10 Anime dengan Episode 1 Terbaik, Langsung Bikin Ketagihan

Minggu, 30 April 2023 - 08:30 WIB
loading...
10 Anime dengan Episode...
Sejumlah anime suka mengguncang penonton dengan aksi dan drama intensif di episode pertama. Tapi, bukan hanya itu satu-satunya cara membuat penonton ketagihan. (Foto: Kimetsu no Yaiba Wiki - Fandom)
A A A
Penting bagi sebuah anime untuk segera menarik penontonnya. Ada puluhan anime berbeda yang keluar setiap season, yang artinya penggemar anime tidak akan bertahan pada satu serial yang tidak menarik mereka. Sebagian besar serial paling populer disukai penggemar karena ceritanya. Tapi, episode pertamanya yang membuat penggemar bertahan untuk melihat bagaimana ceritanya berkembang.

Tak heran kalau kemudian serial anime pun berusaha membuat episode pertamanya menjadi sangat menarik. Sejumlah anime suka mengguncang penontonnya dengan drama dan aksi intensif di episode pertama. Ada juga yang langsung memberikan twist yang membuat penggemar semakin penasaran untuk mengikuti ceritanya.

Tapi, itu bukan satu-satunya cara untuk menarik penggemar agar ketagihan pada anime itu. Bahkan, episode pertama yang lebih lambat pun bisa menjadi yang terbaik kalau mempresentasikan atmosfir dan karakter yang mudah disukai penggemar. Apa pun, episode 1 itu penting karena memberikan peluang bagi audiens untuk tahu tentang apa cerita yang mereka ikuti. Anime apa saja yang tampil dengan episode 1 terbaik? Mengutip CBR, berikut ulasannya!



10. Anohana: The Flower We Saw That Day

10 Anime dengan Episode 1 Terbaik, Langsung Bikin Ketagihan

Foto: Otaku Wallflower

Anohana: The Flower We Saw That Day dimulai dengan dua orang teman yang nongkrong dan bermain bersama. Sepertinya itu terlihat biasa saja sampai ayah Jintan Yadomi pulang dan sepertinya tidak mengenali cewek berbaju putih. Penggemar kemudian tahu kalau cewek itu, Menma, sudah mati dan muncul sebagai hantu kepada Jintan.

Episode pertamanya melakukan banyak pekerjaan karena penggemar tidak hanya diperkenalkan kepada Menma dan kematiannya, tapi juga yang lainnya di grup SD mereka. Dinamika antara semua karakter ini juga diperkenalkan dan tujuan Menma pun disebutkan. Meski banyak informasi di episode ini, episode ini tidak pernah terasa dipaksakan dan bahkan menyentuh ketika grup itu kembali bersatu untuk membantu teman mereka yang sudah tiada itu. Anohana: The Flower We Saw That Day bisa ditonton di Bstation.

9. The Ice Guy and His Cool Female Colleague

10 Anime dengan Episode 1 Terbaik, Langsung Bikin Ketagihan

Foto: CBR

The Ice Guy and His Cool Female Colleague adalah anime di mana keturunan Yokai dan manusia hidup berdampingan. Fuyutsuki khawatir dengan posisi barunya ketika dia bertemu seorang pria yang membeku di dekat sungai. Cowok itu, Himuro, adalah keturunan Wanita Salju dan menjelaskan kalau dia membeku ketika gugup. Mereka ternyata teman satu kantor.

Episode pertama ini menyalakan satu dari banyak romansa Josei. Serial ini lambat, tapi itu hanya menambah keunikan anime ini. Serial ini adalah tentang kebaikan dan kekuatan kasih sayang. Episode pertamanya memperlihatkan semua sifat ini, dengan membantu audiens melihat selintas cerita indah yang akan datang. The Ice Guy and His Cool Female Colleague bisa ditonton di Bstation.

8. Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba

10 Anime dengan Episode 1 Terbaik, Langsung Bikin Ketagihan

Foto: Kimetsu no Yaiba Wiki – Fandom

Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba tidak menahan dirinya di episode pertama. Percepatan memberitahu penggemar apa yang dipertaruhkan. Meskipun semua orang bisa melihat kematian keluarga Tanjiro akan terjadi, rasanya masih menyedihkan ketika dia tahu kalau seluruh keluarganya telah dibunuh.

Episode pertamanya juga punya banyak misteri. Penggemar dibuat bertanya-tanya apakah iblis itu dan apa artinya kalau Nezuko menjadi salah satu di antara mereka. Ditambah lagi, animasinya juga begitu unik sampai penggemar pun senang sekali melihat apa lagi yang bisa dilaukan serial ini. Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba bisa ditonton di Netflix, Disney+ Hotstar, iQIYI, dan Bstation.

7. The Promised Neverland

10 Anime dengan Episode 1 Terbaik, Langsung Bikin Ketagihan

Foto: The Promised Neverland Wiki – Fandom

Episode pertama The Promised Neverland bahkan lebih mengerikan ketika ditonton di kali kedua. Eksposisi lugu Grace Field House bercampur dengan harapan manis Connie untuk masa depan nyaris terlalu berat untuk diemban begitu penggemar tahu kebenarannya. Meskipun panti asuhan itu terlihat agak keras, realitas tujuannya dibawa ke pandangan penuh pada akhir episode pertama.

Episode pertamanya begitu berdampak karena penemuan mengejutkan Emma dan Norman atas apa yang terjadi pada Connie. Itu begitu mengejutkan dan mengerikan sampai mengubah persepsi penonton baru serial ini. Meski episode-episode di season 2-nya mengecewakan banyak penggemar, The Promised Neverland masih dipuji atas kesan pertamanya. The Promised Neverland bisa ditonton di Disney+ Hotstar.

6. Attack on Titan

10 Anime dengan Episode 1 Terbaik, Langsung Bikin Ketagihan

Foto: YouTube

Episode pertama Attack on Titan itu ikonis. Serial itu secara keseluruhan membantu anime jadi lebih mainstream, tapi itu tidak akan terjadi kalau serial itu tidak punya episode pertama yang membuat penggemar ingin menonton lebih. Dunia dengan Titan pemakan manusia sepertinya adalah premis yang aneh. Tapi, serial itu melakukan tugas luar biasa yang menjelaskan dunia itu tanpa melebih-lebihkannya.

Karakternya disukai dan mudah memahami dinamika antara Eren, Mikasa, serta Armin. Yang paling disukai penggemar dari episode pertama adalah serangan mengejutkan di kota dan juga kematian ibu Eren. Penggemar begitu terempas sehingga mereka terus menontonnya sehingga mereka bisa tahu apa yang akan terjadi selanjutnya. Attack on Titan bisa ditonton di Netflix, Bstation, iQIYI, Disney+ Hotstar, dan Viu.

5. My Hero Academia

10 Anime dengan Episode 1 Terbaik, Langsung Bikin Ketagihan

Foto: IMDb
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1804 seconds (0.1#10.140)