10 Anime Fall 2022 Rating Tertinggi Menurut MyAnimeList

Jum'at, 25 November 2022 - 08:08 WIB
loading...
10 Anime Fall 2022 Rating...
Anime Fall Season 2022 membuktikan banyaknya serial yang langsung mendapatkan perhatian penggemar. Banyak anime yang mendapatkan rating tinggi di MyAnimeList. (Foto: Daily Anime Art)
A A A
Anime Fall Season 2022 segera berakhir. Secara keseluruhan, musim ini adalah salah satu yang terbaik di sepanjang tahun ini. Ada banyak anime yang dirilis pada slot musim gugur ini berhasil menghidupkan hype yang telah didengungkan sebelum perilisannya.

Fall Season 2022 menyajikan serangkaian anime adaptasi baru yang telah dinanti penonton dan tidak mengecewakan. Selain itu, anime lawas yang merilis season baru pun tak kalah menariknya. Sebagian anime ini langsung mendapatkan tempat di hati penggemarnya.

Rating di MyAnimeList bisa menjadi bukti betapa populernya anime-anime yang dirilis pada musim gugur tahun ini. Sebagian anime ini tampil oke dengan style animasi yang menarik dan juga cerita yang kuat. Mereka segera mendapatkan fanbase besar dengan penggemar tidak sabar menantikan episode baru setiap pekannya.

Berbeda dengan anime Summer Season, semua anime yang masuk top 10 rating tertinggi mendapatkan nilai di atas 8,10. Ini mengindikasikan kalau anime yang dirilis pada musim ini memang cukup memuaskan penonton. Persaingan di dunia anime sepertinya akan semakin seru ke depannya. Slot Winter yang akan datang diisi sejumlah judul anime populer yang sudah dinanti penggemarnya. Jadi, apa saja anime Fall Season 2022 dengan rating tertinggi di MyAnimeList? Simak ulasannya berikut ini!



10. Welcome to Demon School! Iruma-kun Season 3 — 8,15

10 Anime Fall 2022 Rating Tertinggi Menurut MyAnimeList

Foto: The Anime Daily

Welcome to Demon School! Iruma-kun Season 3 melanjutkan kisah siswa kelas pinggiran ke Sekolah Iblis Babyls setelah liburan musim panas. Mereka baru saja berhasil di Walter Park. Namun, bukannya kekaguman yang mereka dapatkan ketika kembali ke sekolah, tapi jugua pengungkapan yang mengejutkan. Demi bertahan di kelas Royal One yang mewah, seluruh kelas itu harus dipromosikan ke ranking Dalet sebelum masuk kelas 2.

Dengan Festival Panen dan Musik mendekat, kesempatan untuk naik level pun banyak. Tapi, itu tidak mudah, karena tidak ada kelas yang berhasil mencapai prestasi itu. Berharap memberikan peluang kelas aneh itu untuk mencapai kemustahilan, sekolah menunjuk tutor khusus untuk membantu mereka. Iruma Suzuki pun memutuskan untuk berusaha naik level. Welcome to Demon School! Iruma-kun Season 3 bisa ditonton di Bstation dan Muse Indonesia (YouTube).

9. IDOLiSH7 Third Beat! Part 2 — 8,19

10 Anime Fall 2022 Rating Tertinggi Menurut MyAnimeList

Foto: Looper

Memasuki Part 2, IDOLiSH7 sudah lebih sukses. Tapi, tidak ada yang tersenyum karena ancaman baru telah muncul. Ancaman itu adalah idol group baru bernama ZOOL, yang dimanajeri eksekutif hiburan jahat Ryou Tsukumo. Mereka akan melakukan apa pun demi menjatuhkan lawannya. IDOLiSH7 pun terancam.

Sementara, Zero, idol legendaris yang menghilang 15 tahun lalu terus menghantui lewat apa yang dia tinggalkan. Manajernya terlihat berkontak dengan Tsukumo untuk rencananya. Penulis lagu Zero mengungkapkan dirinya dalam sebuah surat setelah bertahun-tahun menghilang. IDOLiSH7 menemukan sekutu pada diri Re:vale untuk menghalau rencanan ZOOL sementara mencoba memahami aksi kolega Zero itu. Tapi, mustahil bagi semua orang untuk bertahan tanpa tergores.

8. My Hero Academia Season 6 — 8,24

10 Anime Fall 2022 Rating Tertinggi Menurut MyAnimeList

Foto: ComicBook.com

My Hero Academia adalah salah satu shounen pertarungan dengan banyak penggemar. Setelah kecewa dengan adaptasi anime season 5, penggemar berharap season 6 akan lebih baik. Season ini menampilkan pertarungan besar antara Pro Hero yang dibantu siswa magang SMA UA melawan Front Pembebasan Paranormal.

