10 Fakta Anya Forger, si Mungil Menggemaskan, di Spy x Family

Kamis, 06 Oktober 2022 - 09:44 WIB
loading...
A A A
Anya memulai cerita Spy x Family sebagai anak yatim piatu, tapi tidak lama. Anya segera menyayangi ayah angkat barunya, Loid Forger, ketika dia mengadopsinya di sebuah panti asuhan aneh. Dia selalu mengutamakan Loid. Penggemar tidak akan melupakan adegan Anya yang meringkuk di sebelah Loid di sofa.

Kemudian, Anya mendapatkan ibu angkat, Yor. Cinta di hati Anya pun berlipat ganda. Dia sangat lengket dengan ibu barunya itu. Dia mengagumi Yor yang cantik, baik hati, dan akan melakukan apa pun untuk dirinya. Yor akan mempertaruhkan hidupnya uutk Anya. Anya pun akan membalasnya kalau punya kesempatan.

4. Anya Punya Kekurangan, tapi Menawan

10 Fakta Anya Forger, si Mungil Menggemaskan, di Spy x Family

Foto: ComicBook.com

Setiap desain protagonis anime adalah aksi seimbang antara kekuatan dan kekurangan. Sebuah karakter yang overpowered dan sempurna itu membosankan dan tidak relatable, sementara karakter yang terlalu lemah bikin frustrasi. Untungnya, Anya menyeimbangkan ini dengan baik. Bahkan, kalau nilainya yang jelek dan disiplinnya yang buruk dipertimbangkan.

Kekurangan Anya-lah yang membuatnya jadi lebih relatable dan simpatik. Terutama, karena banyak orang di kehidupan nyata juga mengalaminya. Ini juga memberikan Anya sejumlah area untuk perbaikan diri. Dari semua itu, kekurangan Anya adalah sumber humor ketimbang frustrasi.

3. Anya Bisa Berdiri Sendiri

10 Fakta Anya Forger, si Mungil Menggemaskan, di Spy x Family

Foto: Polygon

Setiap karakter anime yang menarik akan punya keberanian untuk berdiri bagi diri mereka sendiri dan hal-hal yang mereka percayai. Itu terjadi ketika perundung atau penjahat berusaha meruntuhkan mereka secara verbal atau fisik. Itu adalah kasus bagi Anya, meski menjadi underdog di Akademi Eden.

Anya tidak akan menyerah pada perundungan Damian. Dia kadang berjuang untuk memikirkan pembalasan. Tapi, di banyak waktu, Anya berdiri menghadapi cowok itu dan membuktikan kalau dia bukanlah samsak verbalnya. Sementara kekerasan tidak pernah menjadi jawaban, penonton akan merasa puas ketika Anya membela dirinya sendiri.

2. Anya Berani dan Kuat

10 Fakta Anya Forger, si Mungil Menggemaskan, di Spy x Family

Foto: Otakukart

Aya tidak hanya berdiri untuk dirinya sendiri, tapi juga untuk orang lain dan idenya. Meskipun itu berarti mengambil risiko serius. Anya belum menjadi superstar shounen seperti Yuji Itadori atau Izuku Midoriya. Tapi, dengan mempertimbangkan usia dan pengalamannya, Anya adalah pahlawan sejati.

Anya dengan berani berdiri untuk kebenaran dan menyelamatkan hari lebih dari sekali. Dia pernah membantu Loid melumpuhkan sejumlah penjahat bersenjatakan bom. Dia juga membantu menyelamatkan seorang bocah yang tenggelam dan mendapatkan sebuah Bintang Stella.



1. Anya Punya Perspektif Berdasar

10 Fakta Anya Forger, si Mungil Menggemaskan, di Spy x Family

Foto: SportsKeeda

Anya adalah pahlawan di hati dan suka cerita thriller mata-mata. Tapi, selain itu, dia menjaga dirinya tetap menapak tanah seperti yang dilakukan sebagian anak-anak biasa. Seperti mereka, Anya tidak terlalu memikirkan semuanya dan cepat mengempeskan orang ketika mereka terlalu sombong.

Anya secara mental akan melemahkan Loid dengan komentar sarkas. Dia juga mungkin mengolok-olok Yor arena tidak bisa memasak meskipun menghormati kemampuan lain Yor. Lalu, ada Damian Desmond yang bertingkah seperti dia berada di atas orang lain sampai Anya datang dan mengolok-oloknya ketika tidak ada yang bisa melakukannya.
(alv)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2321 seconds (0.1#10.140)