Mau Kuliah di Korea Gratis? Ini Beasiswa Korea yang Bisa Kamu Coba!

Selasa, 08 Desember 2020 - 20:00 WIB
loading...
Mau Kuliah di Korea...
Ingin berlajar ke luar negeri bukan sekedar impian. Kesempatan itu bisa didapat lewat berburu beasiswa. Foto/Getty images
A A A
JAKARTA - Saat ini, melanjutkan studi di luar negeri menjadi cita-cita banyak kalangan anak muda untuk mendapatkan pengalaman baru.

Selain berkesempatan untuk tinggal di negara lain, ada banyak manfaat lainnya, yang bisa didapatkan selama studi di luar negeri.

Misalnya, lancar menggunakan bahasa asing, teman dan lingkungan berskala internasional, mendapatkan peluang untuk berjalan-jalan di negara tersebut atau negara tetangga, belum lagi kesempatan magang, dan masih banyak manfaat lainnya yang bisa kamu dapatkan.

Salah satu negara tujuan favorit anak mudah untuk melanjutkan studi adalah Korea Selatan .

Budaya Korea yang sedang menjamur di Indonesia tentu menjadi salah satu faktor pendukung.

Banyak anak muda yang sudah familiar dengan makanan, musik, dan drama korea.

Namun, mengingat besarnya biaya yang harus disiapkan untuk bisa studi di Korea, banyak anak muda yang menjadi ragu dan mengubur mimpinya.

Eits, tapi kamu tidak perlu khawatir! Beasiswa adalah jalan ninja untuk kamu yang berkeinginan untuk melanjutkan studi di Korea secara gratis.

Yuk, simak artikel di bawah ini untuk mengetahui beasiswa ke Korea yang dapat kamu coba.

1. KOREAN GOVERNMENT SCHOLARSHIP PROGRAM (KGSP)

Mau Kuliah di Korea Gratis? Ini Beasiswa Korea yang Bisa Kamu Coba!

Foto: Getty images

Beasiswa ini diberikan setiap tahunnya oleh pemerintah Korea kepada beberapa negara, salah satunya Indonesia.

Biasanya beasiswa ini dibuka pada bulan September untuk program diploma (setara dengan D2), sarjana, dan pascasarjana.

Untuk pendaftarannya sendiri, kamu bisa memilih jalur universitas (university track) atau jalur Kedutaan Besar Korea (embassy track) di Jakarta.

Kuota untuk program diploma dan sarjana melalui universitas tersedia untuk tiga orang dan jalur Kedubes untuklima orang.

Sedangkan untuk program pascasarjana, terdapat kuota untukdua orang saja.

Beasiswa yang didapatkan mencakup tiket pesawat PP Indonesia-Korea, biaya kursus bahasa Korea, biaya pendidikan, tujangan bulanan, dan asuransi kesehatan. Untuk informasi selengkapnya, kamu dapat mengunjungi website studyinkorea.go.kr dan pilih menu beasiswa.

(Baca Juga: Peluang Beasiswa Dalam dan Luar Negeri Terbuka Lebar bagi Pelajar Indonesia )

2. POSCO TJ PARK FOUNDATION ASIA FELLOWSHIP

Mau Kuliah di Korea Gratis? Ini Beasiswa Korea yang Bisa Kamu Coba!

Foto: Freepik

POSCO TJ Park Foundation adalah yayasan di bawah perusahaan baja Korea bernama POSCO.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1716 seconds (0.1#10.140)