10 Hubungan Cinta Terlarang yang Berakhir Bahagia di Anime

Senin, 26 Desember 2022 - 20:06 WIB
loading...
10 Hubungan Cinta Terlarang...
Banyak cinta terlarang terjadi di antara karakter di anime. Hubungan itu terhambat kelas sosial, perselisihan keluarga, atau kutukan. Tapi, mereka menerjangnya. (Foto: Local 8 Now)
A A A
Hubungan cinta terlarang bisa terjadi di dunia nyata dan fiktif. Kisah cinta Romeo dan Juliet karya Shakespeare biasanya menjadi contoh populer atas cerita hubungan asmara terlarang itu. Permusuhan keluarga membuat cinta mereka tidak bisa bersatu. Akibatnya, mereka pun mengakhiri semuanya dengan cara yang tragis.

Di anime , hubungan cinta terlarang itu terjadi di berbagai genre. Dari genre romantis sampai shounen, banyak karakter yang mengalami hambatan besar dalam mewujudkan kisah kasih mereka untuk bisa berakhir bahagia. Perbedaan status sosial, perseteruan keluarga, perbedaan spesies, atau kutukan menjadi faktor utama penghalang cinta mereka.

Tapi, para karakter di anime ini banyak yang berusaha keras agar mereka bisa bersama sampai akhir hayat mereka. Para pasangan ini bersedia melanggar aturan dan menerima akibatnya. Meski begitu, mereka tahu kalau itu adalah konsekuensi demi mewujudkan kehidupan yang bahagia bersama orang yang benar-benar mereka cintai. Pasangan cinta terlarang mana saja yang berakhir dengan bahagia di anime? Mengutip CBR, simak ulasannya berikut ini!



10. Belldandy dan Keiichi — Oh! My Goddess

10 Hubungan Cinta Terlarang yang Berakhir Bahagia di Anime

Foto: SportsKeeda

Belldandy dan Keiichi punya hubungan samar di Oh! My Goddess. Mereka bertemu ketika Keiichi yang manusia biasa memanggil dewi Belldandy dan berharap agar dia tetap berada di sampingnya. Keiichi berjuang dengan emosinya karena dia tidak bisa mengucapkan kata-kata kepada dewi itu.

Ternyata, surga menempatkan segel kuat terhadap hasrat Keiichi kepada Belldandy sebagai usaha mempertahankan jarak antara manusia dan dewa. Surga tidak terlihat baik terhadap cinta antara manusia dan dewi. Meski ada peraturan itu dan perbedaan jenis mereka, pada akhirnya, Keiichi dan Belldandy menikah dan hidup bahagia.

9. Krillin dan Android 18 — Dragon Ball

10 Hubungan Cinta Terlarang yang Berakhir Bahagia di Anime

Foto: ComicBook.com

Krillin dan Android 18 dari Dragon Ball menjalani salah satu perbedaan mustahil di antara pasangan anime. Android 18 adalah mesin dan Krillin adalah manusia. Android 18 akan membunuh Krillin, dan semua orang di depannya. Tapi, dia memutuskan menyelamatkannya dan berpisah dengannya setelah menciumnya.

Meskipun Android 18 adalah seorang pembunuh, Krillin tetap jatuh cinta padanya. Krillin pun memilih menyelamatkannya ketika dia seharusnya membunuhnya. Setelah beberapa kali mencoba mencari jalan bersama sebagai manusia dan android, mereka akhirnya menikah dan punya anak.

8. Cinderella dan Charles — Cinderella Monogatari

10 Hubungan Cinta Terlarang yang Berakhir Bahagia di Anime

Foto: Cinderella Monogatari Wiki – Fandom

Di Cinderella Monogatari, karakter di judul cerita ini berasal dari keluarga pedagang yang bangkrut. Meski Cinderella adalah rakyat jelaa dan Charles adalah pangeran pewaris takhta, keduanya bertemu ketika Cinderella bertemu Charles yang menyamar sebagai tamu pernikahan biasa. Hubungan mereka dimulai sebagai hubungan yang jujur.

Ketika Cinderella mengetahui identitas sebenarnya Charles, dengan hati yang berat, dia menjaga jarak dengannya. Alasannya, Charles tidak bisa merendahkan dirinya dengan bersama seorang pelayan. Meski berpisah, perasaan Charles kepada Cinderella tetap tak tergoyahkan. Setelah sejumlah ujian, termasuk usaha pembunuhan yang gagal, pasangan itu akhirnya menikah dan hidup bahagia bersama sampai akhir hayat seperti dongengnya.

7. Romio dan Juliet — Boarding School Juliet

10 Hubungan Cinta Terlarang yang Berakhir Bahagia di Anime

Foto: Scholarsly

Perselisihan antara dua negara berkecamuk di dalam sekolah asrama yang disebut sebagai Akademi Dahlia di Boarding School Juliet. Pasangan utama serial ini, Romio Inuzuka dan Juliet Persia adalah rival. Mereka berpura-pura membenci satu sama lain agar lolos dari kritikan kelompok mereka.

Romio dan Juliet jadi lebih dekat. Mereka pun berusaha merahasiakan hubungan mereka, yang membuat kisah cinta mereka menjadi renggang. Romio meyakini hubungan mereka dan ingin mengubah dunia sehingga mereka bisa bersatu dalam damai. Tak seperti tragedi Romeo dan Juliet karya Shakespeare yang menjadi dasar anime ini, pasangan ini mengatasi masalah mereka dan akhirnya menikah dengan bahagia.

