7 Iblis Cewek Anime dengan Paras Rupawan tapi Berbahaya
loading...
A
A
A
Iblis cewek anime dengan paras rupawan bisa menawan siapa pun yang bertemu dengannya. Namun, mereka tidak bisa disepelekan. Para demit cewek ini punya kekuatan berbahaya jika mereka memang mau menggunakannya.
Para iblis cewek ini tidaklah selalu menjadi tokoh jahat di seri masing-masing. Beberapa di antaranya menjadi protagonis atau karakter pendamping yang penting bagi protagonisnya. Sementara yang menjadi antagonis, para iblis cewek ini adalah kekuatan yang sulit dilumpuhkan para jagoannya.
Para iblis cewek anime ini tidak selalu tampil dengan bentuk menyeramkan. Beberapa di antara mereka terlihat seperti cewek rupawan dan menggemaskan. Namun, jika mereka dibuat marah, mereka akan terlihat begitu menyeramkan. Siapa saja iblis cewek anime dengan paras rupawan tapi berbahaya? Berikut beberapa di antara mereka!
Foto: Fanpop
Sunako adalah shiki alias iblis mayat. Dia mati setelah digigit manusia serigala alias werewolf. Namun, dia kemudian bangun di dalam peti matinya. Dia dikubur dengan pisau seremonial yang dia pakai untuk keluar dari peti itu. Saat itu, dia sudah menjadi shiki. Dia pulang dan bersembunyi di lemari. Dia kemudian dibawa ke rumah kedua keluarga itu dan disembunyikan di gudang. Tidak ada yang mengunjunginya, tapi malah ada yang berusaha membunuhnya.
Setelah tahu kalau orangtuanya sudah meninggal dunia, dia jadi pengembara. Dia menemukan essay tentang sebuah desa bernama Sotoba, sebuah desa yang dikelilingi kematian. Sunako kemudian pindah ke desa itu dan berniat mengubahnya menjadi desa itu menjadi desa shiki. Dengan demikian, keluarganya bisa hidup dengan relatif aman.
Foto: Anime Corner
Ram dan Ren adalah iblis kembar, tapi penampilan dan kepribadian mereka berbeda. Ram tampil dengan rambut pink pendek berponi. Dia terlihat berfokus pada dirinya sendiri, suka mengejek, dan melakukan apa pun dengan kecepatannya sendiri. Tapi, dia sebenarnya menjaga jarak dari orang-orang untuk memastikan mereka. Dia percaya kalau Roswaal adalah yang terhebat dan tidak seorang pun seberharga dia kepadanya, kecuali adiknya, Rem. Dia agak lebih ramah ketimbang Rem.
Rem terlihat mirip dengan Ram. Hanya, Rem berambut biru. Tapi, dia punya gaya rambut yang sama dengan Ram. Rem cenderung berbicara dengan cara yang sopan dan kadang bertindak tanpa berpikir. Dia menghormati dan juga merasa bersalah pada kakaknya itu karena insiden masa lalu. Karenanya, Rem biasa mengira dirinya inferior. Setelah diselamatkan Subaru, Rem jatuh cinta padanya dan menjadi salah satu pengikutnya yang paling setia. Rem akan tetap bersamanya apa pun yang terjadi. Meskipun, Subaru menolaknya.
Foto: Pinterest
Milim adalah kursi kedua Demon Lord Octagram. Dia adalah salah satu yang terkuat dan tertua di antara para demon lord. Dia dikenal sebagai Penghancur, seorang demon lord dengan level ancaman Bencana. Milim adalah orang santai yang hanya ingin melakukan sesuatu untuk menghilangkan kebosanannya.
Biasanya, Milim terlihat seperti cewek manusia muda berusia sekitar 12–14 tahun. Ini membuat dikira anak-anak. Namun, dalam bentuk sebenarnya, Milim terlihat lebih seperti Dragonoid. Dia punya tanduk merah di keningnya dan sayap besar. Dalam bentuk ini, dia biasanya akan memakai zirah tempurnya.
Foto: Hell Girl (Jigoku Shoujo) Wiki – Fandom
Ai Enma adalah Jigoku Shoujo atau Hell Girl pertama. Ketika masih kecil, dia dirundung warga desa karena diduga dirasuki roh jahat. Ketika berusia 7 tahun, dia dipilih menjadi anak yang ditumbalkan untuk dewa gunung. Tapi, orangtua Ai melawan dan mengasingkan Ai ke gunung untuk menyelamatkanya. Dia kemudian dikhianati Sentarou, sepupunya, dan dikubur hidup-hidup.
Ai kemudian berhasil keluar dari kuburnya dan membalas dendam ke desa itu. Dia membakar desa itu. Perbuatannya menarik perhatian Master of Hell. Dia menyandera roh orangtua Ai dan mengatakan akan membebaskannya jika Ai menjadi pembawa pesan kebencian dan dendam manusia. Ai pun menerima tugasnya sebagai Hell Girl.
