10 Band dan Musisi Lawas yang Wajib Diketahui Gen Z Menurut Pengamat Musik
loading...
A
A
A
JAKARTA - GenSINDO bertanya pada pengamat musik kawakan Bens Leo tentang band dan musisi era 1960-an hingga 1990-an yang layak untuk diketahui Generasi Z.
Berikut adalah 10 band dan musisi tersebut, yang dipilih Bens berdasarkan produktivitas alias masih aktif dan inovasinya yang terus berlanjut, juga lagu mereka yang direkomendasikannya untuk kamu dengar.
1. THE BEATLES
Foto: Wikipedia
Band rock asal Liverpool ini sudah berusia 60 tahun, tapi sampai sekarang band rock ini masih jadi band dengan penjualan album atau lagu terbanyak. Lagu mereka yang wajib dipantau adalah "Hey Jude" dan "A Day in The Life".
2. LINKIN PARK
Foto: rocksound.tv
Band rock era 1990-an ini masih berdiri meski sudah ditinggalkan vokalisnya, Chester Bennington, yang tewas bunuh diri. Salah satu karya fenomenal dari band asal California ini adalah "In The End". Lagu ini pernah dipakai Donald Trump berkampanye. Lagu wajib lainnya dari band yang sudah dua kali konser di Jakarta ini adalah "Crawling".
3. DEEP PURPLE
Foto: Getty Images
Band rock era 1960-an asal Inggris ini baru aja merilis lagu barunya berjudul "Man Alive" pada 28 April 2020. Lagu mereka yang wajib kamu tahu adalah "Highway Star" dan "Child in Time", yang berhasil melambungkan nama mereka yang dibentuk 52 tahun lalu ini.
4. GOD BLESS
Foto: Sindonews
Band rock asal Indonesia dari era 1970-an ini baru merayakan 47 tahun kiprahnya sebagai legenda rock Indonesia. Mereka merilis sebuah album berjudul "Live at Aquarius Studio". Album itu berisikan tujuh lagu terbaik God Bless, di antaranya "Kehidupan" dan "Panggung Sandiwara".
5. KAHITNA
Foto: Berlian Entertainment
Grup musik pop asal Bandung ini sudah 34 tahun berkarya. Berdiri pada 1986, Kahitna telah menelurkan delapan album, dengan lagu terpopulernya seperti "Cerita Cinta" dan "Cantik"
6. SLANK
Foto: YABB
Band rock era 1980-an dikenal dengan kegiatan sosial dan penggemar setianya, Slankers. Bahkan mereka punya mars sendiri. Selama 37 tahun berkarya, Slank sudah menghasilkan 23 album dan lagu populer mereka di antaranya "I Miss You but I Hate You" dan "Ku Tak Bisa".
7. IWAN FALS
Foto: Sindonews
Penggemar Iwan Fals termasuk yang terbesar di Indonesia. Pria kelahiran Jakarta ini sudah bermusik dari tahun 1980. Banyak karyanya yang populer hingga sekarang, di antaranya "Bongkar" dan "Bento".
8. FARIZ RUSTAM MUNAF
Foto: Sindonews
Kiprahnya di dunia musik sudah dimulai sejak 1977. Fariz terkenal dengan lagunya yang berjudul "Sakura" dan "Selangkah ke Seberang". Pria kelahiran Jakarta ini pernah menerima AMI Lifetime Achievement Award.
9. EBIET G. ADE
Foto: Sindonews
Ebiet dikenal dengan lagunya yang punya makna mendalam dengan lirik puitis. "Berita kepada Kawan" dan "Titip Rindu Buat Ayah" jadi dua lagu yang sukses membawa musisi era 1970-an ini ke puncak karier.
10. VINA PANDUWINATA
Foto: Sindonews
Musisi kelahiran Bogor ini sudah memulai karier musiknya sejak 1978. Lagu populer Vina di antaranya adalah "Di Dadaku Ada Kamu" dan "Aku Makin Cinta". Hingga kini, Vina masih aktif berkolaborasi dengan musisi muda.