6. Tomoe dan Nanami — Kamisama Kiss

10 Hubungan Cinta Terlarang yang Berakhir Bahagia di Anime

Foto: Epicstream

Di Kamisama Kiss, ketika yokai air Himemiko berharap bisa bertemu manusia yang dia taksir, Tomoe memperingatkan Nanami kalau yokai dan manusia dilarang jatuh cinta. Dia terus menerus merujuk usaha Himemiko untuk menggoda cowok manusia. Tapi, Tomoe juga berpikir ketika dirinya jatuh cinta pada perempuan manusia di masa lalu.

Itu adalah kabar buruk bagi Nanami. Dia segera jatuh cinta pada Tomoe, yokai rubah. Ketika Nanami menegarkan membantu Himemiko menemukan cara untuk berhubungan dengan cowok manusia yang dia sukai, Nanami menyingkirkan peraturan itu sekali lagi untuk Tomoe. Mesipun serial ini belum menjangkau semua cerita di manga, manga-nya telah menunjukkan bagaimana Tomoe dan Nanami melanggar larangan cinta itu.

5. Villetta dan Ohgi — Code Geass

10 Hubungan Cinta Terlarang yang Berakhir Bahagia di Anime

Foto: Code Geass Wiki – Fandom

Kisah cinta Villetta dan Ohgi dimulai di Code Geass ketika Villetta menderita amnesia. Dia tidak menyadari kalau Ohgi seharusnya menjadi musuhnya. Sementara, ketika Ohgi menyelamatkan Villetta setelah dia ditembak, dia tidak mencari tahu siapa cewek itu sebenarnya.

Pasangan itu jatuh cinta tanpa tahu kerumitan yang akan datang menghantui mereka karena mereka berasal dari dua kubu yang berseberangan. Ketika Villetta mendapatkan kembali ingatannya, dia awalnya takut dengan perasaannya pada Ohgi. Pada akhirnya, pasangan itu berekonsiliasi. Mereka bahkan membina rumah tangga bersama.

4. Shiro dan Arturia — Fate/Stay Night

10 Hubungan Cinta Terlarang yang Berakhir Bahagia di Anime

Foto: AstroNerdBoy

Arturia adalah Raja Sekali dan Masa Depan. Dia juga dikenal sebagai Raja Arthur di Fate/Stay Night dan Shiro adalah majikannya. Shiro sangat mengagumi Arturia sampai dia menyamakan suara zirahnya dengan bunyi lonceng. Shiro juga sangat protektif kepadanya.

Hubungan Servant dan Master-nya sebenarnya tidak diizinkan untuk hubungan asmara. Tapi, Arturia dan Shiro saling jatuh cinta. Perasaan itu dihalangi keyakinan Arturia yang menghina dirinya sendiri kalau dia tidak layak mendapatkan cinta karena kesalahan masa lalunya. Setelah melalui banyak perselisihan—dan bahkan kematian—keduanya bersatu lagi di akhir Episode Terakhir novel visualnya.

3. Kyo dan Tohru — Fruits Basket

10 Hubungan Cinta Terlarang yang Berakhir Bahagia di Anime

Foto: Anime-Internet

Sifat kutukan Zodiak di Fruits Basket melarang anggota keluarga Sohma merangkul orang dengan jenis kelamin berbeda. Ini menjadi masalah penting bagi Kyo Sohma dan Tohru. Mereka tidak bisa tidak mengembangkan kedekatan meski dengan momen kecil dan signifikan dalam interaksi mereka.

Ketika kali pertama bertemu, Tohru menabrak Kyo tanpa sengaja. Ini memicu kutukannya yang segera mengubah cowok itu menjadi seekor kucing. Ini membayangi alasan di balik jenis kecemasan “kita harus tetap terpisah”. Penerimaan radikal Tohru terhadap bentuk sebenarnya Kyo menarik mereka jadi lebih dekat, meskipun ada kutukan itu.

2. Emma dan William — Emma: A Victorian Romance

10 Hubungan Cinta Terlarang yang Berakhir Bahagia di Anime

Foto: IMDb

Emma: A Victorian Romance terjadi di masa ketika ada peraturan sosial ketat tentang perbedaan kelas. Pasangan yang melanggar peraturan itu bisa menderita hukuman yang signifikan. Mereka bisa kehilangan pekerjaan, posisi sosial mereka, ikatan keluarga, dan warisan.

Emma adalah pembantu rumah tangga dengan hati yang baik dan William adalah pewaris keluarga Inggris yang kaya. Keluarganya menentang rencana William menikahi wanita yang bena-benar dia cintai karena status sosialnya. Tapi, William melanggar peraturan itu demi bisa bersama wanita yang dia cintai itu.



1. San dan Ashitaka — Princess Mononoke

10 Hubungan Cinta Terlarang yang Berakhir Bahagia di Anime

Foto: The Dot and Line

Di Princess Mononoke, San dan saudara serigala dibesarkan untuk mewaspadai manusia dan jelas untuk tidak memihak mereka. San punya alasan bagus untuk menaati aturan itu. Manusia menelantarkannya atau menyakiti hutan yang merawatnya, keluarganya, dan sekutunya.

Sementara, Pangeran Ashitaka, meski tidak lagi resmi menjadi pangeran, membuat takut orang di Irontown ketika dia malah melindungi San bukannya menyerangnya saat bentrok. San bahkan mencoba membunuh Ashitaka ketika dia sedang lumpuh. Tapi, dia tidak sanggup melakukannya. Meski San berseberangan dengan orang-orang Irontown, Ashikata melampaui penghalang itu dengan sifat hormat, idealis, sabar, dan kebaikan hati.
(alv)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1891 seconds (0.1#10.140)