My Hero Academia Season 6 memperlihatkan perkembangan penjahat utama serial ini, Tomura Shigaraki. Dia telah berubah berkat peningkatan yang dilakukan dokter Kyudai Garaki. Dia bertekad menemukan Izuku Midoriya alias Deku untuk merebut Quirk One for All darinya. Tentu saja, usaha Tomura itu tidak akan mudah. Deku tidak akan membiarkannya mendapatkan Quirk-nya begitu saja. My Hero Academia Season 6 bisa ditonton di Netflix, Disney+ Hotstar, iQIYI, Viu, Bstation, dan Prime Video

7. Blue Lock — 8,24

10 Anime Fall 2022 Rating Tertinggi Menurut MyAnimeList

Foto: YouTube

Popularitas Blue Lock melejit pascapertandingan Timnas Jepang melawan Timnas Jerman di Piala Dunia 2022. Pertandingan itu dimenangkan Timnas Jepang dengan skor 2-1. Blue Lock punya hubungan dekat dengan Timnas Jepang karena jersey Jepang dibuat berdasarkan desain kostum karakter di anime itu. Jersey itu didesain ilustrator manga Blue Lock. Blue Lock berkisah tentang Asosiasi Sepak Bola Jepang (JFA) yang mempekerjakan Jinpachi Ego sebagai pelatih baru Timnas Jepang.

Keputusan itu diambil setelah Timnas Jepang kalah dari Timnas Belgia di Piala Dunia 2018. Jinpachi bukanlah pelatih biasa. Dia memahami kalau Timnas Jepang kekurangan striker. Dia lantas mengundang semua striker di seluruh Jepang, dia berhasil mendapatkan 300 orang, termasuk protagonis serial ini, Yuichi Isagi. Mereka harus bersaing untuk mendapatkan satu tempat di Timnas atau tidak bisa bermain sepak bola lagi. Blue Lock bisa ditonton di Netflix, iQIYI, dan Bstation.

6. Golden Kamuy Season 4 — 8,32

10 Anime Fall 2022 Rating Tertinggi Menurut MyAnimeList

Foto: The Anime Daily

Golden Kamuy Season 4 sudah dinantikan para penggemarnya. Namun, setelah 6 episode, serial ini menunda penayangannya karena salah satu kru mereka meninggal dunia. Belum diketahui kapan anime ini akan kembali tayang. Meski begitu, penggemar tetap menantikan anime sejarah ini.

Plot pusat Golden Kamuy adalah mencari timbunan emas yang terkubur milik Ainu, orang pribumi Jepang utara. Para karakter serial ini kemudian pergi ke Hokkaido melalui sel penjara, permukiman Ainu, kota, dan hutan. Anime ini ber-setting di awal abad 20. Golden Kamuy Season 4 bisa ditonton di Prime video.

5. Spy x Family Part 2 — 8,61

10 Anime Fall 2022 Rating Tertinggi Menurut MyAnimeList

Foto: Crunchyroll

Hype terhadap Spy x Family masih tinggi dengan dirilisnya Part 2 serial ini. Part 1-nya dirilis pada slot musim semi dan langsung mendapatkan tempat di hati penggemar. Cerita tentang mata-mata yang harus punya keluarga palsu demi memuluskan misi ini menampilkan shounen yang dibalut slice-of-life dengan aksi mendebarkan dan juga komedi.

Spy x Family berkisah tentang mata-mata Westalis berkode nama Twilight yang menyamar sebagai seorang psikiater di RS Berlint dengan nama Loid Forger. Dia mengadopsi Anya, yang diam-diam bisa membaca pikiran. Dia lantas menikahi Yor Briar, yang sebenarnya adalah seorang pembunuh bernama Thorn Princess. Anjing mereka, Bond, bisa melihat masa depan. Dinamika keluarga palsu dengan masing-masing anggota keluarganya menyimpan rahasia ini selalu menarik untuk diikuti. Spy x Family bisa ditonton di Netflix, Disney+ Hotstar, Viu, Prime Video, iQIYI dan Bstation.

4. Mob Psycho 100 III — 8,67

10 Anime Fall 2022 Rating Tertinggi Menurut MyAnimeList

Foto: The Nerd Stash

Mob Psycho 100 III melanjutkan petualangan Shigeo “Mob” Kageyama bersama mentornya, Reigen Arataka. Kini, mereka punya anggota baru, yaitu Katsuya Serizawa. Season 3 ini lebih berfokus pada bagaimana Mob menata kehidupan sosialnya, terutama hubungannya dengan sekolah.

