5 Film tentang Perang Rusia Ukraina, dari Kisah Muslim hingga Dokter Muda

Rabu, 02 Maret 2022 - 18:40 WIB
loading...
A A A
5 Film tentang Perang Rusia Ukraina, dari Kisah Muslim hingga Dokter Muda

Foto: Cannes Film Festival

Film ini disutradarai oleh Nariman Aliev, yang saat filmnya diputar dalam Cannes Film Festival 2019, usianya baru 26 tahun.

Homeward bercerita tentang keluarga muslim, yaitu ayah yang temperamental berusia 50-an tahun bernama Mustafa, dan anak lelakinya Alim yang berusia 20-an tahun.

Mereka pergi ke kamar mayat di Kyiv untuk mengambil jasad kakak Alim, Nazim, yang penuh dengan peluru. Nazim tewas saat menjadi tentara sukarelawan melawan Rusia.

Baca Juga: Ini Kata Orang-Orang yang sudah Nonton Film The Batman

Keluarga Mustafa punya latar belakang etnis muslim minoritas di Krimea, yang sering tertekan karena perang. Mustafa lantas bertekad untuk mengubur jasad Nazim di kampung halaman keluarganya itu.

Tentu saja, perjalanan ke Krimea, yang sudah dikuasai Rusia, sangatlah berat bagi ayah dan anak itu. Mereka harus menghadapi polisi, persekusi, dan pengalaman pahit lainnya.

5. Atlantis (2018)

5 Film tentang Perang Rusia Ukraina, dari Kisah Muslim hingga Dokter Muda

Foto: TIFF

Film ini juga adalah karya sutradara Valentyn Vasyanovych. Atlantis menjadi film terbaik dalam Venice Film Festival 2018.

Filmnya bercerita tentang kepedihan pascaperang. Diceritakan, pada tahun 2025, Ukraina Timur akhirnya memenangkan perang melawan Rusia. Namun, kemenangan tersebut tetap saja menyisakan banyak cerita pilu.

Baca Juga: 9 Fakta yang Harus Kamu Tahu sebelum Nonton Film The Batman

Tentara yang berjuang bertahun-tahun mengalami post-traumatic stress disorder (PTSD), juga kehilangan keluarga dan rumah. Ada pula yang bunuh diri. Perang juga menyisakan kerusakan lingkungan.

Film ini mampu menggambarkan bahwa bahkan saat menang perang pun, manusia tetap akan merasa kalah dan dikalahkan oleh kenyataan pilu setelah perang berakhir.
(ita)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2150 seconds (0.1#10.140)