5 Gaya OOTD Keren untuk ke kampus atau ke Kantor

Selasa, 15 Juni 2021 - 19:15 WIB
loading...
5 Gaya OOTD Keren untuk...
Gaya simpel berkemeja dan celana jins dengan warna serasi bisa kamu pakai untuk ke kampus atau ke kantor. Foto/ Instagram @Satria89
A A A
JAKARTA - Bingung mencari inspirasi gaya OOTD alias Outfit of The Day untuk ke kampus atau ke kantor? Yang berikut ini mesti kamu baca.

Mulai dari gaya simpel hingga yang terkesan feminin, yuk, simak OOTD di bawah ini.

1. GAYA KASUAL

5 Gaya OOTD Keren untuk ke kampus atau ke Kantor

Foto: TikTok @valahh

Bagi kamu yang suka tampil simpel atau santai, gaya ini paling mudah untuk dipadupadankan. Kalau kebijakan di kantor kamu membolehkan karyawannya berpakaian sangat kasual, maka kamu bisa mempraktikkan gaya ini dengan hanya bermodal celana jins, kaus, sandal atau sepatu teplek (flat shoes), atau bisa juga memakai sneakers.

2. GAYA SEMIFORMAL

5 Gaya OOTD Keren untuk ke kampus atau ke Kantor

Foto: Rohayati

Tidak jauh berbeda dari gaya kasual, gaya semiformal identik dengan memadupadankan kemeja, celana atau rok, dan sneakers. Bisa juga memakai kaus, jas/blazer, celana atau rok, sepatu hak tinggiatau pantofel. Biasanya gaya ini banyak dipakai oleh para pekerja kantoran.

Baca Juga: 6 Warna Hijab untuk Bikin Wajahmu Kelihatan Cerah

3. GAYA EDGY

5 Gaya OOTD Keren untuk ke kampus atau ke Kantor

Foto: Pinterest @Thalia Ferraz

Bergaya edgy bisa dengan memadupadankan celana jins, kaus, outer, sepatu boot, dan kacamata, maka kamu akan terlihat kece. Pilihan lainnya bisa gunakan blazer dengan celana kain berwarna senada dan sepatu boot.

4. GAYA FEMININ

5 Gaya OOTD Keren untuk ke kampus atau ke Kantor

Foto: TikTok @valahh

Mereka yang suka dengan gaya feminin biasanya cenderung suka hal detail, misalnya memakai gaun berbagai model atau rok. Warna-warna yang disukai juga warna yang lembut atau pastel, seperti pink, peach, lilac, tosca, dan lainnya.

Baca Juga: 4 Parfum Lokal yang Wanginya Tahan Lama, Kemasannya juga Kece!

5. GAYA OVERSIZE

5 Gaya OOTD Keren untuk ke kampus atau ke Kantor

Foto: Pinterest @kolase

Sebenarnya gaya ini tidak begitu sulit. Yang membedakan dari outfit ini hanya dari ukurun yang lebih besar dari biasanya. Gaya inisedang banyak diminati anak muda. Kamu bisa memadupadankan kaus/outer oversize dengancelana kulot atau boyfriend jeans, dan sneakers. Bisa juga gaya layering yaitu sweter atau kaus panjang lalu luarannya memakai kaus oversize.

Bagi yang berhijab, gaya ini bisa digunakan dengan memakai manset yang disesuaikan dengan kaus, lalu ditambah chino pants, dan hijab warna senada.

Mutiara Cahya Haryanti
Kontributor GenSINDO
Politeknik Negeri Media Kreatif Jakarta
Instagram: @mutiarynt
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3805 seconds (0.1#10.140)