7 Karakter Naruto yang Mendapatkan Keabadian Hidup

Minggu, 14 Agustus 2022 - 16:16 WIB
Dengan menikam atau melukai dirinya, dia bisa memindahkan semua lukanya itu kepada targetnya. Bahkan, luka yang fatal sekalipun. Karena Hidan tidak bisa dibunuh, Shikamaru memilih meledakkan Hidan dan menguburnya hidup-hidup.

3. Madara Uchiha



Foto: Narutopedia

Uchiha terhebat sepanjang masa, Madara adalah satu-satunya shinobi yang bisa melawan Hashirama Senju dengan level yang sama. Dengan kekuatan hidup yang meluap, dia mampu mengalahkan Bijuu sendirian. Meski dia mati karena usia tua, secara praktis, dia bukan seorang yang abadi sejak awal.

Tapi, setelah Kabut melakukan teknik Edo Tensei, dia dihidupkan lagi. Setelah bangkit dari kematian, dia masih sekuat ketika dia di masa jayanya. Setelah menyegel Juubi di tubuhnya, dia mendapatkan kekuatan luar biasa dan menjadi makhluk abadi yang tidak bisa dihentikan. Madara mati setelah Juubi dipisahkan dari tubuhnya.

2. Zetsu



Foto: Naruto Fanon Wiki – Fandom

Kuro Zetsu adalah manifestasi fisik Kaguya Otsutsuki. Sementara, Shiro Zetsu diciptakan Kaguya dari Shinju. Kedua Zetsu itu hidup selama lebih dari satu milenia. Mereka mengejar tujuannya untuk menghidupkan kembali Kaguya.

Zetsu bisa hidup selamanya selama chakra eksis di dunia. Shiro Zetsu adalah korban pertama Kaguya karena dia diciptakan dengan membunuhu manusia dan mengubahnya menjadi makhluk buatan. Shiro Zetsu mati di Perang Dunia Shinobi Keempat. Tapi, Kuro Zetsu masih hidup karena dia disegel bersama Kaguya.



1. Kaguya Otsutsuki



Foto: The Female Villains Wiki – Fandom

Awalnya, Kaguya dikirim ke bumi bersama Isshiki Otsutsuki untuk mengolah Shinju dan memanen Buah Chakra. Tapi, dia mengkhianati mitranya itu, memakan buahnya, mendapatkan kemamuan mirip dewa, dan menjadi leluhur semua chakra. Karena dia juga menjadi makhluk abadi, butuh dua putranya, Hagoromo dan Hamura Otsutsuki, untuk menyegelnya dengan Chibaku Tensei.

Kagura dihidupkan kembali di Perang Dunia Shinobi Keempat dan masih belum terkalahkan. Tapi, Naruto dan Sasuke berhasil menyegelnya dan membuatnya tidur lagi setelah mendapatkan chakra Hagoromo. Kaguya adalah satu-satunya karakter yang diketahui tidak bisa dibunuh.
(alv)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More