Gejala Mood Swing saat PMS dan Cara Mengatasinya, Cewek-Cowok Wajib Tahu!

Senin, 16 Oktober 2023 - 14:24 WIB
Mood swing saat PMS kerap dialami para perempuan, yang juga perlu diketahui para pria. Foto/Shutterstock
JAKARTA - Mood swing adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan perubahan cepat dan ekstrem suasana hati seseorang. Ini kerap terjadi saat para perempuan berada dalam kondisi PMS.

Premenstrual Syndrome atau PMS, mengutip dari situs web Kementerian Kesehatan kemkes.go.id, adalahkondisi yang umum dialami oleh banyak perempuan pada hari-hari sebelum menstruasi atau sekitar satu hingga dua minggu sebelumnya. Gejala PMS dapat bervariasi dari satu individu ke individu lainnya, dan mereka bisa mencakup berbagai gejala fisik, emosional, dan psikologis.

Salah satu gejala emosional ini termasuk mood swing. Saat mengalaminya, mereka dapat berpindah dari perasaan senang atau bahagia ke perasaan sedih, marah, atau cemas dengan cepat dan tanpa peringatan yang jelas. Mood swing bisa berlangsung sebentar atau dalam jangka waktu yang lebih lama.





Meski mood swingsaat PMS hanya dialami oleh para perempuan, tapi para pria juga perlu tahu. Gunanya adalah agar bisa memahami kondisi pacar atau teman perempuannya saat mengalami masa tersebut. Nah, berikut ini beberapa hal lainnya yang perlu diketahui, baik para cewek maupun cowok.



Foto: Pixabay

Gejala Moodswing saat PMS

1. Terjadi perubahan emosi yang tiba-tiba dan ekstrem. Ini bisa termasuk perasaan senang, marah, sedih, cemas, atau mudah tersinggung.

2. Banyak perempuan mengalami rasa marah yang intens atau mudah tersinggung

3. Beberapa perempuan mengalami ketegangan atau nyeri pada payudara

4. Napsu makan dapat berfluktuasi selama PMS, dengan beberapa perempuan mengalami peningkatan nafsu makan atau keinginan makanan tertentu.

5. Mood swing bisa mengganggu pola tidur dan menyebabkan kesulitan tidur atau insomnia.



Cara Mengatasi Mood Swing saat PMS

1. Cobalah untuk tidur cukup selama masa PMS. Kekurangan tidur dapat memperburuk mood swing. Usahakan tidur 7-9 jam per malam.

2. Aktivitas fisik teratur seperti berjalan kaki, bersepeda, atau berenang dapat membantu mengurangi gejala PMS, termasuk mood swing. Olahraga melepaskan endorfin yang dapat meningkatkan suasana hati.

3. Latihan relaksasi seperti meditasi, yoga, atau pernapasan dalam dapat membantu mengelola stres yang dapat memperburuk mood swing.

4. Membeli makanan yang kamu inginkan bisa membuat mood swing kamu ke arah rasa bahagia

5. Pilih makanan yang kaya serat, buah-buahan, sayuran, dan protein sehat. Konsumsi makanan yang mengandung magnesium, seperti kacang-kacangan dan biji-bijian yang bisa membantu mengurangi gejala PMS.

MG/Farhatun Nabila
(ita)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More