GenSINDO
Anggita Hutami Ratnaningsih
Politeknik Negeri Jakarta
Berikut adalah 10 band dan musisi tersebut, yang dipilih Bens berdasarkan produktivitas alias masih aktif dan inovasinya yang terus berlanjut, juga lagu mereka yang direkomendasikannya untuk kamu dengar.
1. THE BEATLES
Foto: Wikipedia
Band rock asal Liverpool ini sudah berusia 60 tahun, tapi sampai sekarang band rock ini masih jadi band dengan penjualan album atau lagu terbanyak. Lagu mereka yang wajib dipantau adalah "Hey Jude" dan "A Day in The Life".
2. LINKIN PARK
Foto: rocksound.tv
Band rock era 1990-an ini masih berdiri meski sudah ditinggalkan vokalisnya, Chester Bennington, yang tewas bunuh diri. Salah satu karya fenomenal dari band asal California ini adalah "In The End". Lagu ini pernah dipakai Donald Trump berkampanye. Lagu wajib lainnya dari band yang sudah dua kali konser di Jakarta ini adalah "Crawling".
3. DEEP PURPLE
Foto: Getty Images
Band rock era 1960-an asal Inggris ini baru aja merilis lagu barunya berjudul "Man Alive" pada 28 April 2020. Lagu mereka yang wajib kamu tahu adalah "Highway Star" dan "Child in Time", yang berhasil melambungkan nama mereka yang dibentuk 52 tahun lalu ini.
4. GOD BLESS
Foto: Sindonews
Band rock asal Indonesia dari era 1970-an ini baru merayakan 47 tahun kiprahnya sebagai legenda rock Indonesia. Mereka merilis sebuah album berjudul "Live at Aquarius Studio". Album itu berisikan tujuh lagu terbaik God Bless, di antaranya "Kehidupan" dan "Panggung Sandiwara".
5. KAHITNA
Foto: Berlian Entertainment
Grup musik pop asal Bandung ini sudah 34 tahun berkarya. Berdiri pada 1986, Kahitna telah menelurkan delapan album, dengan lagu terpopulernya seperti "Cerita Cinta" dan "Cantik"
6. SLANK
Foto: YABB
Band rock era 1980-an dikenal dengan kegiatan sosial dan penggemar setianya, Slankers. Bahkan mereka punya mars sendiri. Selama 37 tahun berkarya, Slank sudah menghasilkan 23 album dan lagu populer mereka di antaranya "I Miss You but I Hate You" dan "Ku Tak Bisa".
7. IWAN FALS
Foto: Sindonews
Penggemar Iwan Fals termasuk yang terbesar di Indonesia. Pria kelahiran Jakarta ini sudah bermusik dari tahun 1980. Banyak karyanya yang populer hingga sekarang, di antaranya "Bongkar" dan "Bento".
8. FARIZ RUSTAM MUNAF
Foto: Sindonews
Kiprahnya di dunia musik sudah dimulai sejak 1977. Fariz terkenal dengan lagunya yang berjudul "Sakura" dan "Selangkah ke Seberang". Pria kelahiran Jakarta ini pernah menerima AMI Lifetime Achievement Award.
9. EBIET G. ADE
Foto: Sindonews
Ebiet dikenal dengan lagunya yang punya makna mendalam dengan lirik puitis. "Berita kepada Kawan" dan "Titip Rindu Buat Ayah" jadi dua lagu yang sukses membawa musisi era 1970-an ini ke puncak karier.
10. VINA PANDUWINATA
Foto: Sindonews
Musisi kelahiran Bogor ini sudah memulai karier musiknya sejak 1978. Lagu populer Vina di antaranya adalah "Di Dadaku Ada Kamu" dan "Aku Makin Cinta". Hingga kini, Vina masih aktif berkolaborasi dengan musisi muda.
GenSINDO
Anggita Hutami Ratnaningsih
Politeknik Negeri Jakarta
(it)