Dari Perundungan hingga Gangster, Intip 5 Rekomendasi Webtoon Penuh Laga Ini!
loading...
A
A
A
Membaca komik bisa menjadi hiburan tersendiri bagi banyak orang. Tak hanya dimanjakan dengan gambar-gambarnya yang bagus, ceritanya pun juga menarik. Bahkan, banyak film atau serial televisi yang diangkat dari cerita komik.
Sekarang, membaca komik tak perlu harus ke toko buku. Di internet berceceran banyak komik yang menghibur. Salah satunya dalam bentuk webtoon. Menariknya, cerita di webtoon ini tak jarang menjadi inspirasi para pembuat film dan drama di televisi.
Webtoon pun tak melulu berkisah tentang percintaan atau drama kehidupan. Beragam genre dari action sampai komedi pun ada di sini. Semuanya seru-seru. Jika kalian penggemar cerita-cerita aksi yang menegangkan, webtoon pun punya segudang komik yang layak kalian ikuti dan baca. Nah, buat kalian yang lagi cari bacaan penuh ketegangan, tak ada salahnya baca webtoon seperti yang direkomendasikan GenSINDO ini!
1. Lookism
Lookism menceritakan kehidupan siswa sekolah menegah atas bernama Park Hyung-seok. Dia mengalami perundungan karena penampakan fisiknya yang dinilai jelek atau tak mengikuti standar kegantengan yang dipercayai banyak orang. Kehidupan mulai berubah setelah mampu menggunakan dua tubuh secara bergantian selama 12 jam dan terbangun ketika salah satu tubuh tertidur. Webtoon Karya kartunis Park Tae-Jun ini mengangkat isu perundungan di Korea Selatan, yang merupakan salah satu negara dengan kasus perundungan tertinggi di dunia.
2. Sri Asih
Webtoon lokal buatan Bumi Langit ini, menceritakan tentang seorang gadis remaja bernama Alana. Tidak hanya mampu melihat mahluk gaib, Alana memiliki kekuatan spesial, yang mampu melindungi umat manusia dari serangan roh jahat. Tidak hanya tabiat baik Alana, webtoon yang terbit setiap hari Sabtu ini dipenuhi dengan adegan action dan alur cerita yang menarik. Sri Asih telah direncanakan untuk dibuat film dengan Pevita Pearce sebagai pemeran utamanya.
3. Eleceed
Kaiden pengguna kemampuan misterius tanpa sebab berubah menjadi seekor kucing gemuk setelah bertarung. Kemudian, seorang siswa SMA bernama Jinwoo menemukan dan merawat Kaiden yang saat itu berwujud kucing. Tanpa sadar, Kaiden akhirnya menjadi rekan sekaligus guru bagi Jiwoo yang juga memiliki kekuatan misterius tetapi selalu dia tutupi. Webtoon yang terbittiap Minggu ini merupakan hasil kolaborasi dua komikus terkenal webtoon yaitu Zhena dengan Webtoon Girls the Wild’s dan Son Jae-ho.
4. Nan Yak
Webtoon yang ditulis Jeong Hyun-joo dan digambar Park Jin-hwa ini mengisahkan seorang pria bernama Yang Jae-shin sering bermimpi bertemu gadis cantik di sebuah kuil bernama Nan Yak. Dalam mimpinya, gadis nan ceria itu mengatakan akan selalu menunggu dirinya.
Suatu hari Jaeshin diramal dan dinasihati untuk memakai kacamatanya. Rupanya melalui kacamata itu, Jaeshin mampu melihat monster-monster jahat yang menyerang desa tempat dia tinggal. Peramal itu akhirnya memberikan kekuatan pada Jaeshin untuk memburu para monster.
5. Weak Hero
Webtoon ini menceritakan tentang siswa pintar bernama Yeon Si-eun. Di balik perawakannya yang kurus dan kecil, tersimpan amarah dan nafsu untuk mengalahkan lawannya dengan kecerdikan dan kepintaran yang luar biasa. Walaupun begitu Yeon Si-eun tidak menyukai kekerasan, justru sebaliknya perundungan dan gangster, memaksa nya untuk selalu bertarung untuk melindungi teman-teman nya.
Manhwa Weak Heroini merupakan webtoon asli buatan Negeri Ginseng yang juga memiliki rating pembaca yang tinggi di internet. Webtoon yang terbit setiap Kamis ini merupakan kolaborasi dari komikus handal yaitu Seopass dan Razen.
