7 Karakter Anime Paling Keren Bersenjatakan Pistol

Kamis, 15 September 2022 - 22:16 WIB
loading...
7 Karakter Anime Paling...
Sejumlah karakter anime terlihat keren di medan pertempuran dengan pistol atau senapan di tangan mereka. Sebagian punya bidikan jitu yang tidak pernah meleset. (Foto: Twitter)
A A A
Tidak banyak karakter anime yang memilih pistol atau senapan sebagai senjata mereka. Sebagian besar lebih memilih menggunakan pedang untuk bertarung. Terlebih, pistol atau senapan bukanlah senjata khas Jepang. Faktanya, film Barat-lah yang mempopulerkan konsep penembak ini.

Namun, ini tidak berarti kalau para penembak di anime tidak ada. Nyatanya, ada sejumlah karakter yang piawai dengan senjata api ini. Mereka bahkan dikenal sebagai kekuatan maut saat bertempur di medan laga dengan senjata andalan mereka ini.

Para karakter ini juga tidak hanya mahir dengan pistol. Mereka memegang senjata ini dengan cara unik yang membuat mereka jadi berbeda. Karisma, dampak budaya, dan gaya mereka menjadi faktor penting yang membuat mereka terlihat keren. Siapa saja karakter anime terkeren dengan senjata pistol? Simak ulasannya berikut ini!



7. Death the Kid — Soul Eater

7 Karakter Anime Paling Keren Bersenjatakan Pistol

Foto: Soul Eater Wiki – Fandom

Sebagai Meister tipe pistol, Death the Kid menghidupkan namanya ketika bersenjatakan dua pistol iblis kembarnya. Anak Death ini benar-benar mengukuhkan diriya sebagai siswa terkuat di Death Weapon Meister Academy. Ini sudah menjadi bukti keterampilannya dengan pistol ikonik ini.

Death the Kid tidak tertandingi dalam hal kekuatan belaka. Dia mengombinasikan bakat mematikannya untuk presisi dengan kemampuan seni bela diri dan gerakan eksplosif. Kemampuannya ini secara rutin dia pakai untuk mengalahkan semua musuhnya seperti bukan apa-apa.

6. Spike Spiegel — Cowboy Bebop

7 Karakter Anime Paling Keren Bersenjatakan Pistol

Foto: SCMP

Spike adalah seorang pemburu hadiah hebat yang petualangannya membuat serial ini jadi klasik. Keterampilan Spike dengan pistol ditingkatkan dengan penglihatan mata yang sempurna dan keterampilan persepsinya ang mengesankan. Tentu saja, keberuntungannya juga membantu.

Spike dikenal sangat terampil di medan laga. Tapi, dia dikenal sangat malas dan suka nonton TV. Meski begitu, dia juga sering mempraktikkan Jeet Kune Do, yang sangat mahir dia praktikkan.

5. Riza Hawkeye — Fullmetal Alchemist: Brotherhood

7 Karakter Anime Paling Keren Bersenjatakan Pistol

Foto: Tumblr

Tidak banyak karakter cewek di anime yang memilih pistol sebagai senjata utama mereka. Tapi, Riza adalah salah satu karakter yang piawai dengan dua pistol yang selalu dia bawa. Sebagai seorang letnan di militer Amestri, dia tahu betul senjata api yang menjadi andalannya, dari senapan serang sampai pistol.

Tidak ada yang meragukan kemampuan Riza di medan laga. Tubuhnya kekar dan ekspresi seriusnya memberi kesan kalau dia selalu selangkah lebih maju. Riza juga dalam dilema karena dia tidak ingin orang melihat kengerian horor, tapi keterampilannya menggunakan pistol membuatnya bisa melindungi orang lain.

4. Kiritsugu Emiya — Fate/Stay Night

7 Karakter Anime Paling Keren Bersenjatakan Pistol

Foto: Amino Apps

Kiritsugu mungkin terlihat seperti jiwanya sudah meninggalkan tubuhnya bertahun-tahun lalu. Seperti kalau dia sudah melalui hidup dengan energi terakhir yang diperlukan. Kiritsugu selalu merasa kalau dia adalah pahlawan bagi semua orang dan bahkan terinspirasi mengadopsi Shirou untuk memperbaiki dirinya.

Dalam aksinya, Kiritsugu memilih senapan sniper semi-otomatis. Di dunia sihir seperti serial ini, pilihan Kiritsugu ini tentu berbeda di dunia sihir. Ketika orang lain mengandalkan keterampilan sihir mistis dan fantasinya, Kiritsugu malah terlihat keren dengan senapannya.

3. Vash the Stampede — Trigun

7 Karakter Anime Paling Keren Bersenjatakan Pistol

Foto: Kaedrin

Vash dikenal sebagai seorang penembak yang tidak pernah kalah dalam duel. Dia juga tidak pernah membunuh musuhnya. Mendapatkan reputasi sebagai bencana berjalan, Vash menghabiskan sebagian besar waktunya mengisolasi diri dan kabur dari pemburu hadiah yang berusaha mengklaim kepalanya.

Karena namanya adalah padanan bencana, Vash memperlihatkan kepribadian konyol saat berada di sekitar orang lain agar tidak menakut-nakuti mereka. Meski banyak mengalami momen kocak, Vash adalah karakter tragis yang lebih dari bahagia untuk tidak lagi menarik pelatuk revolver kesayangannya lagi. Dia hanya ingin hidup damai.

2. Revy — Black Lagoon

7 Karakter Anime Paling Keren Bersenjatakan Pistol

Foto: Animetrono
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2109 seconds (0.1#10.140)