10 Teknik Kutukan Paling Rumit di Sepanjang Jujutsu Kaisen

Minggu, 17 September 2023 - 23:49 WIB
loading...
10 Teknik Kutukan Paling Rumit di Sepanjang Jujutsu Kaisen
Sejumlah teknik kutukan di Jujutsu Kaisen terlihat lebih rumit dari yang lainnya. Teknik-teknik rumit ini umumnya sangat kuat dan membuat lawan harus waspada. (Foto: Dexerto)
A A A
Jujutsu Kaisen punya sistem kekuatan yang agak rumit. Penyihir Jujutsu dan Roh Kutukan sama-sama menggunakan energi kutukan untuk melakukan teknik unik mereka. Sejumlah teknik ini ada yang merupakan teknik bawaan atau warisan dan ada juga yang bermanifestasi secara acak.

Sejumlah teknik kutukan bawaan yang terkenal diwariskan turun temurun di keluarga penyihir Jujutsu. Ini bisa dilihat dari teknik yang dipunyai keluarga Gojo, Zenin, Kamo, dan Inumaki. Sementara, yang lainnya sepertinya mempelajarinya sendiri.

Kreator serial ini, Gege Akutami, menghabiskan waktunya untuk menciptakan banyak teknik dengan berbagai macam mekanismenya. Dia juga membuat penjelasan tentang bagaimana teknik itu bekerja. Sejumlah serial membuat penggemar memanaskan otaknya untuk benar-benar memahami teknik bertarung itu, seperti halnya di Jujutsu Kaisen. Terlebih, sejumlah teknik kutukan di serial ini lebih rumit dari yang lainnya. Apa saja teknik kutukan paling rumit di Jujutsu Kaisen? Mengutip Game Rant, simak ulasannya berikut!



10. Teknik Pemanggilan Jiwa — Nenek Ogami

10 Teknik Kutukan Paling Rumit di Sepanjang Jujutsu Kaisen

Foto: Jujutsu Kaisen Wiki – Fandom

Teknik Pemanggilan Jiwa ini adalah yang keramat. Teknik ini menghubungkan penyihir penggunanya dengan orang yang sudah mati. Dia kemudian akan mendapatkan akses ke informasi jiwa mereka untuk mengubah mereka atau orang lain menjadi orang mati itu.

Tapi, agar perubahan itu berhasil, mayat yang digunakan harus ada. Target perubahan itu bisa mengambil kemampuan fisik orang yang sudah mati itu. Salah satu penggunaan terkenal teknik ini adalah ketika Ogami membunuh anak targetnya dan berubah menjadi cewek itu sehingga dia bisa mendekati target itu dan membunuhnya.

9. Manipulasi Boneka — Masamichi Yaga

10 Teknik Kutukan Paling Rumit di Sepanjang Jujutsu Kaisen

Foto: CBR

Teknik bawaan kepala sekolah SMA Jujutsu Tokyo ini adalah tipe manipulasi boneka terbaik di serial ini. Dengan menciptakan inti energi kutukan dan memasukkannya dalam boneka, dia bisa membuat makhluk hidup dengan berbagai macam properti, kemampuan, dan kegunaan. Salah satunya adalah Panda, yang punya tiga inti dengan keterampilan dan penampakan bermacam-macam.

Tak seperti Kokichi Muta, yang harus mengendalikan bonekanya sendiri, mayat terkutuk Yaga ini bisa beroperasi secara mandiri. Dia bisa bertarung dan mendukung penyihir jujutsu selama pertarungan. Yaga juga bisa melatih mereka untuk mendapatkan hal spesifik seperti kendali energi kutukan.

8. Teknik Proyeksi — Naobito Zenin

10 Teknik Kutukan Paling Rumit di Sepanjang Jujutsu Kaisen

Foto: Comic Vine

Keluarga Zenin adalah adalah satu dari empat keluarga Jujutsu dengan banyak teknik bawaan. Selain 10 Bayangan yang kini dipunyai Megumi Fushiguro, keluarga itu juga punya teknik proyeksi yang merupakan teknik bawaan terkuat. Teknik itu dikuasai Naobito Zenin dan anaknya, Naoya.

Teknik itu membuat penggunanya bisa memecah satu detik menjadi 24 frame dan memasukkan beragam gerakan ke frame itu. Jadi, ketika rangkaiannya usai, mereka akan melakukan semuanya dalam waktu satu detik, yang membuat mereka jadi terlihat sangat cepat. Pengguna atau siapa pun yang mereka sentuh harus mengikuti peraturan 24 frame itu atau mereka akan membeku.

7. Rendezvous Cinta — Kirara Hoshi

10 Teknik Kutukan Paling Rumit di Sepanjang Jujutsu Kaisen

Foto: Jujutsu Kaisen Wiki – Fandom

Teknik bawaan Kirara Hoshi ini melibatkan menempatkan konstelasi Lintang Selatan pada orang dan obyek yang sudah dilumuri dengan energi kutukan. Ini pas dengan dirinya karena Hoshi berarti bintang dalam bahasa Jepang. Teknik ini membutuhkan orang atau benda yang ditandai dengan bintang untuk mengikuti jalur untuk mendekati target lain yang sudah ditandai.

Kalau tidak, obyek lain dengan tanda yang sama akan menarik mereka. Bintang Imai, Acrux, Mimosa, Ginan, dan Gacrux harus saling mendekati satu sama lain sesuai urutan. Itu artinya, obyek yang ditandai dengan Imai tidak bisa bergerak mendekati benda yang ditandai Mimosa tanpa terlebih dulu menyentuh Acrux.

