10 Anime Terbaik dengan Karakter Utamanya Penjahat

Kamis, 24 Agustus 2023 - 21:02 WIB
loading...
A A A

6. Saga of Tanya the Evil

10 Anime Terbaik dengan Karakter Utamanya Penjahat

Foto: Pinterest

Protagonis: Tanya Degurechaff
Episode: 13
Tahun Rilis: 2017
MyAnimeList: 7,96
Tayang: Ani-One Asia (YouTube)

Seorang karyawan biasa di Jepang menantang Dewa saat sekarat. Dia kemudian bereinkarnasi sebagai tentara anak perempuan berusia 9 tahun dengan nama Tanya Degurechaff. Meski masih kecil, Tanya dikenal kejam dan tak kenal ampun pada anak buahnya.

Tanya sangat haus kuasa, perhitungan, manipulatif, jahat, dan sadis. Ketika bertarung, dia memperlihatkan kekejaman dan haus darahnya. Tanya sangat tidak suka kegagalan dan ketidakpatuhan dari para anak buahnya.

5. Dororo

10 Anime Terbaik dengan Karakter Utamanya Penjahat

Foto: CBR

Protagonis: Hyakkimaru
Episode: 24
Tahun Rilis: 2019
MyAnimeList: 8,24
Tayang: Prime Video

Hyakkimaru tidak pernah berpikir menjadi seorang penjahat. Lahir tanpa anggota tubuh yang lengkap, hidung, suara, telinga, dan mata, Hyakkimaru melakukan perjalanan untuk mendapatkan kembali semua anggota tubuhnya itu. Anggota tubuh itu hilang karena ketika lahir, Hyakkimaru ditumbalkan ayahnya.

Di sepanjang perjalanannya, Hyakkimaru bertemu orang-orang yang kemudian menjadi lawannya. Ketika sampai di desanya, ayah dan adiknya beserta anak buah mereka memburu Hyakkimaru. Ayahnya tidak ingin Hyakkimaru mendapatkan semua bagian tubuhnya yang telah ditumbalkan karena itu akan mengakibatkan bencana bagi desanya.

4. Hellsing Ultimate

10 Anime Terbaik dengan Karakter Utamanya Penjahat

Foto: Pinterest

Protagonis: Alucard
Episode: 10
Tahun Rilis: 2006
MyAnimeList: 8,35
Tayang: Netflix

Alucard diklaim sebagai senjata pamungkas Organisasi Hellsing. Meski organisasi itu membantu pemerintah dalam menyingkirkan ancaman supranatural, Alucard dianggap sebagai penjahat oleh bangsanya sendiri. Sebagai vampir, Alucard tidak segan membinasakan kaumnya sendiri.

Selain itu, Alucard hanya setia pada majikannya. Dia juga tidak segan membunuh apa saja dan siapa saja yang mengancam perdamaian dunia serta majikannya. Sebagai vampir, Alucard telah dianggap sebagai penjahat oleh para malaikat dan pendeta.

3. Death Note

10 Anime Terbaik dengan Karakter Utamanya Penjahat

Foto: Screen Rant

Protagonis: Light Yagami
Episode: 37
Tahun Rilis: 2006
MyAnimeList: 8,62
Tayang: Netflix

Light Yagami menemukan sebuah buku tulis ajaib yang bisa membunuh siapa pun yang namanya ditulis di sana. Awalnya, Light menggunakan buku itu untuk menyingkirkan para penjahat demi mewujudkan perdamaian di muka bumi ini. Tapi, kekuatan buku itu pelan-pelan mengonsumsinya.

Kekuatan buku itu membuat Light merasa berkuasa dan ingin membuat dunia baru dengan dirinya sebagai dewanya. Dia pun tak segan membunuh siapa pun yang menghalanginya. Light akhirnya menjadi penjahat yang diburu polisi untuk dimintai pertanggungjawabannya.

2. Attack on Titan

10 Anime Terbaik dengan Karakter Utamanya Penjahat

Foto: Pinterest

Protagonis: Eren Jaeger
Episode: 88 (4 Season)
Tahun Rilis: 2013
MyAnimeList: 8,54
Tayang: Netflix, Bstation, iQIYI

Eren Jaeger memulai semuanya dari dendam. Setelah menyaksikan ibunya tewas dimakan Titan, dia pun ingin melenyapkan makhluk raksasa humanoid itu dari muka bumi. Dia berlatih keras menjadi pembunuh Titan setelah bergabung dengan Pasukan Pengintai.

Seiring berjalannya waktu, Eren pun tahu rahasia di balik misteri Titan. Eren kemudian merasa tidak ada yang bisa memberikan kedamaian kepada Pulau Paradis, kampung halamannya, selain menghancurkan sumber Titan itu. Dalam prosesnya, dia membinasakan 80% populasi dunia.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1595 seconds (0.1#10.140)