Foto: ComicBook.com
Sebagai iblis berdarah murni, Rias adalah pewaris Klan Gremory setelah kakak sulungnya Sirzechs, mengambil posisi Lucifer. Dia kemudian dikenal sebagai Putri Ruin Berambut Merah karena warna rambut dan kekuatannya. Rias adalah mantan Ketua Klub Riset Gaib. Dia adalah salah satu dari Dua Cewek Hebat Akademi Kuoh dan salah satu tunangan Issei.
Rias mewarisi kekuatan iblis dari orangtuanya dan mahir menggunakannya. Setelah Issei mentransfer kekuatan kepadanya, kekuatan iblisnya jadi meningkat hingga menyaingi Iblis Kelas Akhir, mengguncang tanah, dan mencapai Kelas Setan. Bahkan tanpa berlatih, Rias punya potensi menjadi salah satu iblis kelas tertinggi dengan menggunakan bakat alamiah.
Foto: SportsKeeda
Makima diperkenalkan sebagai Pemburu Iblis Keamanan Publik dengan jabatan tinggi. Dia memperlakukan protagonis serial ini, Denji, seperti hewan peliharaan. Dia kemudian terungkap sebagai Iblis Pengendali, yang mewujudkan ketakutan mengendalikan atau menakukkan.
Makima adalah antagonis utama di Chainsaw Man. Dia sangat manipulatif dan bahkan Denji pun bisa terbuai dalam pelukannya. Dia memanfaatkan kekuasaannya untuk bisa mendominasi orang lain. Namun, pada akhirnya Denji sadar kalau Makima hanya tertarik pada Chainsaw Man, bukan dirinya.
Foto: CBR
Nezuko nyaris selamat dari amukan Raja Iblis Muzan Kibutsuji yang membantai seluruh keluarganya. Namun, alih-alih tetap menjadi manusia, Muzan memberikan darahnya dan mengubah Nezuko menjadi iblis. Meski begitu, Nezuko tetap tidak kehilangan rasa kemanusiaannya dan selalu membantu kakaknya, Tanjiro.
Berbeda dengan iblis lain yang juga mendapatkan darah Muzan, Nezuko bisa tahan terhadap sinar matahari. Dia juga tidak memakan daging manusia dan mendapatkan kembali energi dengan cara tidur. Kemampuannya termasuk bisa mengecilkan badan dan ketika berada dalam bentuk iblis utuhnya, dia akan berubah menjadi iblis wanita dewasa dengan satu tanduk di kepalanya. Mantra Darah Iblisnya punya kekuatan menyembuhkan dan bisa digunakan menyerang.
Para iblis cewek ini tidaklah selalu menjadi tokoh jahat di seri masing-masing. Beberapa di antaranya menjadi protagonis atau karakter pendamping yang penting bagi protagonisnya. Sementara yang menjadi antagonis, para iblis cewek ini adalah kekuatan yang sulit dilumpuhkan para jagoannya.
Para iblis cewek anime ini tidak selalu tampil dengan bentuk menyeramkan. Beberapa di antara mereka terlihat seperti cewek rupawan dan menggemaskan. Namun, jika mereka dibuat marah, mereka akan terlihat begitu menyeramkan. Siapa saja iblis cewek anime dengan paras rupawan tapi berbahaya? Berikut beberapa di antara mereka!
7. Sunako — Shiki
Foto: Fanpop
Sunako adalah shiki alias iblis mayat. Dia mati setelah digigit manusia serigala alias werewolf. Namun, dia kemudian bangun di dalam peti matinya. Dia dikubur dengan pisau seremonial yang dia pakai untuk keluar dari peti itu. Saat itu, dia sudah menjadi shiki. Dia pulang dan bersembunyi di lemari. Dia kemudian dibawa ke rumah kedua keluarga itu dan disembunyikan di gudang. Tidak ada yang mengunjunginya, tapi malah ada yang berusaha membunuhnya.
Setelah tahu kalau orangtuanya sudah meninggal dunia, dia jadi pengembara. Dia menemukan essay tentang sebuah desa bernama Sotoba, sebuah desa yang dikelilingi kematian. Sunako kemudian pindah ke desa itu dan berniat mengubahnya menjadi desa itu menjadi desa shiki. Dengan demikian, keluarganya bisa hidup dengan relatif aman.
6. Ram dan Rem — Re:ZERO
Foto: Anime Corner
Ram dan Ren adalah iblis kembar, tapi penampilan dan kepribadian mereka berbeda. Ram tampil dengan rambut pink pendek berponi. Dia terlihat berfokus pada dirinya sendiri, suka mengejek, dan melakukan apa pun dengan kecepatannya sendiri. Tapi, dia sebenarnya menjaga jarak dari orang-orang untuk memastikan mereka. Dia percaya kalau Roswaal adalah yang terhebat dan tidak seorang pun seberharga dia kepadanya, kecuali adiknya, Rem. Dia agak lebih ramah ketimbang Rem.
