10 Asal-Usul Gestur Tangan, dari Tos sampai Jari Tengah

Minggu, 29 November 2020 - 15:00 WIB


Foto: rd.com

Di Inggris, ketika membuat gestur ini dengan telapak tangan mengarah ke diri sendiri saat membuat tanda V sama saja dengan memberikan jari tengah ke orang lain.

Tapi kalau telapak tangan membelakangi tubuh itu artinya “nomor dua”. Winston Churchill menggunakan simbol ini untuk merujuk “kemenangan” (victory). ( )

9. HORMAT



Foto: rd.com

Teori mengatakan sikap hormat ditujukan saat kesatria membuka topeng mereka untuk menunjukkan identitas diri. Tanda hormat juga maksudnya menggantikan gestur membuka topi.

Standar sikap hormat (salute) sudah menjadi gestur resmi militer sejak 1820 dan masih digunakan hingga sekarang untuk menunjukkan sikap hormat.

10. TANDA TANDUK



Foto: pngegg.com

Ini adalah ketika jari tengah dan jari kelingking berdiri, sementara jari yang lain tertutup. Ada yang meyakini hal ini berhubungan dengan musik. Yaitu dengan genre metal atau rock dalam konser. Penyanyi Ronnie James Dio dikabarkan yang mempopulerkannya pada 1970-an.

Tapi dia mengklaim bukan dia yang pertama kali menciptakannya. Dio mengatakan neneknya yang berasal dari Italia menginspirasinya melakukan gestur ini.

Tujuannya untuk mengusir nasib buruk dan mata setan (evil eye). Kemungkinan sang nenek terinspirasi dari novel "Dracula" di tahun 1897 saat salah satu karakternya melakukan gestur itu untuk mengusir evil eye.
(it)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More