5 Karakter Penjahat Anime Terbaik dari Era 2000-an

Selasa, 12 Juli 2022 - 04:04 WIB
loading...
5 Karakter Penjahat...
Karakter penjahat anime terbaik dari era 2000-an ini sampai sekarang masih diakui menjadi bagian dari kelompok karakter penjahat anime terbaik sepanjang masa. (Foto: Fanpop)
A A A
Karakter penjahat anime terbaik dari era 2000-an diakui sebagai karakter penjahat paling legendaris. Sampai saat ini, mereka masih diakui sebagai bagian dari karakter penjahat terbaik di sepanjang sejarah anime. Teror yang mereka tebar tidak akan terlupakan dari ingatan penggemar.

Era 2000-an adaah decade skandal dan sensasi. Di dunia anime, banyak serial baru yang diproduksi dan memuncaki chart. Sejumlah serial yang diproduksi di era ini telah menjelma menjadi klasik dan punya banyak penggemar. Karakter-karakternya pun memorable dan sulit terlupakan.

Di era ini, benih antihero dan antipenjahat mulai ditanamkan, garis antara benar dan salah pun mulai dikaburkan. Para penggemar pun jadi memahami kalau karakter yang sepertinya jahat bisa punya agenda yang masuk akal dari sudut pandang mereka. Di era ini, banyak karakter penjahat legendaris yang terornya masih terasa sampai sekarag. Siapa saja karakter penjahat anime terbaik dari era 2000-an? Mengutip CBR, berikut ulasannya!



5. Mayor — Hellsing

5 Karakter Penjahat Anime Terbaik dari Era 2000-an

Foto: Hellsing Wiki – Fandom

Sebagai komandan tertinggi Millennium, Mayor adalah salah satu karakter paling luar biasa di Hellsing Ultimate. Dia adalah mantan letnan SS dan dipilih Adolf Hitler untuk mengeksekusi proyek rahasia. Dengan menggunakan mayat Mina Harker, Mayor bertanggung jawab menyempurnakan proses vampirisasi sehingga bisa digunakan di Perang Dunia II. Meski berafiliasi dengan Nazi, Mayor sepertinya tidak punya kecenderungan politik atau ideologis.

Satu-satunya tujuan dan keinginnya adalah perang untuk selamanya. Dia tidak pernah malu mengakuinya. Tidak masalah kalau dia menang atau kalah, selama ada yang diperjuangkan. Meski dia melakukan kejahatan demi melakukan kejahatan caranya dia dibuat memaksa penggemar melihat klise dengan cahaya baru dan secara sempurna menunjuk aspek lebih gelap manusia.

4. Light Yagami — Death Note

5 Karakter Penjahat Anime Terbaik dari Era 2000-an

Foto: Villains Wiki – Fandom

Tidak banyak serial yang membuat penggemar menanti karakter utama buruk yang begitu mahir seperti Death Note. Di awal serial ini, Light adalah remaja jenius termanis yang pernah dikenal penonton anime. Tapi, kehidupannya berubah setelah melihat Death Note jatuh dari langit. Setelah mengambil buku itu, Light sadar kalau dia bisa menggunakannya untuk menjadi Tuhan dunia idealnya, di mana kriminalitas tidak ada. Akhirnya, ketika orang menyadari kalau ada kekuatan tak terlihat yang menyingkirkan para penjahat, mereka melabelinya sebagai Kira.

Meski Light berhasil menang dari L, pada akhirnya, dia harus menjadi korban ulahnya sendiri. Dia dipaksa berpamitan pada impiannya. Sulit mengatakan apakah dia ini penjahat atau lainnya. Tapi, penggemar mengakui kalau Light adalah karakter paling menarik dan tidak terlupakan dalam sejarah anime.

3. Naraku — InuYasha

5 Karakter Penjahat Anime Terbaik dari Era 2000-an

Foto: InuYasha Wiki – Fandom

Dulu, ada seorang pria bernama Oniguma yang tubuhnya terbakar dan ditemukan seorang pendeta perempuan bernama Kikyo. Setelah jatuh cinta pada Kikyo dan sadaar kalau dia tidak akan bisa bergerak di sepanjang hidupnya, Oniguma membuat kesepakatan dengan iblis dan lahir kembali sebagai manusia setengah iblis bernama Naraku. Naraku ingin memiliki Kikyo untuk dirinya sendiri. Tapi, perhiasan Shikon yang bisa mewujudkan keinginan juga ada di daftar keinginannya. Untuk mencapai keinginan itu, dia menyamar sebagai Kikyo dan Inuyasha, cintanya Kikyo. Dia memulai perselisihan di antara mereka dan membuat mereka saling benci.

Naraku layak masuk daftar ini terutama karena dia jauh berbeda dari penjahat shounen pada umumnya. Dia memulai di serial ini sebagai yang lebih lemah dibanding sebagian karakter di serial ini dan terus bertambah kuat secara progresif. Di sepanjang serial ini, dia mengacaukan kehidupan banyak orang dan bersenang-senang saat melakukannya. Inilah yang membuatnya menjadi salah satu penjahat paling kejam dan keji di anime.

2. Sosuke Aizen — Bleach

5 Karakter Penjahat Anime Terbaik dari Era 2000-an

Foto: ComicBook.com

Di awal serial ini, Aizen muncul sebagai Kapten Divisi 5 yang sangat baik, sopan, dan dihormati. Dia karismatik, suka membantu, dan bicaranya pun halus. Tapi, ternyata, itu hanyalah fasad untuk menyembunyikan sifat manipulatifnya. Karismanya benar-benar asli. Dia memalsukan kematiannya dan membuat semua orang percaya kalau dia dibunuh demi mencapai tujuannya sementara bergerak di bawah radar.

Meskipun Aizen melakukan hal-hal mengerikan—mengkhianati pengikutnya, bertanggung jawab atas kematian ratusan orang, dan menikam Momo yang loyal serta lugu dari belakang—dia adalah karakter yang disukai di serial ini. Banyak penggemar merasa sangat sulit membencinya dan menganggapnya sebagai salah satu penjahat terhebat sepanjang masa. Meskipun dia adalah penjahat klasik dan klise, eksekusi karakternya membuatnya menjadi lain.



1. Johan Liebert — Monster

5 Karakter Penjahat Anime Terbaik dari Era 2000-an

Foto: YouTube

Daftar penjahat apa pun yang tidak menyebutkan nama Johan Liebert adalah tragedi. Johan adalah contoh terbaik tentang bagaimana menulis dan menggambar penjahat yang hebat yang juga seorang manipulator ulung. Ketika masih kecil, Johan ditembak di kepalanya dan diselamatkan dari kematian oleh karakter utama serial ini, dokter Kenzo Tenma. Meski dia sangat menghormati Tenma dan memperlihatkan rasa terima kasihnya, dia juga menyebabkan tekanan luar biasa bagi Tenma dan nyaris mengacaukan kehidupan dokter itu.

Level karisma dan kecerdasannya jauh melampaui persepsi manusia, yang membuatnya menjadi sangat berbahaya. Dia menggunakan anugerahnya untuk memanipulasi orang lain, biasanya untuk kepuasan dirinya sendiri. Dia juga menjadi ancaman bagi semua orang yang dia temui. Dia adalah satu-satunya karakter di daftar ini yang tidak bergantung pada dukungan supranatural. Inilah yang membuatnya menjadi paling menakutkan karena dia adalah manusia seutuhnya.
(alv)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1721 seconds (0.1#10.140)