Christine Natalia Hermawan
Kontributor GenSINDO
Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Jakarta
Sekarang, membaca komik tak perlu harus ke toko buku. Di internet berceceran banyak komik yang menghibur. Salah satunya dalam bentuk webtoon. Menariknya, cerita di webtoon ini tak jarang menjadi inspirasi para pembuat film dan drama di televisi.
Webtoon pun tak melulu berkisah tentang percintaan atau drama kehidupan. Beragam genre dari action sampai komedi pun ada di sini. Semuanya seru-seru. Jika kalian penggemar cerita-cerita aksi yang menegangkan, webtoon pun punya segudang komik yang layak kalian ikuti dan baca. Nah, buat kalian yang lagi cari bacaan penuh ketegangan, tak ada salahnya baca webtoon seperti yang direkomendasikan GenSINDO ini!
1. Lookism
Lookism menceritakan kehidupan siswa sekolah menegah atas bernama Park Hyung-seok. Dia mengalami perundungan karena penampakan fisiknya yang dinilai jelek atau tak mengikuti standar kegantengan yang dipercayai banyak orang. Kehidupan mulai berubah setelah mampu menggunakan dua tubuh secara bergantian selama 12 jam dan terbangun ketika salah satu tubuh tertidur. Webtoon Karya kartunis Park Tae-Jun ini mengangkat isu perundungan di Korea Selatan, yang merupakan salah satu negara dengan kasus perundungan tertinggi di dunia.
2. Sri Asih
Webtoon lokal buatan Bumi Langit ini, menceritakan tentang seorang gadis remaja bernama Alana. Tidak hanya mampu melihat mahluk gaib, Alana memiliki kekuatan spesial, yang mampu melindungi umat manusia dari serangan roh jahat. Tidak hanya tabiat baik Alana, webtoon yang terbit setiap hari Sabtu ini dipenuhi dengan adegan action dan alur cerita yang menarik. Sri Asih telah direncanakan untuk dibuat film dengan Pevita Pearce sebagai pemeran utamanya.
3. Eleceed
Kaiden pengguna kemampuan misterius tanpa sebab berubah menjadi seekor kucing gemuk setelah bertarung. Kemudian, seorang siswa SMA bernama Jinwoo menemukan dan merawat Kaiden yang saat itu berwujud kucing. Tanpa sadar, Kaiden akhirnya menjadi rekan sekaligus guru bagi Jiwoo yang juga memiliki kekuatan misterius tetapi selalu dia tutupi. Webtoon yang terbittiap Minggu ini merupakan hasil kolaborasi dua komikus terkenal webtoon yaitu Zhena dengan Webtoon Girls the Wild’s dan Son Jae-ho.
4. Nan Yak
Webtoon yang ditulis Jeong Hyun-joo dan digambar Park Jin-hwa ini mengisahkan seorang pria bernama Yang Jae-shin sering bermimpi bertemu gadis cantik di sebuah kuil bernama Nan Yak. Dalam mimpinya, gadis nan ceria itu mengatakan akan selalu menunggu dirinya.
Suatu hari Jaeshin diramal dan dinasihati untuk memakai kacamatanya. Rupanya melalui kacamata itu, Jaeshin mampu melihat monster-monster jahat yang menyerang desa tempat dia tinggal. Peramal itu akhirnya memberikan kekuatan pada Jaeshin untuk memburu para monster.
5. Weak Hero
Webtoon ini menceritakan tentang siswa pintar bernama Yeon Si-eun. Di balik perawakannya yang kurus dan kecil, tersimpan amarah dan nafsu untuk mengalahkan lawannya dengan kecerdikan dan kepintaran yang luar biasa. Walaupun begitu Yeon Si-eun tidak menyukai kekerasan, justru sebaliknya perundungan dan gangster, memaksa nya untuk selalu bertarung untuk melindungi teman-teman nya.
Manhwa Weak Heroini merupakan webtoon asli buatan Negeri Ginseng yang juga memiliki rating pembaca yang tinggi di internet. Webtoon yang terbit setiap Kamis ini merupakan kolaborasi dari komikus handal yaitu Seopass dan Razen.
Christine Natalia Hermawan
Kontributor GenSINDO
Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Jakarta
(alv)