8 Film Live Action Adaptasi Anime dan Manga Rating Tertinggi di IMDb

Selasa, 04 Oktober 2022 - 18:24 WIB
loading...
8 Film Live Action Adaptasi...
Film live action adaptasi anime dan manga rating tertinggi di IMDb salah satunya adalah Rurouni Kenshin Part I: Origins. Foto/Netflix
A A A
JAKARTA - Film live action adaptasi anime dan manga dengan rating tertinggi di IMDb dirilis dari berbagai tahun. Terlama adalah pada 2005, dan terbaru dirilis pada 2022.

Manga memang jadi sumber kisah yang kaya untuk diadaptasi dalam berbagai format. Tak cuma serial anime maupun film, tapi juga bisa dibuat dalam bentuk film alive action untuk konsumsi di bioskop.

Kebanyakan film live action adaptasi manga dan anime adalah buatan Jepang, tapi ada juga yang dibuat oleh Hollywood, juga Thailand. Berikut ini delapan film live action adaptasi anime dan manga dengan rating tertinggi di IMDb.

8. Homestay (2018)

8 Film Live Action Adaptasi Anime dan Manga Rating Tertinggi di IMDb

Foto: GDH 559

Film live action dari Thailand ini diadaptasi dari manga berjudul Colorful karya Eto Mori. Ratingnya di IMDb adalah 7,2/10 dari 1,5 ribu pengguna.

Homestay adalah kisah thriller yang bercerita tentang seorang pria yang diberi kesempatan hidup kedua kalinya dengan masuk ke tubun Min (Teeradon Supapunpinyo), pria yang baru saja mati. Ia punya waktu 100 hari untuk mengubah hidupnya, termasuk hubungannya dengan gadis bernama Pi (Cherprang Areekul).

7. Death Note: The Last Name (2006)

8 Film Live Action Adaptasi Anime dan Manga Rating Tertinggi di IMDb

Foto: Warner Bros. Pictures

Film live action ini juga mendapatkan rating 7,2 tapi dari pengguna yang jauh lebih banyak, yaitu sampai 17 ribu pengguna. Film ini menjadi film kedua dari seri Death Note, dan diadaptasi dari manga dan anime karya Tsugumi Ohba dan Takeshi Obata.

Sekuel Death Note ini masih melanjutkan kisah perburuan seorang detektif misterius bernama L (Kenichi Matsuyama) terhadap pembunuh berantai dengan korban para kriminal yang bernama Light Yagami (Tatsuya Fujiwara). L sudah mencurigai Light, dan ia menawarkannya untuk bekerja sama menangkap pembunuh berantai itu.

Light pun menerima tawaran L, dengan harapan bisa menguak identitas asli sang detektif misterius itu.

6. Alita: Battle Angel (2019)

8 Film Live Action Adaptasi Anime dan Manga Rating Tertinggi di IMDb

Foto: 20th Century Fox

Film live action Hollywood ini juga hasil adaptasi manga dan anime. Ratingnya adalah 7,3 dari 266 ribu pengguna. Alita diadaptasi dari manga Gunnm karya Yukito Kishiro. Versi animenya juga pernah dibuat dalam dua seri.

Alita: Battle Angel yang bergenre laga cyberpunk ini bercerita tentang Alita (Rosa Salazar), cyborg yang 'dihidupkan' kembali oleh seorang ilmuwan cyborg senior dengan sisi emosional yang mirip manusia. Alita lantas mencoba berkembang, mencari jati dirinya, juga jatuh cinta pada manusia.

5. Rurouni Kenshin Part I: Origins (2012)

8 Film Live Action Adaptasi Anime dan Manga Rating Tertinggi di IMDb

Foto: Netflix

Film ini mendapatkan rating 7,4 dari 27 ribu pengguna. Adapun kisahnya diadaptasi dari manga berjudul sama karya Nobuhiro Watsuki.

