6 Film Korea Terbaik Dibintangi Ma Dong-Seok, Semuanya Cuan Banget!

Rabu, 13 September 2023 - 14:32 WIB
Unstopable menceritakan tentang Dong-chul (Ma Dong-seok), mantan preman yang hidupnya telah berubah dan menjalani hari-harinya dengan tenang. Namun kehidupan menjadi preman kembali menghantui dirinya ketika istrinya hilang dari rumah.

Ia lalu bersumpah akan melakukan apa saja untuk menyelamatkan istrinya. Film ini ditonton hingga 1,5 juta orang di bioskop Korea. Filmnya juga tayang di Netflix.



5. The Gangster, The Cop, The Devil (2019)



Foto:Kiwi Media Group

Ma Dong-seok kali ini memerankan Dong-su, seorang bos mafia paling ditakuti yang harus berurusan dengan psikopat pembunuh Dia kemudian bekerja sama dengan seorang polisi untuk mengungkap dan menginvestigasi rangkaian pembunuhan yang dilakukan oleh psikopat tersebut.

TheThe Gangster, The Cop, The Devil berhasil ditonton oleh 3,3 juta orang di pasar domestik. Kamu bisa menontonnya di Vidio.

5. Along with The Gods: The Two Worlds (2017)



Foto: Lotte Entertainment

Along With the Gods: The Two Worldsdan sekuelnya, Along with The Gods: The Last 49 Days, adalah kisah fantasi laga tentang malaikat maut Kang Rim (Ha Jung-woo) dan tim lainnya yang berusaha mengantarkan orang yang baru saja mati menuju akhirat. Mereka akan mendampingi dalam persidangan untuk menentukan nasib orang tersebut.

Dalam film Korea ini, Ma Dong-seok berperan sebagai Dewa Rumah bernama Seongju. Karakternya adalah sosok yang berani dan kuat. Film yang ditonton hingga 14,4 juta ini tayang di iQIYI dan Catchplay+.

MG/Maulana Muhammad Rizqi
(ita)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More