10 Kisah Cinta Segitiga Paling Bikin Gemes di Anime

Minggu, 08 Januari 2023 - 23:30 WIB
loading...
A A A
“Aku cinta Emilia” adalah kata yang seharusnya dikenal setiap penggemar Re:Zero. Meski Subaru mengatakannya kepada Rem untuk alasan yang baik, itu tetap menyakiti perasaan. Cinta segitiga antara Emilia, Subaru, dan Rem bisa berjalan lama karena Subaru hanya mencintai Emilia.

Penggemar sebenarnya ingin agar Subaru membalas cinta Rem. Ini karena Rem sangat patuh dan setia padanya. Tapi, cinta segitiga ini mungkin akan berjalan satu arah utuk waktu yang lama. Mungkin sampai light novelnya berakhir karena Rem dan Emilia jadi sangat akrab.

4. Taichi, Chihaya, dan Arata — Chihayafuru

10 Kisah Cinta Segitiga Paling Bikin Gemes di Anime

Foto: YouTube

Di sekolah mana pun, selalu saja ada orang yang tidak suka murid pindahan. Apalagi, kalau murid itu berusaha merebut hati orang yang dia taksir. Sama halnya yang terjadi di Chihayafuru. Ada cinta segitiga antara Taichi Mashima dan Arata Wataya terhadap Chihaya.

Chihaya adalah seorang cewek tomboy dan ditaksir teman masa kecilnya, Taichi. Cowok itu punya segalanya, tapi dia tidak mau mengungkapkan perasaannya pada Chihaya karena kehadiran Arata, murid pindahan. Meski berbeda dengan Taichi, Arata sama-sama suka Karuta seperti Chihaya. Chihaya bahkan menginspirasinya untuk tetap bermain.

3. Menma, Jinta, dan Anjou — Anohana

10 Kisah Cinta Segitiga Paling Bikin Gemes di Anime

Foto: Fans Share

Dikenal sebagai anime yang sangat menyedihkan, Anohana punya cinta segitiga antara Meiko Honma dan Naruko Anjou terhadap Jinta Yadomi. Ini adalah skenario yang menarik. Jinta suka pada Meiko alias Menma. Dia belum bisa move on dari kematian Menma.

Jinta sebenarnya ingin mengungkapkan perasaannya pada Menma, tapi dia tidak pernah mendapatkan kesempatan itu. Teman masa kecil Jinta, Naruko alias Anaru, mendampingi Jinta selama dia berduka. Naruko cemburu pada Menma dan tidak bisa menggoyang perasaannya pada Jinta.

2. Kotonoha, Makoto, dan Sekai — School Days

10 Kisah Cinta Segitiga Paling Bikin Gemes di Anime

Foto: Thought That Move

School Days memperlihatkan betapa cinta segitiga bisa jadi sangat disfungsional. Serial ini berkisah tentang Kotonoha Katsura dan Sekai Saionji yang bersaing mendapatkan cinta Makoto Itou. Tapi, semua itu tidak berjalan dengan mudah.

Makoto naksir Kotonoha dan meminta bantuan Sekai, teman masa kecilnya. Sekai mau membantu tapi malah jadi suka pada Makoto. Makoto memperburuk semuanya dengan memacari kedua cewek itu. Dia juga berkali-kali menyelingkuhi kedua cewek itu. Cinta segitiga ini berakhir tragis dengan para karakter ini saling bunuh.



1. Kyo, Tohru, dan Yuki — Fruits Basket

10 Kisah Cinta Segitiga Paling Bikin Gemes di Anime

Foto: ar.javamem.com

Cinta segitiga antara Kyo, Tohru, dan Yuki di Fruits Basket adalah kisah klasik. Tohru dihadapkan pada dua orang cowok yang sama-sama ganteng dengan kepribadian yang sangat berseberangan. Kyo bersumbu pendek dan suka seenaknya sendiri. Sementara, Yuki adalah cowok idaman di SMA. Dia pintar, kalem, dan bisa diandalkan.

Sepanjang serial ini, Yuki dan Kyo terlihat bersaing untuk mendapatkan perhatian Tohru. Meski awalnya Tohru dekat dengan Yuki, tapi dia mulai memperhatikan dan mengkhawatirkan Kyo. Kisah cinta segitiga ini begitu menghangatkan dan sering kali berakhir dengan adegan kocak.
(alv)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1159 seconds (0.1#10.140)