4 Game Korea Terpopuler, Mana Favorit Kamu?

Sabtu, 14 November 2020 - 13:05 WIB
PUBG menggandeng girl group BLACKPINK yang juga punya akun di gim ini. Foto/Bluehole
JAKARTA - Gim (game) buatan pengembang Korea Selatan menjadi yang paling banyak dieskspor negara tersebut, mengalahkan K-pop dan drama Korea.

Fakta ini diungkap oleh Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea Selatan, yang pada data 2018 menyebut bahwa gim menghasilkan nilai ekspor hingga USD6,4 miliar.

Nah, berikut empat gim dari Korea Selatan yang berhasil menguasai dunia.

1. POINT BLANK ONLINE





Foto: Zepetto Co

Permainan yang dikembangkan oleh Zepetto Co. ini bergenre FPS atau jenis permainan tembak dalam sudut pandang orang pertama. Point Blank dirilis pertama kali pada September 2008. (Baca Juga: Daftar Game yang Bisa Banget Kamu Mainkan Saat Isolasi Diri di Rumah)

Perusahaan Zepetto Co. merupakan salah satu pengembang gim terkenal di Korea sejak 2003. Gim ini berkisah tentang pertarungan antara Free Rebels dan Counter Teorrorist Force (CT –Force), dan saat ini sudah punya server permainan di beberapa negara seperti Rusia, Indonesia, Amerika Serikat, Peru, Turki, Thailand dan Brasil.

2. BLACK DESSERT ONLINE



Foto: Pearl Abyss

Permainan ini pertama kali dirilis oleh Pearl Abyss pada Juli 2015 dan bergenre Massively Multiplayer Online Role-Playing Game (MMORPG). Gim ini adalah permainan peran yang bisa diakses secara massal oleh banyak pemain.

Mengusung cerita dunia fantasi mengenai konflik antara dua negara, yaitu Republik Calpheon dan Kerajaan Valencia. Selain populer di Asia, permainan ini juga populer di Amerika dan Eropa.

3. PLAYERUNKNOWN'S BATTLEGROUNDS (PUBG)



Foto: Bluehole

Gim yang populer di kalangan idol K-pop ini pertama kali dirilis pada 2017 dengan genre battle royale, yaitu bermain secara daring hingga 100 orang sekaligus.

Ide gim ini sebenarnya berasal dari Brendan Greene asal Amerika yang dikembangkan bersama salah satu studio gim dari Korea, Bluehole. Gim ini memenangkan PC Game of The Year pada penghargaan 35th Golden Joystick Awards (2017).

4. MARVEL FUTURE FIGHT
Halaman :
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.