Fakta Gorr the God Butcher yang Diperankan Christian Bale di Thor: Love and Thunder

Rabu, 25 Mei 2022 - 19:19 WIB
Christian adalah nominator empat kali Academy Award. Dia pernah memenangkan Oscar untuk kategori Aktor Pendamping Terbaik saat memerankan Dicky Eklund di The Fighter. Pada 2002, Christian tampil bersama Patrick Bateman di film klasik American Psycho. Dia juga tampil sebagai Batman di trilogi Dark Knight. Dalam beberapa tahun terakhir, Christian telah memerankan Dick Cheney di Vice dan Ken Miles di Ford v Ferrari.

Christian sepertinya pilihan populer penggemar untuk memerankan Gorr the God Butcher. Meski dikenal sebagai aktor “serius”, dia benar-benar bisa mencampurkan drama dan komedi. Ini jelas menjadi nilai plus ketika dia harus beradu akting dengan orang seperti Chris Hemsworth, pemeran Thor.

Selain itu, Christian pernah bekerja bareng Nathalie Portman di Knight of Cups. Nathalie akan kembali ke perannya di MCU sebagai Jane Foster untuk kali pertama sejak 2013. Nathalie mengatakan, Christian selalu memberikan energi positif di lokasi syuting.

4. Penampakan Gorr the God Butcher di Thor: Love and Thunder



Trailer kedua Thor: Love and Thunder akhirnya menunjukkan sosok Gorr the Butcher yang diperankan Christian Bale. Meski belum sepenuhnya diketahui seperti apa pendekatan yang dilakukan sutradara Taika Waititi terhadap sosok ini, tapi penampakan Christian sebagai Gorr cukup mengesankan. Skema hitam putih pada sosok ini menimbulkan rasa ngeri dan misterius yang mendalam.

Gorr terlihat mengganggu dengan penampakannya yang ramping dan wajahnya yang menyeramkan. Meski sempat terlihat sosoknya dalam skema yang lebih berwarna, tapi itu tidak menghilangkan kesan seramnya. Di trailer itu, gerakannya terlihat meyakinkan dalam slow motion. Necrosword yang menjadi sumber kekuatannya juga turut ditampilkan di trailer itu.

Di salah satu adegan di trailer itu, Gorr terlihat bertarung melawan Valkyrie. Thor terlihat menantangnya, pertemuan kedua orang itu belum terlihat. Di trailer itu, Gorr sempat mengatakan kalau Thor bukanlah seperti dewa yang pernah dia temui sebelumnya. Ini menandakan kalau pertarungan di antara keduanya akan berlangsung sengit. Selain itu, harus dilihat bagaimana warna itu akan mempengaruhi film ini. Utamanya karena Gorr ditampilkan dalam hitam putih dan Thor pun juga ketika dia bertemu penjahat itu.



5. Apakah Gorr lebih baik dari Thanos?



Gorr the God Butcher punya cerita latar tragis dan motivasi kompleks yang mendorong aksinya. Ini memberinya peluangn untuk menjadi penjahat yang lebih baik ketimbang Thanos. Thanos punya kekuatan luar biasa dengan Batu Keabadian di genggamannya. Tapi, sebagai seorang penjahat, dia lebih satu dimensi ketimbang Gorr. Dia mengejar filosofi lebih luas ketimbang balas dendam pribadi.

Gorr bisa memainkan asal usulnya sebagai keuntungannya di film baru Fase 4 MCU itu. Tidak mungkiri kalau aktor seperti Christian Bale akan menggabungkan ini ke karakterisasinya. Pertandingannya bisa seri kalau Gorr dan Thanos berlangsung. Tanpa Sarung Tangan Keabadian atau peningkatan lain, konsensus umumnya adalah Thanos akan kalah dari Necrosword-nya Gorr. Tapi, dalam pertarungan Gorr melawan Thanos, semuanya jadi lebih keruh kalau ada yang mempertimbangkan kemampuan telepati Thanos.



Keduanya jelas punya tujuan yang berbeda. Sementara Thanos berusaha melenyapkan separuh semesta, Gorr hanya mengejar Dewa seperti Thor. Skup penjahat Thor: Love and Thunder itu mungkin lebih kecil dari skema besar cerita Fase 4. Gorr sepertinya hanya akan menjadi penjahat sekali waktu atau tetap berada di franchise Thor secara eksklusif. Meski begitu, Gorr the God Butcher adalah penjahaat yang tangguh. Dia diberi lebih banyak peluang untuk mengungkapkan cerita latar belakangnya ketimbang Thanos.

Semuanya ini menjadikannya sebagai penjahat yang lebih menarik ketimbang Thanos. Dia juga bisa menarik lebih banyak simpati dari penonton—meski sebagaian besar akan mengatakan kalau mereka Tim Thanos. Apa pun itu, dan seperti apa Gorr nantinya, lini cerita MCU jelas akan membawa ke pertarungan antara Gorr dan Thor. Karena Chris Hemsworth akan terus menjadi bagian MCU setelah Fase 4, Love and Thunder bisa membiarkan Gorr tetap hidup di akhir cerita. Ini menempatkan landasan untuk pertemuan spektakuler lain di masa depan.
(alv)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More