6 Jurus Paling Ampuh di Anime tapi hanya Sekali Dipakai

Kamis, 29 September 2022 - 21:55 WIB
loading...
6 Jurus Paling Ampuh...
Sejumlah jurus paling ampuh di anime hanya sekali dipakai penggunanya. Sebagian besar karena energi mereka terkuras saat melepaskan jurus tersebut ke lawannya. (Foto: YouTube)
A A A
Sejumlah jurus paling ampuh di anime hanya sekali dipakai penggunanya. Sebagian besar karena energi mereka terkuras saat melepaskan jurus tersebut ke lawannya. Meski begitu, tidak semua jurus ampuh itu mampu membuat mereka mengalahkan musuh mereka itu.

Di anime, ada banyak jurus ampuh. Baik karakter utama atau pun antagonis mempunyainya. Namun, tidak semua jurus itu bisa dipakai sembarangan. Sejumlah jurus memerlukan energi sangat besar sehingga penggunanya pun tidak selalu bisa melepaskannya.

Efek samping jurus ampuh itu pun bisa fatal. Ada jurus yang membuat penggunanya cacat permanen setelah menggunakannya. Tapi, ada juga yang tetap membuat penggunanya berdiri tegak. Ini karena karakter penggunanya adalah karakter yang overpowered. Apa saja jurus terampuh di anime yang hanya sekali dipakai penggunanya? Berikut ulasannya!



6. Dark Young — Overlord

6 Jurus Paling Ampuh di Anime tapi hanya Sekali Dipakai

Foto: Overlord Wiki – Fandom

Ada banyak alasan mengapa Ainz Ooal Gown yang dianggap sangat overpowered. Dark Young adalah salah satunya. Dengan mengorbankan 70.000 anggota Pasukan Kerajaan dengan satu tembakan, dia bisa memanggil Dark Young. Kekejian Eldritch ini terlihat seperti kambing yang terisak dengan tentakel. Mereka pun mempersingkat kerja mereka. Mayoritas anggota pasukan itu terdiri atas petani yang tidak terlatih. Tapi, bahkan prajurit terkuat pun tidak mungkin bertahan dari kekacauan itu.

Raja Penyihir itu punya segudang mantra kuat. Dikombinasikan dengan mentalitas penjahat dan rencana cermat Ainz mampu menundukkan seluruh kekaisaran kalau dia mau. Meski setelah melepaskan iblis kambing bertentakel raksasa, Lovecraftian, Ainz sama sekali harus repot dengan semua rencana itu. Kalau orang bisa mengorbankan ribuan musuh demi memanggil mimpi buruk itu, maka dia sudah menang.

5. Flame Emperor — One Piece

6 Jurus Paling Ampuh di Anime tapi hanya Sekali Dipakai

Foto: Sea of Fools Wiki – Fandom

Bisa dikatakan kalau Portgas D Ace telah menghabiskan setiap pilihan yang dia punya saat melawan Blackbeard. Dia mengeksploitasi kekuatan penuh Mera Mera no Mi dengan harapan bisa membakar mantan anggota kru Whitebeard itu. Siapa tahu kalau saja dia memulainya dengan melepaskan supernova kecil ini, hasilnya akan berbeda.

Setelah tahu dengan cara yang sulit kalau apinya tidak cukup kuat untuk membakar Teach, Ace habis-habisan dengan memanggil sebuah bola api raksasa yang nyaris mengonsumsi seluruh pulau. Sayang, jurus itu tidak sekuat Yami Yami no Mi. Terlebih, Ace tidak akan bisa menggunakan jurus itu karena dia sudah mati.

4. United States of Smash — My Hero Academia

6 Jurus Paling Ampuh di Anime tapi hanya Sekali Dipakai

Foto: CBR

United States of Smash adalah jurus terkuat All Might. Ini tidaklah berbeda dengan jurusnya yang lain. Tapi, energi levelnya berbeda. Dia berhasil membuat musuhnya, All for One, tersungkur ke tanah. Padahal, dia melakukannya setelah sebagian besar Quirk-nya telah dipindahkan kepada Izuku Midoriya dan luka parahnya mempersulitnya bertarung. Itu akan menjadi pertarungan terakhir All Might dan salah satu yang paling epik.

