6 Penjahat Anime Ini Tidak Takut Mati, Nomor 4 Suka Coba-coba

Kamis, 30 Juni 2022 - 10:51 WIB
loading...
6 Penjahat Anime Ini Tidak Takut Mati, Nomor 4 Suka Coba-coba
Karakter penjahat anime yang tidak takut mati biasanya punya rasa percaya diri tinggi dan idealisme yang mereka pegang teguh sampai titik darah penghabisan. (Foto: Twitter)
A A A
Karakter penjahat anime dikenal gagah berani dan tidak takut mati. Mereka punya tekad yang kuat untuk melakukan misi mereka atau memang terlalu percaya diri dengan kemampuan mereka. Ada juga yang tidak peduli dengan hidup atau mati karena dia suka melihat kekacauan.

Namun, ada juga penjahat anime yang seperti pahlawan. Mereka tidak takut mati karena idealisme atau juga keloyalan mereka terhadap teman atau kelompok. Karena inilah, sebagian penjahat anime yang tidak takut mati ini menjadi orang yang berbahaya.

Penjahat anime yang tidak takut mati ini juga ada yang punya kekuatan besar dan pengikut yang loyal. Makanya, mereka tidak takut jika kematian menyapa karena percaya merka bisa dibangkitkan lagi. Siapa saja karakter penjahat anime yang tidak takut mati? Berikut ulasannya!



6. Uvogin — Hunter x Hunter

6 Penjahat Anime Ini Tidak Takut Mati, Nomor 4 Suka Coba-coba

Foto: YouTube

Uvogin tidak banyak tampil di serial ini. Dia adalah salah satu anggota Genei Ryodan yang sulit diatur. Uvogin dikenal suka membunuh tanpa ampun. Targetnya adalah orang yang suka membalas dendam.

Meski begitu, Uvogin adalah orang yang loyal. Genei Ryodan adalah target Kurapika yang ingin membalas dendam, yang tentu saja Uvogin dengan senang hati akan melawannya. Dengan Kurapika yang telah melatih Nen-nya untuk melumpuhkan grup ini, Uvogin terbukti bukan tandingannya. Uvogin memilih mati ketimbang mengungkapkan informasi tentang anggota lain grup itu.

5. Shogo Makishima — Psycho-Pass

6 Penjahat Anime Ini Tidak Takut Mati, Nomor 4 Suka Coba-coba

Foto: CBR

Shogo percaya kalau hasil akan menjustifikasi caranya di Psycho-Pass. Sementara tujuannya jelas heroik, aksinya membunuh dan kejam. Shogo bertekad meruntuhkan Sistem Sibyl dan memulihkan individualism yang eksis sebelum rezim menindas mengambil alih.

Karena niat jahatnya tidak bisa dideteksi Sibyl, Shogo bisa lolos dengan pembunuhan dan manipulasi. Dia akhirnya dilumpuhkan musuh bebuyutanya, Shinya Kogami. Seperti Shogo, Shinya juga membenci Sistem Sibyl dan berharap bisa meruntuhkannya tanpa kekerasan. Shogo menerima kematiannya di tangan Shinya karena tahu cita-citanya sama dengan orang yang semampu dirinya.

4. Kaido — One Piece

6 Penjahat Anime Ini Tidak Takut Mati, Nomor 4 Suka Coba-coba

Foto: CBR

Kaido tidak bisa mati. Tapi, ini tidak menghentikannya untuk mencobanya. Kaido berkali-kali berusaha bunuh diri tapi selalu gagal. Bahkan, usaha orang paling kuat di semesta ini membunuhnya pun pasti berakhir dengan kegagalan. Kaido disebut ingin mati dengan cara seheroik Whitebeard. Namun, keinginannya itu mungkin tidak akan terwujud.

Di chapter terbaru One Piece, Kaido terjatuh ke kawah di Wano. Dia tidak bisa berbuat apa-apa dengan lava berpijar mengalir di sekitarnya. Dia ada di tempat itu bersama Big Mom. Kapten Perompak Beast itu jatuh di tempat itu menyusul pertarungan panjangnya melawan Luffy. Tidak diketahui apakah dia masih hidup atau benar-benar mati.

3. Ryoumen Sukuna — Jujutsu Kaisen

6 Penjahat Anime Ini Tidak Takut Mati, Nomor 4 Suka Coba-coba

Foto: Anime Hunch

Saat masih menjadi manusia, Ryoumen Sukuna adalah Penyihir terkuat dalam sejarah dengan kepribadian sadis. Tidak banyak masa lalunya yang terungkap di serial ini, tapi bisa dibilang, dia cukup ditakuti. Sebagai roh terkutuk, Sukuna punya kekuatan luar biasa dan haus darah, sementara memperlihatkan sama sekali tidak takut pada apa pun.

Raja Kutukan ini terlalu kuat untuk merasa terancam kematian. Alih-alih, Sukuna terlihat menyukai kekacauan di atas segalahnya. Dia berganti tempat dengan Yuji di waktu dengan peluang terbesar, yang meninggalkan kehancuran besar. Saat bertarung melawan Jogo dan Mahoraga, Sukuna tidak merasakan apa-apa selain kesenangan.

2. Madara Uchiha — Naruto

6 Penjahat Anime Ini Tidak Takut Mati, Nomor 4 Suka Coba-coba

Foto: SportsKeeda

Madara tidak takut pada apa pun. Bahkan kematian pun tidak membuatnya bergidik. Dia sangat percaya diri dengan kekuatan dan juga pengikutnya yang setia. Terlebih, dia sempat dibangkitkan Kabuto dengan Edo Tensei saat perang dunia shinobi keempat.

Madara punya rasa lapar terhadap pengetahuan yang besar. Dan, dia kemudian menemukan cara untuk mengatasi kematian. Makanya, dia tidak pernah takut mati karena tahu akan ada orang yang bisa membangkitkannya. Dia bahkan bisa membangkitkan dirinya sendiri dari kematian dengan Izanagi yang membuatnya bisa menulis ulang realitas.



1. Stain — My Hero Academia

6 Penjahat Anime Ini Tidak Takut Mati, Nomor 4 Suka Coba-coba

Foto: ComicBook.com

Stain adalah penjahat dengan idealisme yang bagus. Dia yakin kalau mereka yang menjadi pahlawan demi ketenaran dan uang tidak berharga mendapatkan label seperti itu. Menurut Stain, hanya All Might yang layak menyandang gelar pahlawan.

Sepanjang hidup, Stain telah membunuh banyak pahlawan. Idealismenya juga bisa dipahami. Ini membuatnya menjadi karakter yang memikat penggemar meskipun metodenya kejam. Keinginan Stain membersihkan dunia dari pahlawan palsu tidak tergoyahkan sampai dia bersedia mati demi misinya ini.
(alv)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1499 seconds (0.1#10.140)