30 Istilah dalam Cerita Fanfiction/AU, dari Mpreg, PWP, hingga Mary Sue

Kamis, 15 Agustus 2024 - 18:41 WIB
loading...
A A A

13. Official Pairing


Official pairing adalah pairing yang sudah resmi dan sah pada suatu fandom karena pairing tersebut dibuat oleh pengarang anime/manga/buku/film. Contohnya AsumaKurenai, MinatoKushina, dan FugakuMikotto di fandom Naruto.

14. OC (Original Character)


OC adalah karakter tambahan yang diciptakan oleh seorang penulis. Biasanya diciptakan untuk melengkapi atau membantu jalannya cerita. Terkadang ada juga penulis yang menjadikan OC sebagai tokoh utamanya.

15. OOC (Out of Character)


Perwatakan karakter yang dibuat berbeda atau melenceng jauh dari perwatakan di canon atau cerita aslinya. Misalnya dalam karakter Naruto, ia digambarkan sebagai pekerja keras dan tidak mudah menyerah.

Namun ketika seorang penulis memberikan watak yang OOC, maka Naruto akan digambarkan sebagai orang yang pemalas dan menjadi pemarah.

16. PWP (Plot, What Plot?)


Pertama, Plot, What Plot? bisa diartikan sebagai cerita yang lebih menonjolkan pada adegan seksual dibanding alur ceritanya. Bahkan plot sebenarnya hanyalah mengenai adegan seksual tokoh-tokohnya. Sering juga disebut sebagai Porn Without Plot.

Yang kedua, Plot, What Plot dapat diartikan sebagai fanfic yang hanya terdiri dari satu atau dua skenario tanpa ada latar belakang cerita yang jelas.

17. NC-17


NC-17 atau No Children-17 adalah rating yang diberikan penulis, yang berarti ceritanya hanya untuk pembaca berusia 17 tahun ke atas. Menurut istilahnya, NC-17 berisi konten eksplisit yang erotis, atau kekerasan yang berlebihan.

18. Yaoi


Yaoi adalah kisah percintaan antara laki-laki dan laki-laki, biasanya hanya untuk orang dewasa. Yaoi lebih mendeskripsikan mengenai adegan seksual (biasanya eksplisit).

19. Shounen-ai


Shounen-ai sebenarnya sama dengan boys love, hanya saja kadarnya lebih rendah daripada yaoi. Shounen-ai lebih menekankan ceritanya kepada hubungan perasaan daripada fisik.

20. Yuri


Istilah yuri sebenarnya sama dengan yaoi, hanya saja yuri percintaan antara sesama perempuan.

21. Vignette


Vignette adalah sebuah fanfiction pendek yang terdiri dari tidak lebih dari 3000 kata.

22. Spew Warning


Peringatan yang diletakkan di awal cerita fanfiction yang sangat lucu, hingga dikhawatirkan bila seseorang membacanya sambil makan sesuatu, akan tertawa hingga menyemburkan makanan yang sedang dimakannya.

23. Alternate Ending


Alternate ending adalah fanfic yang isinya ending dari sebuah kisah yang ditulis lagi oleh penulis lain. Biasanya ditulis karena adanya ketidakpuasan atas akhir dari cerita aslinya.

24. AU (Alternate Universe)


AU adalah istilah untuk fanfiction yang dibuat dengan situasi dunia yang berbeda dengan cerita aslinya. Contohnya Naruto yang hidup di Afrika dan menjadi kepala suku.

25. Bishoujo


Bishoujo adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan seorang tokoh dengan perawakan seperti gadis cantik

26. Beta Reader


Istilah ini digunakan untuk menunjukkan seseorang yang mengomentari dan mengedit hasil karya orang lain sebelum selesai atau dipubllikasikan. Kurang lebih dapat dianggap sebagai editor dari suatu fanfict.

27. C&C (Comment and Criticism)



C&C adalah umpan balik (review) setelah membaca sebuah fanfiction. Berisi komentar dan kritik atau saran untuk fanfic tersebut.

28. Canon


Istilah canon dipakai untuk mengacu pada sifat, karakter, peristiwa, plotline aslidi sumber resmi yang mendasari suatu fanfiction.


29. Cross-generational


Cross generational adalah sebuah istilah yang menampilkan cerita-cerita dengan perbedaan usia pasangan yang terlampau besar. Biasanya digambarkan dengan hubungan khusus antara guru dan murid.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1455 seconds (0.1#10.140)