Ini bukanlah benar-benar kali pertama All Might menggunakan jurus itu. Tapi, itu adalah satu-satunya yang ditonton penonton anime. Jurus itu mungkin 10 kali lebih kuat ketikan All Might berada di puncaknya. Mungkin juga kalau itu bukan kali terakhir All Might melancarkan United of Smash. Sementara kekuatan All Might habis, Izuku masih punya banyak untuk dipelajari tentang Quirk kompleks yang dia warisi.

3. Zero Hand — Hunter x Hunter

6 Jurus Paling Ampuh di Anime tapi hanya Sekali Dipakai

Foto: Hunterpedia

Demi menggunakan Zero Hand untuk melawan Merueum, Netero harus bermediasi selama beberapa hari. Akhirnya, setelah berhasil mendapatkan kekuatan untuk memanggil sebuah bodhisattva, dia mengonsentrasika setiap tetesan terakhir auranya ke mulut patung itu untuk serangan ledakan dramatis. Ini melukai Meruem lebih dari 1.000 serangan sebelumnya yang dikombinasikan. Tapi, masih belum cukup untuk melumpuhkan Semut Chimera itu.

Tidak ada kesaksian lebih besar terhadap kekuatan Raja Semut Chimera itu ketimbang fakta kalau dia selamat dari serangan itu. Di saat bentrokan antara Netero dan Meruem terus meningkat, Pemburu veteran itu tidak lagi punya pilihan kecuali melepaskan kemampuan Nen termautnya. Dia menciptakan sebuah bangunan untuk memenjarakan musuhnya sebelum melepaskan ledakan dengan kekuatan bintang. Kalau dia menggunakan jurus ini kepada Semut lain, mereka tidak akan hidup melihat fajar menyingsing.

2. Mugetsu — Bleach

6 Jurus Paling Ampuh di Anime tapi hanya Sekali Dipakai

Foto: Naruto Fanon Wiki – Fandom

Setelah menggunakan jurus bernama Saigo no Getsuga Tenshou, Ichigo Kurosaki bisa mendapatkan bentuk bernama Getsuga. Bentuk ini secara dramatis mengubah penampakan dan kekuatannya. Begitu dalam bentuk ini, dia bisa menggunakan Mugetsu.

Mugetsu membuatnya bisa membangkitkan pedang hitam besar energi Reiatsu yang benar-benar merusak semuanya yang ada di hadapannya. Dengan menggunakan Mugetsu, artinya Ichigo kehilangan kekuatan Shinigami-nya. Jadi, ini adalah pertaruhan besar. Untungnya, dia berhasil mendaratkan pukulan yang memaksa Aizen kembali ke tahap evolusi sebelumnya. Ini membuatnya bisa mengalahkannya.



1. Hachimon — Naruto

6 Jurus Paling Ampuh di Anime tapi hanya Sekali Dipakai

Foto: Narutopedia

Maito Gai bukanlah satu-satunya orang yang bisa melepaskan Hachimon, tapi dia hanya menggunakannya sekali saat melawan Madara. Dan, dia adalah satu-satunya orang yang selamat dari jurus maut itu. Dia berhasil lolos dari maut berkat Naruto. Tapi, kakinya rusak secara permanen dan dia harus menggunakan kursi roda.

Hachimon adalah serangkaian hambatan yang mencegah seseorang menggunakan kekuatan penuhnya. Memindahkan setiap gerbang memberikan level kekuatan yang lebih besars, tapi itu juga merusak tubuh. Hachimon membuat pengguna bisa mengakses teknik Taijutsu terlarang bernama Naito Gai. Tapi, itu juga biasanya menyebabkan seseorang benar-benar hancur.
(alv)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2162 seconds (0.1#10.140)