Tanpa Dibintangi Aktor Terkenal, 8 Film Ini Malah Cuan Gede!

Jum'at, 10 Februari 2023 - 18:18 WIB
loading...
A A A
Harry Potter and the Sorcerer’s Stone merupakan film pertama dari serial Harry Potter yang diangkat dari novel berjudul sama. Hype film ini sangat besar dan penggemar sudah sangat antusias menantikan versi live-action dari novel kesayangan mereka itu. Ketika dirilis pada 2001, film ini segera menjadi smash hit di box office.

Dibantu dengan hype, cerita, visual efek, sinematografi, dan hal-hal teknis lainnya, film ini benar-benar menarik banyak penonton. Padahal, waktu itu, karakter utamanya diperankan sederet aktor anak-anak yang sama sekali belum dikenal publik. Meski begitu, anak-anak ini kemudian menjelma menjadi aktor dan aktris terkenal setelah beberapa tahun membintangi film tersebut. Dibuat dengan dana USD125 juta, film ini berhasil meraup USD1,009 miliar di box office. Harry Potter and the Sorcerer’s Stone bisa ditonton di HBO Go.

2. Titanic

Tanpa Dibintangi Aktor Terkenal, 8 Film Ini Malah Cuan Gede!

Foto: Deadline

Menyebut Titanic tidak dibintangi aktor terkenal itu meremehkan. Tapi, pada 1997, Leonardo DiCaprio baru setahun populer secara internasional. Dia sepertinya lebih dikenal di kalangan cewek-cewek remaja waktu itu. Sementara, tidak semua orang tahu siapa Kate Winslet meski dia telah tampil di banyak film di Inggris. Banyak aktor dan aktris pendukung di film ini yang juga tidak terlalu dikenal orang.

Meski begitu, Titanic menjadi fenomena. Faktor sejarah, hype, dan visual sangat membantu film ini disukai orang. Selain itu, sisipan kisah cinta yang sebenarnya juga turut mengendalikan film ini membuat orang semakin suka. Berkat Titanic, nama Leo semakin dikenal dan Kate juga meraih popularitas internasionalnya. Titanic kini menjadi salah satu film terlaris sepanjang sejarah dengan USD2,194 miliar. Sementara, Titanic sedang dirilis ulang di bioskop. Sebelumnya, film ini bisa ditonton di Disney+ Hotstar.



1. Avatar

Tanpa Dibintangi Aktor Terkenal, 8 Film Ini Malah Cuan Gede!

Foto: The New York Times

Ketika dirilis pada 2009, tidak ada orang yang tahu siapa bintang utama film ini. Sam Worthington (Jake Sully) dan Zoe Saldana (Neytiri) sama sekali tidak terkenal. Sementara, satu nama besar di sana, Sigourney Weaver, sebagian besar hanya bisa didengar suaranya. Tapi, tidak ada yang menyangka kalau film ini malah sukses besar di box office. Sampai sekarang, Avatar adalah film terlaris sepanjang masa dengan hampir meraup USD3 miliar.

Avatar adalah contoh terbaik dari film tanpa kekuatan bintang tapi sukses besar di box office. Meski tanpa bintang kelas A, Avatar unggul dalam konsepnya, efek digital canggih, dan 3D-nya yang lebih maju. Namun, awalnya, James Cameron, sutradara film ini, ingin ada bintang kelas A. Faktanya, dia ingin Matt Damon memerankan Jake Sully. Tapi, Matt menolaknya meski ditawari 10% dari laba. Sekarang, Matt mungkin menyesal seumur hidupnya. Avatar bisa ditonton di Disney+ Hotstar.
(alv)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1105 seconds (0.1#10.140)