9 Karakter Paling Cerdas di Classroom of the Elite

Selasa, 20 September 2022 - 10:10 WIB
loading...
A A A
Salah satu perubahan baru di season 2 adalah perubahan di tubuh OSIS. Ketua OSIS berubah dari Horikita Manabu ke Miyabi Nagumo. Sebelum dilantik, tidak banyak yang diketahui tentang Miyabi. Tapi, light novel-nya sudah lebih dari cukup untuk menemukan kedalaman karakter Miyabi.

Miyami sama seperti Ryuen. Dia memakai taktik licik untuk mencapai apa pun yang dia inginkan. Miyabi menganggap Manabu adalah musuh meskipun Manabu tidak menganggapnya begitu. Semoga, penggemar bisa lebih melihat kepribadian Miyabi di season selanjutnya.

3. Manabu Horikita

9 Karakter Paling Cerdas di Classroom of the Elite

Foto: You-Zitsu Wiki – Fandom

Manabu bukanlah anggota Kelas 1. Tapi, dia adalah salah satu karakter paling cerdas di Classroom of the Elite. Dulunya, dia ketua OSIS, sebelum akhirnya digantikan Miyabi Nagumo. Manabu adalah siswa berpengetahuan luas yang unggul dalam semua aspek akademik dan bahkan nonakademik.

Selain kecerdasan intelektualnya, Manabu juga sangat perspektif. Dari sedikit pertemuannya dengan Ayanokoji, dia bisa merasakan kalau protagonis itu lebih dari penampakannya. Manabu juga merupakan kakak Suzune, yang sangat mengaguminya dan akan melakukan apa pun untuk mendapatkan persetujuannya.

2. Arisu Sakayanagi

9 Karakter Paling Cerdas di Classroom of the Elite

Foto: You-Zitsu Wiki – Fandom

Arisu adalah wakil Kelas A. Dia berhasil mendapatkan posisi itu setelah melengserkan Katsuragi Kohei. Arisu beberapa kali terungkap di anime. Tapi, detail paling penting tentang dirinya belum muncul di layar. Di episode 10 season 2, Chairman Tokyo Koudo Ikusei Koutou Gakkou menyebut kalau Arisu adalah anaknya.

Di masa lalu, Arisu dan Ayanokoji pernah bertemu. Tapi, Ayanokoji tidak ingat pertemuan itu, meskipun Arisu jelas mengingatnya. Tujuan utama Arisu adalah mengalahkan Ayanokoji demi membuktikan kalau jenius alamiah itu akan selalu melampaui jenius terpelajar. Arisu adalah satu dari sedikit karakter yang tahu koneksi Ayanokoji dengan White Room. Makanya, dia terobsesi untuk melampauinya.



1. Ayanokoji Kiyotaka

9 Karakter Paling Cerdas di Classroom of the Elite

Foto: YouTube

Ayanokoji adalah protagonis antihero cuek di serial ini. Meski sangat cerdas, Ayanokoji ingin merahasiakan kecerdasannya itu dari semua orang. Tapi, sejumlah karakter masih menyadari kemampuannya itu. Meskipun dia adalah anggota Kelas D, Ayanokoji sama sekali tidak peduli dengan tujuan Kelas D untuk mencapai Kelas A.

Akibat dibesarkan di White Room, kemampuan intelektual Ayanokoji jauh melebihi karakter apa pun di Classroom of the Elite. Tapi, ini juga mengubah kondisi mentalnya. Akibatnya, dia memandang manusia bukan apa-apa selain alat untuk mencapai tujuannya. Tapi, terlepas dari kelemahan Ayanokoji, dia adalah karakter paling cerdas di Classroom of the Elite.
(alv)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1916 seconds (0.1#10.140)