Film ini berlatar periode awal Meiji di Jepang, dengan kisah pengembara bernama Himura Kenshin (Takeru Satoh) yang dulunya adalah seorang pembunuh bernama Hitokiri Battosai. Saat ini, ia bersumpah tidak akan membunuh lagi.

Ia berusaha menebus dosa-dosanya dengan berusaha memberikan perlindungan dan pertolongan bagi para korban yang tak berdaya.

Baca Juga: 10 Pernyataan Cinta di Anime Ini Bikin Penonton Baper

4. Death Note (2006)

8 Film Live Action Adaptasi Anime dan Manga Rating Tertinggi di IMDb

Foto: Warner Bros. Pictures

Death Note adalah seri pertama dari seri Death Note yang saat ini sudah punya tiga film dan satu film spin-off. Film live action ini mendapat rating 7,5 dari 31 ribu pengguna.

Death Note bercerita tentang Light Yagakami (Tatsuya Fujiwara), seorang mahasiswa cerdas yang hidupnya berubah setelah menemukan buku misterius "Death Note". Dengan buku itu, ia bisa menulis nama para kriminal yang diharapkannya mati, dan ini bisa jadi kenyataan.

Ini membuat Light akhirnya menjadi pembunuh berantai yang berjuluk Kira. Tentu saja, ini membuatnya jadi buruan penegak hukum, termasuk detektif misterius L (Kenichi Matsuyama).

3. Always: Sunset on Third Street (2005)

8 Film Live Action Adaptasi Anime dan Manga Rating Tertinggi di IMDb

Foto: Toho

Film lawas ini mendapatkan rating 7,7 dari 2,3 ribu pengguna. Karyanya diadaptasi dari manga panjang berjudul Sanchome no Yuhi karya Ryohei Saigan. Filmnya juga mendapat predikat film terbaik dari Japan Academy Prize.

Always: Sunset on Third Street terdiri dari tiga film. Film pertamanya ini berlatar tahun 1958, dan menceritakan kehidupan warga biasa di Tokyo dengan permasalahannya. Salah satunya adalah Mutsuko Hoshino (Maki Horikita), seorang gadis yang merantau ke Tokyo dan mengira dirinya mendapat pekerjaan di perusahaan besar. Nyatanya ia hanya bekerja di bengkel mobil kecil di jalan sempit.

2. Kingdom II: Harukanaru Daichi e (2022)

8 Film Live Action Adaptasi Anime dan Manga Rating Tertinggi di IMDb

Foto: Sony Pictures

Kingdom II: Harukanaru Daichi e adalah satu-satunya film tahun 2022 yang masuk dalam daftar ini. Ratingnya sebesar 7,8 tapi hanya dari 69 pengguna.

Cerita film live action ini diadaptasi dari serial manga berjudul sama karya Hara Yasuhisa. Ceritanya berlatar Zaman Peperangan Musim Semi dan Musim Gugur. Karakter utamanya ada Shin (Yamazaki Kento) yang menghadapi pertempuran pertamanya di Dataran Dakan.

Baca Juga: 9 Karakter Anime yang Menjadi Korban Tertabrak Truk

1. Butai Yu Yu Hakusho (2020)

8 Film Live Action Adaptasi Anime dan Manga Rating Tertinggi di IMDb

Foto: Office Endless

Filmini mendapat rating sebesar 8,0 dari 39 pengguna. Filmnya bercerita tentang seorang remaja nakal yang tewas dalam kecelakaan mobil, dan dibangkitkan sebagai penyelidik.

Film live action adaptasi manga dengan rating tertinggi di IMDb ini dibintangi oleh Hirofumi Araki, Naoya Gomoto, dan Shohei Hashimoto. Adapun penulisnya juga adalah mangaka-nya, yaitu Yoshihiro Togashi dibantu Chuji Mikasano yang juga menjadi sutradaranya.
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2089 seconds (0.1#10.140)