12 Film yang Dirilis Marvel untuk MCU Fase 5-6 Mulai Tahun Depan

Minggu, 24 Juli 2022 - 19:06 WIB
New World Order akan menjadi film pertama Sam Wilson sebagai Captain America. Anthony Mackie telah dipastikan kembali sebagai Sam Wilson/Falcon/Captain America baru di film ini. Proyek Captain America 4 telah diumumkan pada 2021, tak lama setelah serial The Falcon and the Winter Soldier selesai. Di serial itu, Sam akhirnya menerima amanat Steve Rogers untuk meneruskan langkahnya sebagai Captain America setelah sebelumnya menolak amanah itu. Sam mendapatkan kostum dan tameng baru dari Wakanda. Julius Onah dikabarkan akan menyutradarai film ini.

6. Thunderbolts — 26 Juli 2024



Foto: Marvel

Marvel Studios mengumumkan proyek ini beberapa waktu lalu. Thunderbolts adalah Suicide Squad versi Marvel di mana sekelompok penjahat akan dipaksa untuk berbuat kebaikan. Belum diketahui karakter mana saja yang akan terlibat di proyek ini. Tapi, sejumlah prediksi menyebut Baron Zemo, Yelena Belova, Ghost, Abomination, John Walker, dan Taskmaster akan menjadi anggota grup ini. Valentina Allegra de Fontaine diduga akan menjadi pengawas mereka. Thunderbolts akan menutup gelaran Fase 5 secara keseluruhan.

7. Fantastic Four — 8 Februari 2025



Foto: Polygon

Gelaran Fase 6 MCU dibuka dengan Fantastic Four. Film ini sudah lama diantisipasi penggemar Marvel setelah buruknya penampilan franchise ini di Fox—baik yang original maupun reboot-nya. Sejauh ini, belum ada casting atau sutradara yang diumumkan terlibat di film ini. Awalnya, sutradara trilogi Spider-Man: Homecoming, Jon Watts, telah didapuk untuk menukangi film ini. Tapi, dia kemudian mundur karena konflik jadwal. Sementara, Doctor Strange in the Multiverse of Madness memperkenalkan varian Richard Reeds di Earth-838 yang diperankan John Krasinski. Belum diketahui apakah Marvel akan kembali memakai John sebagai Richard di Fantastic Four versi lini masa utama MCU. John adalah casting favorit penggemar untuk karakter tersebut.

8. Untitled Marvel Project — 14 Februari 2025



Foto: Marvel

Disney telah menyimpan tanggal ini untuk sebuah film yang belum diketahui judulnya. Secara tradisional, tanggal ini biasanya dipakai untuk perilisan film baru MCU. Banyak kandidat yang bisa menjadi pertimbangan untuk mengisi slot ini.

9. Avengers: The Kang Dynasty — 2 Mei 2025



Foto: Marvel

Film ini adalah bagian pertama dari dua film terbaru Avengers. Kang the Conqueror akan menjadi antagonis utama di film ini. Sepertinya, apa yang terjadi di Ant-Man 3 tidak akan selesai di film tersebut. Film ini disebut akan mengguncang MCU. Penggemar mungkin akan diperkenalkan dengan wajah baru Avengers setelah sejumlah anggota aslinya ada yang pensiun dan meninggal dunia.

10. Untitled Marvel Project — 25 Juli 2025



Foto: Marvel

Melihat tren Avengers: Infinity War dan Avengers: Endgame, tidak mengejutkan akan ada proyek di tengah-tengah kedua film ini. Di antara Infinity War dan Endgame, ada Captain Marvel yang digunakan Marvel untuk membuat cerita original Captain Marvel. Belum diketahui apa proyek di antara Avengers 5 dan 6 ini, tapi pastinya punya kaitan dengan cerita kedua film tersebut.

11. Avengers: Secret Wars — 7 November 2025



Foto: Marvel

Avengers: Secret Wars akan mengakhiri Multiversal Saga. Belum diketahui seperti apa lini cerita Secret Wars versi MCU ini. Tapi, bisa diasumsikan kalau Kang the Conqueror akan menjadi dalang di balik peristiwa perlintasan.

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More