8 Fakta Unik Denji, Karakter Utama Serial Chainsaw Man

Selasa, 20 September 2022 - 22:22 WIB
loading...
8 Fakta Unik Denji,...
Denji adalah karakter utama Chainsaw Man. Dia diperkirakan akan menjadi karakter favorit baru penggemar ketika anime serial ini tayang pada Oktober mendatang. (Nntheblog)
A A A
Chainsaw Man adalah salah satu anime baru yang paling diantisipasi tahun ini. Meski ceritanya pendek, tapi bergerak dengan cepat. Ada banyak detail tentang karakter, cerita, dan dunia yang dengan mudah dipoles saat kali pertama membaca manga atau menonton anime-nya yang akan tayang pada 11 Oktober mendatang.

Chainsaw Man berpusat pada protagonisnya, Denji. Secara alamiah, dia akan mencuri banyak sorotan di serial ini. Terlebih, dia adalah protagonis shounen yang berbeda dari yang lainnya. Denji tidak ingin menjadi raja, kepala desa, atau penyihir terkuat di alam semesta. Dia hanya ingin hidup tenang dan damai.

Tapi, meski Denji adalah karkater utama di serial ini, tidak banyak informasi tentang dirinya. Para penggemar mungkin melewatkan informasi ini di awal mereka mengenalnya. Padahal, banyak fakta unik tentang Denji yang bisa mengungkapkan kepribadiannya. Apa saja fakta unik seputar Denji di Chainsaw Man? Mengutip Game Rant, berikut ulasannya!



8. Tidak Pernah Sekolah Formal

8 Fakta Unik Denji, Karakter Utama Serial Chainsaw Man

Foto: Game Rant

Denji yang malang hidup dalam kemiskinan, penelantaran, dan kesepian sejak dia dilahirkan. Karena utang ayahnya yang besar dan kematian ibunya, Denji tidak punya keluarga atau teman. Dia menghabiskan waktunya mencari cara untuk membayar utang ayahnya itu ke Yakuza.

Dengan semua itu, tidak mengejutkan ketika Denji mengatakan kalau dia tidak pernah bersekolah. Untungnya, dia mengalami sedikit impiannya bersekolah bersama Reze. Meskipun, itu hanya sangat sebentar.

7. Denji adalah Iblis Hybrid

8 Fakta Unik Denji, Karakter Utama Serial Chainsaw Man

Foto: ComicBook.com

Sebelumnya, Denji adalah manusia sebelum melebur dengan Pochita. Tapi, tidak banyak yang tahu apakah dia sebenarnya: manusia iblis, iblis, atau setan. Denji dinyatakan bukanlah seorang manusia iblis karena manusia iblis adalah mayat manusia yang kemudian dikuasai iblis. Aki mengatakan kalau karakteristik utama yang mengindikasikan seorang manusia iblis adalah bentuk kepala mereka.

Sementara Denji terlihat dalam bentuk manusianya di sebagian besar waktu, versinya yang paling terkenal dan disukai penggemar adalah ketika dia melepaskan gerjai mesinnya. Gergaji itu akan muncul di kening dan tangannya. Tapi, ini bukanlah bentuk iblisnya, itu adalah bentuk hybrid-nya karena dia masih mempertahankan banyak karakteristik manusianya. Bentuk iblis utuh Denji kemudian tampil di manga. Di titik itu, tidak satu pun karakteristik mirip manusianya tertinggal. Bahkan, kesadaran manusianya juga tidak ada.

6. Lahir pada 1980

8 Fakta Unik Denji, Karakter Utama Serial Chainsaw Man

Foto: Weeb Lab

Denji memang disebutkan berusia sekitar 16 tahun—atau setidaknya itu yang dia kira—di bagian pertama serial ini. Tapi, sebenarnya, dia agak lebih tua sekarang. Hanya ada satu indikasi nyata atas era atau kerangka waktu serial ini dan itu bisa agak mudah terlewatkan.

Di satu adegan di mana iblis pistol tampil, tanggal dan waktu pun muncul. Ini mengungkapkan kalau serial Chainsaw Man terjadi pada 1997. Denji tidak punya tanggal lahir resmi. Tapi, tahun kelahirannya tercetak 1980. Ini membuatnya berusia sekitar 17 tahun di serial ini.

5. Mendapatkan kembali Organ Tubuhnya yang Hilang

8 Fakta Unik Denji, Karakter Utama Serial Chainsaw Man

Foto: ComicBook.com

Detail kecil yang mungkin diabaikan orang adalah fakta kalau Denji tidak lagi memakai penutup mata. Itu karena dia tidak lagi membutuhkannya. Setelah nyaris mati dan melebur bersama Pochita, Denji mendapatkan kembali semua organ tubuh yang pernah dia jual demi membayar utang ayahnya.

Bukan hanya itu, dia sepertinya juga sembuh dari masalah jantung yang dia warisi dari ibunya. Dia tidak pernah lagi terlihat batuk darah—di luar ketika dia bertarung. Sepertinya, kemampuan regenerasi Pochita yang dia punya sebagai iblis menurun kepada Denji.

4. Punya Kontrak dengan Iblis Darah

8 Fakta Unik Denji, Karakter Utama Serial Chainsaw Man

Foto: Wallha

Setelah niat dan identitas asli Makima terkuak, Power berusaha membela temannya itu dalam sebuah pertarungan dan memutuskan mengorbankan dirinya agar Denji tetap hidup. Ketika Power sadar kalau dia akan mati, dia memeluk Denji sebelum membuat kontrak dengannya. Power memberikan darahnya kepada Denji untuk mengisi ulang dayanya. Dia membuat Denji berjanji kalau ia akan menemukan iblis darah lagi setelah reinkarnasi dan berteman dengan mereka.

Saat ini, Denji tidak hanya punya kontrak dengan iblis gergaji mesin, tapi juga dengan iblis darah. Berkat kontraknya dengan Power, Denji punya darah dengan kemampuan gergaji besi. Dia bisa memanggil gergaji mesin yang dibuat dengan darah Power. Iblis menganggap kontrak denan sangat serius. Keinginan terakhir Power sepertinya adalah indikasi kalau dia akan kembali tampil di serial ini.

3. Susah Membaca

8 Fakta Unik Denji, Karakter Utama Serial Chainsaw Man

Foto: Redbubble
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2038 seconds (0.1#10.140)