10 Hubungan Keluarga Terbaik dalam Film Encanto

Selasa, 01 Maret 2022 - 15:30 WIB
Film animasi Encanto menggambarkan hubungan antar-anggota keluarga yang unik dan dinamis. Foto/Walt Disney Studios Motion Pictures
JAKARTA - Elemen terpenting dalam film Encanto bukanlah persoalan tentang sihir, melainkan hubungan antarkarakter yang indah dan menarik untuk disimak.

Layaknya sebuah film dengan judul yang secara harfiah berarti 'keajaiban', film animasi dari Disney ini mengisahkan tentang keajaiban dalam ketidaksempurnaan dan mencari kesempatan kedua untuk menjalani hidup. Film ini menggambarkan keluarga Madrigal yang berjuang saat kehilangan kekuatan ajaib mereka.

Tokoh protagonis, Mirabel, mencoba untuk menemukan penyebab hilangnya kekuatan mereka. Masalah ini juga memberikan trauma antargenerasi keluarga Madrigal. Nah, berikut ini hubungan antarkarakter yang sangat menarik dalam film Encanto.

1. Alma yang Mempertahankan Keluarganya, tapi Malah Membuat Keajaiban Runtuh





Foto: Walt Disney Studios Motion Pictures

Pemimpin keluarga Madrigal, Abuela Alma, menjadi alasan Encanto didirikan—dan mengapa rumah tersebut menjadi runtuh. Alma mengalami trauma berat saat menyaksikan suaminya Pedro meninggal, dan terobsesi melindungi rumah barunya.

Ini juga yang membuat ia akhirnya memberi terlalu banyak tekanan terhadap anak dan cucunya. Anggota keluarga yang lebih muda diberitahu sejak masih kecil bahwa mereka perlu membuat keluarganya bangga. Akibatnya, mereka merasa tidak mampu, tidak aman, dan tersesat jika mereka tidak sanggup untuk memenuhi harapan Alma yang sering kali tidak masuk akal.

Inilah yang menyebabkan hubungan beracun (toxic relationship), dengan penggambaran yang sangat menarik dan mengangkat tema yang tidak sering ditampilkan dalam film animasi.

2. Bruno Sangat Mencintai Keluarganya, Lebih Kuat Dibanding Kebencian Mereka Terhadap Bruno



Foto: Walt Disney Studios Motion Pictures

Tokoh Tio Bruno diperkenalkan dalam film lewat lagu We Don't Talk About Bruno. Ia tampaknya menjadi sosok misterius yang tidak menyenangkan dan kekuatannya sering kali membayangi kehidupan semua orang di sekitarnya.

Namun pada kenyataannya, ia adalah karakter tragis yang dikucilkan karena bakatnya. Ia memiliki kemampuan melihat masa depan, tapi penglihatannya sering menampilkan hasil negatif.

Hal itu membuat orang-orang Encanto melihat keberadaannya sebagai pertanda buruk. Setelah menerima penglihatan Mirabel, Bruno memilih untuk mengasingkan diri ke dinding Casita dan tidak ingin Mirabel menjadi orang buangan juga.

Tapi, cinta Bruno kepada keluarganya tetap bertahan meskipun mereka cenderung mengabaikan keberadaannya. Ia terus mendambakan kedekatan dengan mereka sehingga ia selalu berada di tembok sebelah dapur. Tembok ini memisahkan Bruno dari keluarganya. Gambaran Ini sangat menyayat hati dan memilukan.

3. Isabela Menemukan Kebebasan setelah Mengatasi Persaingan dengan Mirabel



Foto: Walt Disney Studios Motion Pictures
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More