10 Pengorbanan Terbesar Karakter Marvel yang Mengubah MCU
loading...
A
A
A
5. Wanda Maximoff — Doctor Strange in the Multiverse of Madness
Foto: Den of Geek
Wanda mengorbankan semuanya di WandaVision. Dia akhirnya melepaskan keluarga palsunya dan menghadapi kenyataan kalau Vision sudah mati. Tapi, Wanda belum mengikhlaskan kepergian anak-anaknya. Di Doctor Strange in the Multiverse of Madness, Wanda berusaha menemukan anak-anaknya di dunia lain dengan cara menangkap America Chavez.
Namun, America kemudian memberi gambaran kepada Wanda tentang kehidupan anak-anaknya di dunia lain. Sadar kalau telah terkorupsi Darkhold, Wanda pergi ke Wundagore dan menghancurkan kuil serta Darkhold. Dia mati dalam proses itu. MCU tidak lagi punya Scarlet Witch, tapi, diperkenalkan ke Earth-838.
4. Spider-Man — Spider-Man: No Way Home
Foto: Den of Geek
Spider-Man: No Way Home menjadi perjalanan emosional bagi pahlawan muda MCU, Peter Parker. Setelah meminta bantuan Doctor Strange dan secara tidak sengaja membuka celah multiverse, Peter menghadapi musuh dari semesta lain. Keputusan Peter melindungi mereka dan menentang Doctor Strange berbuah tragis setelah Green Goblin membunuh Bibi May.
Kematian Bibi May menjadi titik balik bagi Spider-Man. Awalnya, Peter hanya ingin semua orang, kecuali orang-orang yang dia cintai, lupa kalau dia adalah Spider-Man. Tapi, setelah apa yang terjadi dan kepergian Bibi May, Peter sadar kalau dia harus mengorbankan semuanya. Dia meminta Strange menyelesaikan mantranya. Kini, MCU tidak lagi mengenal Peter Parker.
3. Loki — Avengers: Infinity War dan Loki Season 2
Foto: Digital Spy
Loki adalah salah satu karakter dengan perkembangan terbaik di sepanjang MCU. Diperkenalkan sebagai penjahat kelas kakap, Loki berkembang menjadi antihero dan akhirnya menjadi pahlawan. Di Avengers: Infinity War, Loki tewas setelah mengorbankan dirinya untuk berusaha menyerang Thanos.
Varian Loki yang lolos di Avengers: Endgame ditangkap Otoritas Variasi Waktu (TVA) di serial Loki. Di serial itu, Loki menemukan tujuan hidupnya dan orang-orang yang mempedulikannya. Kematian He Who Remains mengacaukan Lini Masa Keramat dan multiverse bertabrakan. Loki tahu kalau dia harus berusaha memperbaikinya.
Di season 2, Loki paham memahami kata “tujuan mulia” yang pernah dia lontarkan di The Avengers. Loki tahu kalau hanya dia yang mampu memperbaiki semuanya setelah kembali bertemu He Who Remains di Istana Akhir Waktu. Tanpa mempedulikan apa pun dan hanya ingin teman-temannya tetap hidup, Loki merusak Pemintal Temporal dan menjadi Dewa Cerita. Multiverse pun terselamatkan.
2. Natasha Romanoff — Avengers: Endgame
Foto: The Illuminerdi
Natasha Romanoff tumbuh tanpa tahu keluarga kandungnya. Dia dilatih di Red Room sebagai pembunuh dan hanya mengenal orang-orang yang pernah menjadi keluarga palsu untuk misinya. Setelah membelot dan bergabung dengan SHIELD, Natasha menemukan apa yang dia cari, keluarga.
Di SHIELD dan kemudian Avengers, Natasha mengenal orang-orang yang mengajarinya banyak dan memberinya curahan kasih sayang. Kepeduliannya kepada mereka membuat Natasha akhirnya sadar kalau dia sudah mendapatkan apa yang dia inginkan dan lega. Keinginannya melindungi “keluarganya” membuatnya tidak ragu untuk mengorbankan dirinya di Vormir sehingga Clint Barton bisa mendapatkan Batu Jiwa.
1. Iron Man — The Avengers dan Avengers: Endgame
Foto: Business Insider
Tony Stark alias Iron Man dikenal sebagai karakter yang egois di awal perkenalannya di MCU. Tapi, tidak ada yang menyangka kalau Tony akan berakhir sebagai seorang pahlawan sejati yang mengorbankan nyawanya demi semesta. Pada akhirnya, Tony bisa beristirahat dengan tenang.
Ketika Doctor Strange mengangkat jari telunjuk ke arahnya di tengah gempuran Thanos, Tony paham apa artinya. Dan, dia sudah siap. Dengan Sarung Tangan Keabadian buatannya yang telah bertakhtakan 6 Batu Keabadian, Tony menjentikkan jari dan melenyapkan Thanos. Tony kemudian mengembuskan napas terakhirnya dan perang pun berakhir.
Sebenarnya, ini bukan kali pertama Tony mengorbankan dirinya. Di The Avengers, Tony tanpa banyak pertimbangan membawa rudal nuklir masuk lubang portal yang dibuat Loki untuk memasukkan pasukan Chitauri-nya. Tony nyaris kehilangan nyawanya atas aksi nekatnya tersebut. Untungnya, Hulk berhasil menangkapnya.
(alv)