10 Varian Spider-Man Paling Keren, Ada Favorit Kamu?

Minggu, 11 Juni 2023 - 16:17 WIB
loading...
10 Varian Spider-Man...
Spider-Man identik dengan sosok Peter Parker. Tapi, di komik, tidak semua Spider-Man adalah Peter Parker. Ada banyak varian manusia laba-laba yang juga keren. (Foto: Insomniac Games)
A A A
Spider-Man identik dengan Peter Parker. Dikisahkan, Peter digigit laba-laba yang terkena radiasi, lalu mendapatkan kekuatan super. Tapi, dalam perkembangannya, Peter bukanlah satu-satunya Spider-Man di semesta Marvel.

Di komik, ada banyak varian Spider-Man yang cukup membuat para fans terkesan. Ini membuat Peter Parker bukan satu-satunya protagonis di setiap komik Spider-Man. Selain itu, keberadaan varian ini juga makin mengukuhkan besarnya dunia Spider-Man.

Bagi penggemar yang hanya mengikuti Spider-Man versi Marvel Cinematic Universe (MCU), varian ini mungkin terasa asing. Tapi, bagi penggemar sejati Spider-Man, mereka pasti sudah lebih mengenal varian ini. Spider-Man: Across the Spider-Verse telah memperkenalkan sejumlah varian Spider-Man. Tapi, siapa saja Spider-Man terbaik di seluruh semesta Marvel? Simak ulasannya berikut!



10. Silk

10 Varian Spider-Man Paling Keren, Ada Favorit Kamu?

Foto: Comic Years

Peter Parker bukan satu-satunya yang mendapatkan kekuatan dari gigitan laba-laba. Cindy Moon yang masih dalam universe yang sama dengan Peter juga mendapat gigitan laba-laba yang sama dan membuatnya mendapat kekuatan Spider-Man. Cindy atau Silk pertama kali muncul di Amazing Spider-Man (Vol. 3) #1 pada 2014, dan semakin populer sejak saat itu. Meskipun punya cerita yang cukup bersinar, banyak penggemar menganggap kisah latar belakang dari superhero ini sebagai gambaran dari kemalasan, karena sangat mirip dengan Peter Parker.

9. Cosmic Spider-Man

10 Varian Spider-Man Paling Keren, Ada Favorit Kamu?

Foto: CBR

Cosmic Spider-Man pertama kali muncul di Amazing Spider-Man (Vol. 3) #9 pada 2014. Dia dikenal sebagai salah satu variasi Spider-Man terkuat karena punya kemampuan yang jauh lebih hebat dari yang lain. Kemunculan Cosmic Spider-Man dimulai ketika Peter Parker menghadapi supervillain Tri Sentinel dan tiba-tiba berubah menjadi Captain Universe di semestanya. Ini membuat peningkatan kekuatan supernya, sehingga dapat terbang dan memanipulasi materi serta energi.

8. Superior Spider-Man

10 Varian Spider-Man Paling Keren, Ada Favorit Kamu?

Foto: Marvel

Ketika Peter Parker meninggal, Doktor Octavius menanamkan pikirannya ke dalam tubuh Peter dan memilih kehidupan sebagai seorang pahlawan. Superior Spider-Man pertama kali muncul di Amazing Spider-Man #697 pada tahun 2012. Selain punya kemampuan fisik menyerupai Spider-Man, Doc Ock juga meningkatkan kekuatan fisiknya sampai ke tingkat Cosmic Level Threat, serta membuatnya bisa terbang dan memanipulasi energi.

7. Spider-Punk

10 Varian Spider-Man Paling Keren, Ada Favorit Kamu?

Foto: Nerdist

Spider-Punk adalah pemuda bernama Hobart "Hobie" yang digigit laba-laba yang terkontaminasi limbah. Dia pertama kali muncul di Amazing Spider-Man (Vol. 3) #10 tahun 2014. Spider-Punk mengumpulkan banyak pengikut untuk memberontak rezim Ozzy Osborn yang dinilai tidak becus dalam menjalankan pemerintahan.

6. Spider-Man 2099

10 Varian Spider-Man Paling Keren, Ada Favorit Kamu?

Foto: Polygon

Pada tahun 2099, Miguel O'Hara mengambil jubah Spider-Man dengan mencampurkan DNA-nya dengan laba-laba. Bisa dibilang bahwa Spider-Man 2099 berasal dari sebuah universe tergelap yang ada di komik Marvel. Karena pada masa itu seluruh dunia berhasil dikendalikan oleh sebuah perusahaan besar yang sangat kuat dan mengerikan yaitu Alchemax. Spider-Man 2099 pertama kali muncul di Amazing Spider-Man #365 pada 1992.

5. Spider-Zombie

10 Varian Spider-Man Paling Keren, Ada Favorit Kamu?

Foto: Amino Apps

Marvel Zombies Universe, tepatnya di Marvel Zombies/Army of Darkness #1 pada tahun 2007, ada Peter Parker yang berubah menjadi zombie setelah digigit oleh Kolonel Amerika yang telah menjadi zombie. Meski telah berubah menjadi zombie, Peter tidak kehilangan kekuatannya dan bahkan berhasil mendapatkan kekuatan Herald of Galactus setelah memakan Silver Surfer bersama superhero lain. Alhasil dia mampu untuk melakukan perjalanan waktu, menembakkan ledakan energi, teleportasi, dan lain sebagainya.

4. Spider-Gwen

10 Varian Spider-Man Paling Keren, Ada Favorit Kamu?

Foto: Game Rant

Sebagian besar penggemar mengetahui Gwen Stacy sebagai salah satu pacar terbaik Peter Parker yang meninggal secara tragis ketika Peter melawan Green Goblin. Namun, untuk mengobati kerinduan penggemar dibuatlah versi alternatif yang kembali memunculkan Gwen. Di sini, Gwen terkena gigitan laba-laba sehingga memiliki kekuatan manusia laba-laba. Di Earth-65, Gwen dengan cepat dikenal sebagai Spider-Gwen oleh para penggemar, tapi ada juga yang menjulukinya sebagai Ghost-Spider.

3. Pavitr Prabhakar

10 Varian Spider-Man Paling Keren, Ada Favorit Kamu?

Foto: IGN India

Pavitr Prabhakar adalah Spider-Man India yang merupakan versi lain dari Peter Parker. Dia bertemu dengan seorang yogi kuno yang memberinya kekuatan laba-laba untuk melawan kejahatan. Pada umumnya konsep cerita dari Pavitr Prabhakar ini sangat menyerupai Peter. Dia dibesarkan oleh bibi dan pamannya, dan harus berjuang melawan kejahatan yang mengancam bumi.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2070 seconds (0.1#10.140)