Rem terlihat mirip dengan Ram. Hanya, Rem berambut biru. Tapi, dia punya gaya rambut yang sama dengan Ram. Rem cenderung berbicara dengan cara yang sopan dan kadang bertindak tanpa berpikir. Dia menghormati dan juga merasa bersalah pada kakaknya itu karena insiden masa lalu. Karenanya, Rem biasa mengira dirinya inferior. Setelah diselamatkan Subaru, Rem jatuh cinta padanya dan menjadi salah satu pengikutnya yang paling setia. Rem akan tetap bersamanya apa pun yang terjadi. Meskipun, Subaru menolaknya.
5. Milim Nava — That Time I Got Reincarnated as A Slime
Foto: Pinterest
Milim adalah kursi kedua Demon Lord Octagram. Dia adalah salah satu yang terkuat dan tertua di antara para demon lord. Dia dikenal sebagai Penghancur, seorang demon lord dengan level ancaman Bencana. Milim adalah orang santai yang hanya ingin melakukan sesuatu untuk menghilangkan kebosanannya.
Biasanya, Milim terlihat seperti cewek manusia muda berusia sekitar 12–14 tahun. Ini membuat dikira anak-anak. Namun, dalam bentuk sebenarnya, Milim terlihat lebih seperti Dragonoid. Dia punya tanduk merah di keningnya dan sayap besar. Dalam bentuk ini, dia biasanya akan memakai zirah tempurnya.
4. Ai Enma — Hell Girl
Foto: Hell Girl (Jigoku Shoujo) Wiki – Fandom
Ai Enma adalah Jigoku Shoujo atau Hell Girl pertama. Ketika masih kecil, dia dirundung warga desa karena diduga dirasuki roh jahat. Ketika berusia 7 tahun, dia dipilih menjadi anak yang ditumbalkan untuk dewa gunung. Tapi, orangtua Ai melawan dan mengasingkan Ai ke gunung untuk menyelamatkanya. Dia kemudian dikhianati Sentarou, sepupunya, dan dikubur hidup-hidup.
Ai kemudian berhasil keluar dari kuburnya dan membalas dendam ke desa itu. Dia membakar desa itu. Perbuatannya menarik perhatian Master of Hell. Dia menyandera roh orangtua Ai dan mengatakan akan membebaskannya jika Ai menjadi pembawa pesan kebencian dan dendam manusia. Ai pun menerima tugasnya sebagai Hell Girl.
3. Rias Gremory — High School DxD
Foto: ComicBook.com
Sebagai iblis berdarah murni, Rias adalah pewaris Klan Gremory setelah kakak sulungnya Sirzechs, mengambil posisi Lucifer. Dia kemudian dikenal sebagai Putri Ruin Berambut Merah karena warna rambut dan kekuatannya. Rias adalah mantan Ketua Klub Riset Gaib. Dia adalah salah satu dari Dua Cewek Hebat Akademi Kuoh dan salah satu tunangan Issei.
Rias mewarisi kekuatan iblis dari orangtuanya dan mahir menggunakannya. Setelah Issei mentransfer kekuatan kepadanya, kekuatan iblisnya jadi meningkat hingga menyaingi Iblis Kelas Akhir, mengguncang tanah, dan mencapai Kelas Setan. Bahkan tanpa berlatih, Rias punya potensi menjadi salah satu iblis kelas tertinggi dengan menggunakan bakat alamiah.
2. Makima — Chainsaw Man
Foto: SportsKeeda
Makima diperkenalkan sebagai Pemburu Iblis Keamanan Publik dengan jabatan tinggi. Dia memperlakukan protagonis serial ini, Denji, seperti hewan peliharaan. Dia kemudian terungkap sebagai Iblis Pengendali, yang mewujudkan ketakutan mengendalikan atau menakukkan.
Makima adalah antagonis utama di Chainsaw Man. Dia sangat manipulatif dan bahkan Denji pun bisa terbuai dalam pelukannya. Dia memanfaatkan kekuasaannya untuk bisa mendominasi orang lain. Namun, pada akhirnya Denji sadar kalau Makima hanya tertarik pada Chainsaw Man, bukan dirinya.
1. Nezuko — Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba
Foto: CBR
Nezuko nyaris selamat dari amukan Raja Iblis Muzan Kibutsuji yang membantai seluruh keluarganya. Namun, alih-alih tetap menjadi manusia, Muzan memberikan darahnya dan mengubah Nezuko menjadi iblis. Meski begitu, Nezuko tetap tidak kehilangan rasa kemanusiaannya dan selalu membantu kakaknya, Tanjiro.
Berbeda dengan iblis lain yang juga mendapatkan darah Muzan, Nezuko bisa tahan terhadap sinar matahari. Dia juga tidak memakan daging manusia dan mendapatkan kembali energi dengan cara tidur. Kemampuannya termasuk bisa mengecilkan badan dan ketika berada dalam bentuk iblis utuhnya, dia akan berubah menjadi iblis wanita dewasa dengan satu tanduk di kepalanya. Mantra Darah Iblisnya punya kekuatan menyembuhkan dan bisa digunakan menyerang.
(alv)