Ayo Dicoba! 7 Hari Tantangan Nol Sampah Makanan
loading...
A
A
A
JAKARTA - Membuang-buang makanan (food waste) adalah kebiasaan buruk yang mesti segera diatasi manusia. Untuk memulainya, kamu bisa mencoba mengikuti tantangan ini.
Kamu sering makan tapi gak dihabiskan? Orang tua pasti akan bilang bahwa kita orang yang mubazir. Dari sisi lingkungan hidup, kebiasaan ini juga tergolong hal yang buruk karena kita menambah beban Bumi untuk menyerap sampah.
Nah, untuk membantu kita semua mengurangi sampah, yuk, kita coba tantangan dari BBC Earth berikut ini.
HARI KE-1: BELANJA CERDAS
Foto:Pixabay
Buatlah daftar belanja dan hanya membeli produk yang dibutuhkan. Ini akan meminimalisir produksi sampah.
HARI KE-2: SIMPAN MAKANAN DENGAN BENAR
Foto:iStock
Penyimpanan yang tidak benar menyebabkan sejumlah makanan cepat busuk, dan mungkin tak terkonsumsi. Jadi, simpan makanan di tempat yang benar, pastikan suhu dan tempatnya juga tepat.
HARI KE-3: SIMPAN SISA MAKANAN UNTUK KEMUDIAN DIHABISKAN
Foto: Deposit Photos
Kalau kamu sering memasak dan sering menyisakan makanan, tentukan satu hari untuk menghabiskan semua sisa makanan tersebut. Selain supaya tidak mubazir dan menghasilkan sampah makanan, menghabiskan makanan sisa juga menghemat uang kamu.
HARI KE-4: BERTEMAN DENGAN PENDINGIN (FREEZER)
Foto:RealSimple.com
Membekukan makanan adalah salah satu cara termudah untuk mengawetkannya. Namun tetap lebih baik kamu membeli sesuai kebutuhan hingga tak perlu lama-lama memasukkan makanan dalam freezer.
HARI KE-5: BUNGKUS MAKANAN KALAU TAK HABIS DI RESTORAN
Foto: Facebook Pancious
Bawa kotak makan atau minta pelayan di restoran untuk membungkus makanan yang belum habis kamu makan. Selain supaya tidak ada limbah sampah, juga untuk membiasakan diri supaya menghabiskan makanan. Juga bisa untuk menghemat uang juga.
HARI KE-6: KELOLA STOK MAKANAN
Foto:iStock
Mengolah stok makanan semaksimal mungkin adalah cara mudah untuk mengurangi sisa makanan. Tumis sisa sayuran seperti bagian atas, tangkai, atau kulit yang sebenarnya masih bisa dikonsumsi. Jangan gengsi, jangan buang!
HARI KE-7: BUAT KOMPOS KALAU MEMUNGKINKAN
Foto: Forest Act!
Pengomposan sisa makanan adalah cara yang bermanfaat untuk mengubah limbah makanan menjadi energi untuk tanaman. Pengomposan bisa dilakukan dengan komposter luar ruangan kalau punya halaman rumah memadai, atau pakai komposter meja kalau luas rumah kamu terbatas.
GenSINDO
Tito Tri Kadafi
UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
Kamu sering makan tapi gak dihabiskan? Orang tua pasti akan bilang bahwa kita orang yang mubazir. Dari sisi lingkungan hidup, kebiasaan ini juga tergolong hal yang buruk karena kita menambah beban Bumi untuk menyerap sampah.
Nah, untuk membantu kita semua mengurangi sampah, yuk, kita coba tantangan dari BBC Earth berikut ini.
HARI KE-1: BELANJA CERDAS
Foto:Pixabay
Buatlah daftar belanja dan hanya membeli produk yang dibutuhkan. Ini akan meminimalisir produksi sampah.
HARI KE-2: SIMPAN MAKANAN DENGAN BENAR
Foto:iStock
Penyimpanan yang tidak benar menyebabkan sejumlah makanan cepat busuk, dan mungkin tak terkonsumsi. Jadi, simpan makanan di tempat yang benar, pastikan suhu dan tempatnya juga tepat.
HARI KE-3: SIMPAN SISA MAKANAN UNTUK KEMUDIAN DIHABISKAN
Foto: Deposit Photos
Kalau kamu sering memasak dan sering menyisakan makanan, tentukan satu hari untuk menghabiskan semua sisa makanan tersebut. Selain supaya tidak mubazir dan menghasilkan sampah makanan, menghabiskan makanan sisa juga menghemat uang kamu.
HARI KE-4: BERTEMAN DENGAN PENDINGIN (FREEZER)
Foto:RealSimple.com
Membekukan makanan adalah salah satu cara termudah untuk mengawetkannya. Namun tetap lebih baik kamu membeli sesuai kebutuhan hingga tak perlu lama-lama memasukkan makanan dalam freezer.
HARI KE-5: BUNGKUS MAKANAN KALAU TAK HABIS DI RESTORAN
Foto: Facebook Pancious
Bawa kotak makan atau minta pelayan di restoran untuk membungkus makanan yang belum habis kamu makan. Selain supaya tidak ada limbah sampah, juga untuk membiasakan diri supaya menghabiskan makanan. Juga bisa untuk menghemat uang juga.
HARI KE-6: KELOLA STOK MAKANAN
Foto:iStock
Mengolah stok makanan semaksimal mungkin adalah cara mudah untuk mengurangi sisa makanan. Tumis sisa sayuran seperti bagian atas, tangkai, atau kulit yang sebenarnya masih bisa dikonsumsi. Jangan gengsi, jangan buang!
HARI KE-7: BUAT KOMPOS KALAU MEMUNGKINKAN
Foto: Forest Act!
Pengomposan sisa makanan adalah cara yang bermanfaat untuk mengubah limbah makanan menjadi energi untuk tanaman. Pengomposan bisa dilakukan dengan komposter luar ruangan kalau punya halaman rumah memadai, atau pakai komposter meja kalau luas rumah kamu terbatas.
GenSINDO
Tito Tri Kadafi
UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
(it)