Karyawan SM Entertainment Protes Tak Dapat Bonus meski Perusahaan Untung Besar

Senin, 07 Maret 2022 - 12:03 WIB


Lee Soo-man. Foto: SM Entertainment

Sementara laba operasionalnya adalah 65,8 miliar won (Rp785 miliar), naik 954% dari tahun lalu. Untuk pendapatan, angkanya mencapai 701,5 miliar won (Rp8,3 triliun).

Meski begitu, untuk catatan keuangan paruh keempat (Oktober-Desember) 2021, SM tidak memenuhi ekspektasi analis. Dengan pendapatan 206,5 miliar won (Rp2,4 triliun), laba operasional SM adalah 11,5 miliar won (Rp137 miliar).

Baca Juga: Prestasi Ini Belum Pernah Dicapai Idol K-Pop Perempuan, Bahkan IU dan BLACKPINK Sekalipun!

Meski laba operasional sudah naik hingga 755% dari periode tahun sebelumnya, tapi analis memprediksi SM seharusnya bisa mencapai angka 18,7 miliar won. Pengumuman angka ini ke investor sempat membuat saham SM turun 1,54% pada penutupan tanggal 24 Februari lalu.

Sementara pada Mei 2021, skala bisnis SM Entertainment telah diturunkan dari divisi unggulan (excellent business division/blue chip) ke divisi bisnis menengah (mid-sized business division).

Penurunan status ini dilakukan berdasarkan klasifikasi bursa KOSDAQ. Penurunan dilakukan karena dalam tiga tahun terakhir, perusahaan tersebut mengalami penurunan pendapatan sekaligus peningkatan kerugian, hingga gagal memenuhi kriteria sebagai perusahaan "sangat baik".
(ita)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More