5 Anime Isekai dengan Karakter Utama yang Sangat Kuat

Jum'at, 25 Februari 2022 - 20:06 WIB
Karakter dengan kekuatan berlebih tidak hanya ada di anime shounen. Di anime isekai, ada karakter yang diberkahi kekuatan luar biasa ketika mereka pindah dunia. (Foto: ComicBook)
Isekai adalah genre di anime di mana karakter utamanya dipindah ke dunia lain. Mereka kemudian harus menemukan cara untuk bertahan hidup sementara biasanya menyelesaikan misi atau tugas. Genre ini cenderung imajinatif dengan cerita yang menyentuh hati.

Ketika dipindah ke dunia lain tersebut, sang karakter utamanya sering kali mendapatkan kekuatan luar biasa yang membuatnya menjadi sangat kuat. Kekuatan ini akan dia pakai untuk menyelesaikan misinya. Namun, di sejumlah serial, karakter utama justru menjadi kelebihan kekuatan sehingga bisa dianggap malah mirip penjahat.

Anime isekai sudah ada sejak lama. Dunia fantasi yang disajikan cukup memanjakan mata penontonnya. Ceritanya pun jadi tambah seru dengan karakternya yang overpower ini dan bagaimana mereka menghadapinya. Anime isekai apa saja yang punya karakter overpower? GenSINDO punya rekomendasinya!





1. Overlord



Overlord adalah salah satu anime isekai paling populer di dunia. Punya trope khas isekai, serial ini bercerita tentang game populer pada 2138 bernama Yggdrasil. Game online ini membuat para pemainnya ikut berpetualang secara virtual ke dunia mereka.

Suatu hari, game itu memutuskan menutup server-nya. Salah satu pemainnya, Momonga, yang kalau di game bernama Ainz Ooal Gown, memutuskan untuk tetap berada di game itu sampai server-nya benar-benar tutup. Anehnya, Momonga tetap sadar sebagai karakter yang dimainkannya di dunia virtual itu.

Sebagai Ainz Ooal Gown, Momonga adalah makhluk super kuat di dunia tersebut. Bukan hanya dia adalah tengkorak raksasa, dia adalah tengkorak berjubah raksasa yang sangat kuat. Dia pernah menggunakan mantra yang melenyapkan 70.000 tentara dalam satu tembakan.

2. Mairimashita! Iruma-Kun



Anime ini berkisah tentang Iruma Suzuki. Cowok ABG berusia 14 tahun itu dijual orangtuanya kepada iblis bernama Sullivan. Alih-alih dibunuh, Sullivan malah ingin menjadikan Iruma sebagai cucunya. Dia memanjakan Iruma dan membuat Iruma masuk ke sekolah iblis, Babyls.

Iruma pun dibawa masuk ke dunia iblis. Dia hidup bersama para iblis. Sullivan ingin agar Iruma menjalani kehidupan normal di dunia iblis tanpa harus memperlihatkan kalau dia sebenarnya adalah manusia. Ternyata, Sullivan ingin agar Iruma menjadi Raja Iblis. Suatu hari, Iruma mengucapkan mantra terlarang. Setelah itu, dia terus menerus memperlihatkan kekuatan luar biasa.

3. Kenja no Mago



Serial ini berkisah tentang seorang karyawan yang tewas tertabrak truk. Dia kemudian bereinkarnasi di dunia Earlshide dengan masih mengingat masa lalunya. Dia diadopsi Merlin Wolford yang memberinya nama Shin Wolford. Ketika berusia 15 tahun, Shin memperlihatkan bakat tarung dan sihirnya yang luar biasa.

Merlin kemudian mengirim Shin ke kota untuk belajar di akademi sihir. Di akademi tersebut, dia bertemu August, pangeran kerajaan Earlshide. Kerajaan itu kemudian diserang iblis yang mengubah sejumlah warganya menjadi iblis. Petualangan Shin untuk melindungi kerajaan itu pun dimulai.

4. Seirei Gensouki

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More