Setelah membantu menggagalkan ancaman terbesar terhadap dunia, Mob kembali ke kehidupan normalnya sebagai seorang siswa SMP. Namun, kehidupan bersekolah ternyata lebih sulit dari yang diperkirakan Mob, terutama ketika dia harus mengisi formulir karier. Mob pun sadar kalau bersekolah itu ternyata sulit dan berusaha membaur dengan sekitarnya. Mob Psycho 100 III bisa ditonton di Netflix, iQIYI, dan Prime Video.

3. Bocchi the Rock! — 8,68

10 Anime Fall 2022 Rating Tertinggi Menurut MyAnimeList

Foto: Know Your Meme

Bocchi the Rock! berfokus pada Hitori “Bocchi” Gotou, yang menghabiskan waktu untuk bermain gitar. Dia sangat ingin punya teman dan tampil live dengan sebuah band, meskipun dia adalah seorang cewek yang kesepian dan mengalami kecemasan sosial. Impiannya terwujud setelah bertemu Nijika Ijichi, seorang drummer yang mengundangnya bergabung dengan bandnya, Kessoku Band.

Band itu membutuhkan gitaris baru setelah gitaris mereka, Ikuyo Kita, kabur sebelum penampilan perdana mereka. Bocchi kemudian bertemu bassist band itu, Ryou Yamada. Penampilan pertama band itu masih di bawah standar, tapi para cewek itu merasa didayai dengan kecintaan mereka terhadap musik. Kita kemudian bergabung lagi dengan band itu. Anime musik dengan genre komedi ini bisa menjadi tontonan ringan yang menghibur. Bocchi the Rock! bisa ditonton di Bstation.

2. Chainsaw Man — 8,84

10 Anime Fall 2022 Rating Tertinggi Menurut MyAnimeList

Foto: Espinof

Studio MAPPA benar-benar mewujudkan janjinya untuk mengadaptasi Chainsaw Man seperti manga-nya, tanpa sensor. Chainsaw Man dikenal sebagai shounen gelap yang sangat brutal. Serial ini juga tidak malu memperlihatkan kemesuman mereka secara terbuka. Elemen ini pun turut ditampilkan di anime. Anime ini juga langsung menjadi hit begitu dirilis.

Chainsaw Man berfokus pada Denji, seorang remaja yang terpaksa menjadi pemburu iblis swasta demi melunasi utang ayahnya. Sebuah peristiwa membuatnya berfusi dengan Iblis Chainsaw (Gergaji Mesin), Pochita. Peleburan itu membuat Denji bisa berubah menjadi Chainsaw Man. Dia kemudian dipekerjakan Biro Keselamatan Publik untuk menjadi Pemburu Iblis di bawah naungan pemerintah. Chainsaw Man bisa ditonton di Prime Video.



1. Bleach: Thousand Year War Blood — 9,12

10 Anime Fall 2022 Rating Tertinggi Menurut MyAnimeList

Foto: SportsKeeda

Bleach: Thousand Year War Blood tidak mengecewakan penggemarnya. Selisih 12 tahun sejak seri terakhirnya tidak membuat serial ini kurang menarik. Bahkan, penggemar kian penasaran dengan jalannya cerita dan menantikan setiap episode barunya.

Yang menarik, Bleach: Thousand Year War Blood sepertinya mengakhiri rezim Fullmetal Alchemist: Brotherhood sebagai anime paling top di MyAnimeList. Busur terakhir Bleach itu sudah dua kali menumbangkan rezim anime remake tersebut. Saat ini, Bleach: Thousand Year War Blood unggul 0,01 dari Fullmetal Alchemist: Brotherhood yang duduk di peringkat dua dengan 9,11.

Bleach: Thousand Year Blood War adalah perang puputan antara Shinigami dan Quincy. Perang itu meletus akibat dendam Quincy terhadap Shinigami yang telah berlangsung selama ribuan tahun. Shinigami sepertinya kewalahan dengan kekuatan Quincy dengan jatuhnya banyak korban, terutama para kapten Gotei 13. Ichigo Kurosaki pun segera turun tangan demi menjaga keseimbangan dunia. Bleach: Thousand Year Blood War bisa ditonton di Netflix, iQIYI, Prime Video, dan Bstation.
(alv)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1876 seconds (0.1#10.140)