (MCU) tersebut. Varian Loki pun banyak diperkenalkan di episode ini. Tak hanya 4 yang terlihat di episode 4, tapi bahkan lebih banyak dengan sifat yang hampir mirip satu sama lain.



Episode 5 belum akan menjawab siapa yang berada di balik Time-Keepers dan TVA. Namun, episode ini mulai membuka tabir siapa yang dalang semua ini. Dengan hanya 1 lagi episode tersisa, episode 5 ini cukup seru untuk diikuti. Lantas apa saja yang terjadi di episode 5 Loki? Berikut ulasannya!



1. The Void



Loki tidak mati setelah dihapus oleh Ravonna di TVA . Alih-alih, dia terbangun di sebuah tempat bernama The Void. Menurut Ravonna, ruang hampa (void) di akhir waktu itu adalah lokasi di mana para varian yang dihapus ditempatkan. Tempat itu tidak akan membuat varian itu tumbuh. Sementara, menurut Kid Loki, tempat itu adalah tempat “pembuangan sampah” TVA. Varian atau barang-barang yang mereka hapus dari linimasa bakal dibuang di tempat ini. Tak heran jika banyak barang-barang tua dan berlumut ada di tempat tersebut. Meski begitu, tinggal di The Void tidak membuat para varian buangan itu nyaman.

2. Alioth



Para varian yang masuk The Void berada dalam ancaman serangan Alioth. Varian Loki mengatakan, makhluk mirip awan ungu gelap dengan mata merah itu memangsa mereka. Makhluk itu memastikan bahwa apa pun yang dihapus oleh TVA tidak akan kembali. Menurut Loki Sombong, makhluk itu melahap materi dan energi. Alioth menjadi penghalang para varian itu untuk kembali ke dunia nyata.

3. Thanos-Chopter dan Thor



Di The Void, terlihat puing-puing helikopter Thanos . Belum diketahui cerita tentang pesawat tersebut. Namun, keberadaannya di tempat itu diceritakan di komik. Dikutip dari ScreenRant, Thanos-Copter kali pertama muncul di Spidey Super Stories #39 pada 1979. Diceritakan, Thanos berusaha mendapatka sebuah Kotak Kosmik, meskipun dia dihalau Hellcat dan Spider-Man . Thanos kemudian naik sebuah helikopter kuning. Kemudian, ada juga komik Deadpool pada 2015 di mana Wade Wilson mengamankan satu buah Kotak Kosmik untuk Thanos dan dijemput dengan Thanos-Copter. Meskipun aneh, Thanos-Copter ini punya penggemar tersendiri. Keberadaan Thanos-Chopter ini sepertinya mengonfirmasi kalau ada linimasa di mana peristiwa di komik itu terjadi. Jadi, tidak heran kalau realitas itu di-reset TVA.



Sementara, Loki heran dengan sikap hormat para variannya terhadap Kid Loki. Loki Klasik mengatakan kalau Kid Loki adalah junjungan mereka dan The Void adalah kerajaannya. Loki pun mencoba menantangnya dengan menanyakan peristiwa nexus apa yang dia sebabkan. Kid Loki menjawab, dia telah membunuh Thor . Ketika masuk bunker, terlihat Mjolnir menempel di salah satu lereng bukit di The Void. Sementara, sebuah bayangan mirip Thor terlihat terjebak di dalam sebuah stoples.



4. Varian Loki tukar cerita

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More