13 Anime Terpopuler sejak 2010 Menurut Kritikus dan Penonton

Jum'at, 01 Juli 2022 - 07:42 WIB
loading...
13 Anime Terpopuler...
Setiap tahun, ada anime baru yang meroket popularitasnya. Anime ini segera mencuri perhatian kritikus dan penonton yang menjadi faktor penentu kesukesan mereka. (Foto: KOMBO)
A A A
Anime terpopuler sudah jelas anime yang disukai penonton dan juga kritikus. Tapi, meraih popularitas itu tidak mudah. Terlebih dengan fakta bahwa setiap tahun, selalu ada puluhan anime baru yang dirilis. Jadi, menjadi anime baru yang bisa langsung meroket tidaklah mudah.

Anime terpopuler belum tentu menjadi anime terbaik. Dan, dalam kurun waktu 12 tahun terakhir begitu banyak anime yang muncul dan banyak yang bagus. Sebagian akan masuk sejarah sebagai anime terbaik sepanjang masa.

Membuat peringkat mereka sebagai anime terbaik itu sulit. Tapi, ada kecenderungan kalau setiap tahun, ada satu anime baru yang memawarkan sesuatu yang unik dan membantunya menonjol. Meskipun daftar berikut ini tidak mutlak, judul-judul yang ada di daftar ini kurang lebih banyak dibicarakan ketika dirilis. Mengutip CBR, berikut anime baru terpopuler yang dirilis setiap tahun dari 2010—2022!



1. Angel Beats! — 2010

13 Anime Terpopuler sejak 2010 Menurut Kritikus dan Penonton

Foto: Angel Beats Wiki – Fandom

Setiap anime punya kekurangan dan poin yang bagus. Tapi, yang membuat anime ini menonjol adalah fakta kalau ini adalah perkenalan mengagumkan ke anime. Serial ini adalah paket komplit yang menampilkan segalanya dari romansa hingga action dan bahkan komedi. Ini adalah tontonan singkat yang hanya terdiri atas 13 episode. Tapi, serial ini juga bisa sangat intensif dan sekaligus mendebarkan.

Cerita anime ini berputar di sekitar karakter yang menemukan diri mereka di sekolah di alam baka setelah mereka mati. Angel Beats! adalah tontonan emosional. Jadi, meskipun karakternya terlihat seperti protagonis stereotipe, cerita mereka menyentuh hati.

2. Hunter x Hunter — 2011

13 Anime Terpopuler sejak 2010 Menurut Kritikus dan Penonton

Foto: Right Hand of Anime

Tidak banyak orang yang tidak setuju kalau Hunter x Hunter adalah anime terbaik dekade lalu. Meskipun serial aslinya dirilis pada 1999, remake-nya pada 2011 memecahkan internet. Manga dan anime-nya sukses mutlak dengan narasi yang menyoroti banyak genre.

Serial ini menampilkan banyakn karakter yang terkait sehingga hampir mengempaskan pikiran penonton. Ceritanya mengikut Gon yang ingin menjadi seorang pemburu hebat seperti ayahnya. Adegan action-nya pas dengan menampilkan pertarungan cerdas yang sering tidak terduga.

3. Sword Art Online — 2012

13 Anime Terpopuler sejak 2010 Menurut Kritikus dan Penonton

Foto: All Fiction Battles Wiki – Fandom

Bisa dikatakan kalau Sword Art Online membawa genre isekai ke ketinggian yang sekarang dinikmatinya. Orang bahkan bisa menganggap Sword Art Online sebagai salah satu anime isekai tersukses dan paling populer sepanjang masa. Serial ini menangkap esensi mengapa audiens suka anime. Ceritanya sangat menghibur dan dirajut dengan baik, semuanya tidak pernah terlihat keluar dari jalurnya.

Cerita SAO mungkin terlihat seperti sudah pernah ada sebelumnya. Tapi, pendekatan serial ini terhadap dunia virtual bisa memuaskan dan juga cukup unik serta mendalam. Plotnya mengikuti sebuah game permainan peran di mana para pemainnya bisa mengendalikan karakter di game mereka dengan helm Nerve Gear.

4. Attack on Titan — 2013

13 Anime Terpopuler sejak 2010 Menurut Kritikus dan Penonton

Foto: Cultured Vultures

Ketika Naruto masih dianggap sebagai dewa shounen, Attack on Titan mungkin adalah pewaris tersuksesnya. Pengamat anime sepakat menganggap Attack on Titan sebagai salah satu anime terbaik bukan hanya untuk satu dekade tapi sepanjang masa. AoT telah mendapatkan tempatnya di sebelah masterpiece seperti One Piece, Naruto, dan bahkan Death Note.

Meraih popularitas di level internasional, bisa dikatakan kalau plot, keseimbangan elemen, dan laju serial ini telah memenangkan hati para penggemar anime di seluruh dunia. Serial ini punya begitu banyak keanekaragaman dan koherensi sehingga sulit menempatkannya di satu genre. Attack on Titan menampilkan dunia kacau di mana manusia bersembunyi di balik tembok raksasa untuk melindungi diri mereka dari titan pemakan manusia.

5. Noragami — 2014

13 Anime Terpopuler sejak 2010 Menurut Kritikus dan Penonton

Foto: NewsDio.com

Kadang, cerita sederhana dengan karakter menarik dan banyak emosi malah bisa menarik orang. Noragami tidak punya adegan aksi intensif atau performance musikal, tapi ini adalah animasi indah. Serial ini mengisahkan tentang seorang anak SMA yang nyawanya secara tidak sengaja terlepas dari tubuhnya. Kini, dia harus bekerja sama dengan seorang dewa tanpa kuil demi kepentingan satu sama lain.

Sulit menempatkan Noragami di samping Attack on Titan, Tokyo Ghoul, dan lain-lain. Tapi, konsep dan lini ceritanya cukup menempatkannya di daftar anime terbaik. Ini adala serial yang didorong karakter dengan elemen romantis, komedi, dan bahkan supranatural. Kadang, sebuah serial yang tidak menampilkan prajurit bertugas berat dan busur cerita dunia lain menaarkan kesederhanaan dan hiburan yang tidak bisa dibantah.

6. One Punch Man — 2015

13 Anime Terpopuler sejak 2010 Menurut Kritikus dan Penonton

Foto: IMDb
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2102 seconds (0.1#10.140)