Venom VGS-1, Speaker Bluetooth Buatan Pakar Audio Mobil

Senin, 04 Mei 2020 - 17:37 WIB
PASAR AUDIO DI MASA COVID-19

Irwan mengakui bahwa pandemi Covid-19 berdampak pada pasar audio keseluruhan. ”Pasar car audio dan aksesorisnya sekarang tidak sebaik 10 tahun lalu. Ditambah Covid-19, penurunan pasar bisa mencapai 40-50 persen karena situasi tidak mendukung,” ungkapnya.

Pihaknya sendiri beradaptasi dengan kondisi lewat layanan Venom Express, yakni jasa pemasangan sistem audio plug & play yang tidak perlu bongkar kabin, langsung ke rumah-rumah konsumen.

”Ini membantu kami tetap eksis. Salah satu produk yang diminati adalah Venom Pandora. Pemasangannya sendiri hanya 1-2 jam saja di mobil Nissan, Mitsubishi, Toyota Honda, Wuling, dan Suzuki, dengan kisaran harga Rp6 juta sampai lebih dari Rp12 juta. Tergantung keinginan konsumen,” ungkap Irwan.

HARGA



Untuk harga, VGS-1 dibanderol Rp1.980.000 dan tersedia di berbagai toko online seperti Blibli, Shopee, Bukalapak, hingga JD.ID. Dalam 3-4 bulan kedepan, Venom Audio juga berencana merilis Baby Gear Studio, speaker bluetooth dengan ukuran lebih kecil dan banderol IPx7 atau tahan air dan debu.



Spesifikasi Venom Gear Studio VGS-1

Dimensi (PxLxT) : 167,5 x 123,5 x 121,5 mm

Berat : 1160 gram

Penggerak : Subwoofer 3.5 inci dan Tweeter 1 inci

Sensitivitas : 85 dm

Jarak Transmisi Perangkat : 60 meter

Bluetooth : V5.0 + EDR

Tipe Baterai : Lithium-ion (18650)

Kapasitas Baterai : 3x2600 mAh

Input Daya Baterai : 18 VDC/2A

Durasi Ketahanan Baterai : 10 jam
(dan)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More