6. Mui Tenpen — Mahito

10 Teknik Kutukan Paling Rumit di Sepanjang Jujutsu Kaisen

Foto: But Why Tho

Mahito menerapkan teknik jarak dekat yang membuatnya bisa mengubah dan membuat jiwa serta tubuh siapa pun yang dia sentuh jadi cacat. Dia juga bisa menggunakan teknik ini untuk mengubah bentuk dan ukuran. Sama seperti Muzan Kibutsuji dari Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba, ini membuatnya bisa menyembuhkan hantaman ke tubuhnya dan bahkan menumbuhkan kembali bagian tubuhnya.

Tapi, dia jadi lebih rentan terhadap serangan yang secara langsung mempengaruhi jiwa. Misalnya, pukulan Yuji. Meskipun dia masih bisa sembuh dari pukulan itu, pukulan itu mendestabilisasinya. Kelemahan teknik ini juga terlihat dalam pertarungan antara Mahito dan Mechamaru.

5. Manipulasi Langit — Takako Uro

10 Teknik Kutukan Paling Rumit di Sepanjang Jujutsu Kaisen

Foto: Jujutsu Kaisen Wiki – Fandom

Manipulasi langit adalah teknik bawaan kuno yang dipakai Takako Uro. Dia adalah seorang penyihir yang hidup 1.000 tahun sebelum peristiwa utama Jujutsu Kaisen. Teknik ini membuatnya bisa mengendalikan langit dan memanifestasikannya sebagai permukaan fisik.

Dia kemudian bisa memanipulasi dan mendistorsi apa pun di bawah langit di saat sinar datang dari langit di atas, ini seperti distorsi pada foto yang ditonton di bawah lensa. Ini membuatnya bisa terbang dan mendistorsi bentuk serangan yang datang kepadanya, sehingga membuat kekuatan serangan jadi tumpul. Dia juga bisa merobek permukaan langit, dengan meruntuhkannya seperti lapisan es ke atas target yang dia pilih.

4. Cipta Ulang Kontrak — Reggie Star

10 Teknik Kutukan Paling Rumit di Sepanjang Jujutsu Kaisen

Foto: Pinterest

Reggie Star menggunakan teknik ini untuk menciptakan ulang subyek utama sebuah kontrak. Ini seperti benda atau jasa yang dibayar dan diberi struk. Penggunanya harus menuangkan energi kutukannya ke struk itu dan membakarnya untuk mengaktifkan teknik ini.

Benda yang diciptakan ulang itu berperilaku seperti Shikigami, yang bisa dikendalikan pikiran penciptanya. Misalnya, menciptakan pisau dan memerintahkannya terbang ke arah musuh. Benda itu akan menghilang begitu menyelesaikan tugasnya. Dia juga bisa menggunakan struk itu dari sebuah spa untuk menyegarkan dirinya dan mendapatkan stamina.

3. Mukagen — Satoru Gojo

10 Teknik Kutukan Paling Rumit di Sepanjang Jujutsu Kaisen

Foto: Hindustan Times

Mukagen atau Tanpa Batas adalah dasar Teknik Kutukan Satoru Gojo. Teknik ini membawa konsep ruang tak terbatas yang sebelumnya tidak realistis menjadi kenyataan dan memungkinkan Satoru mendistorsi ruang sesuai keinginannya. Teknik ini bekerja seiring sejalan dengan Rikugan atau Mata Enamnya untuk meningkatkan efisiensi dan output tekniknya.

Obyek berbahaya atau serangan apa pun yang mengarah kepada Satoru akan melambat tanpa batas waktu. Ini membuat benda atau serangan itu tidak bisa menyentuhnya dengan membagi ruangan di antara mereka dengan jumlah waktu tidak terbatas. Satoru juga bisa menggunakan kemampuan ini untuk menarik, menolak, dan menghapus materi.

2. Kilat Hitam — Yuji Itadori

10 Teknik Kutukan Paling Rumit di Sepanjang Jujutsu Kaisen

Foto: ComicBook.com

Kilat Hitam adalah byproduct dampak yang disebabkan ketika serangan fisik diikuti energi kutukan. Ini kemudian diterapkan dengan impuls besar dalam rentang sepersejuta detik. Hasilnya adalah pukulan menghancurkan dengan 2,5 kali kekutan lebih besar ketimbang pukulan atau tendangan biasa yang dilumuri energi kutukan.

Begitu Kilat Hitam diaktifkan, penggunanya bisa dengan mudah mengendalikan energi kutukan. Ini membuat mereka bisa merentangkan batasan kekuatan maksimal mereka sampai 120%. Hanya ada sedikit orang yang bisa menggunakan teknik ini. Tapi, Yuji adalah yang paling mahir.



1. Rasio — Kento Nanami

10 Teknik Kutukan Paling Rumit di Sepanjang Jujutsu Kaisen

Foto: Homemarketing.org

Teknik Nanami ini adalah salah satu yang teraneh yang pernah tampil di anime shounen. Teknik ini membuat Nanami bisa menempatkan rasio untuk menciptakan titik lemah pada targetnya. Teknik ini menciptakan representasi visual dari sebuah ukuran dari 1–10 pada targetnya.

Kalau pengguna bisa menyerang musuh pada titik rasio 7–3, dia akan menyebabkan kerusakan besar terhadap musuh yang kuat atau menghancurkan yang lemah. Nanami menggunakan teknik ini dalam berkolaborasi dengan pedang tumpulnya. Tapi, dia juga bisa menggunakannya dengan tangan kosong selama dia bisa menyerang titik lemah.
(alv)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1036 seconds (0.1#10.140)