10 Karakter Pasangan Anime Terburuk Sepanjang Masa

Senin, 11 April 2022 - 21:04 WIB
loading...
A A A
2. Sasuke dan Sakura — Naruto
10 Karakter Pasangan Anime Terburuk Sepanjang Masa

Cinta Sakura terhadap Sasuke yang bertepuk sebelah tangan di sepanjang serial ini tidak hanya menyedihkan. Kondisi ini adalah sebuah kontradiksi terhadap keseluruhan cerita tentang persahabatan dan mengatasi tantangan. Alih-alih membiarkan Sakura tumbuh melampaui obsesinya, dia membiarkan obsesi itu mengendalikan setiap aspek hidupnya.

Dia mengikuti Sasuke dengan mempertaruhkan teman-temannya, keyakinannya dan dirinya. Padahal, Sasuke sering bersikap dingin, tidak sopan dan bahkan berusaha membunuhnya. Bahkan setelah mereka entah bagaimana bisa punya satu anak, Sasuke tidak pernah hadir dan meninggalkan Sakura untuk mengemban semua tanggung jawab. Tapi, Sakura masih berikrar mencintainya dan marah ketika ada orang yang mempertanyakannya, meskipun itu anaknya.



1. Yuno dan Yuki — Future Diary
10 Karakter Pasangan Anime Terburuk Sepanjang Masa

Yuno adalah ratu yandere dan contoh sempurna untuk tidak menilai buku bagus hanya dari sampulnya. Yuno menjadi terobsesi terhadap Yuki. Dia selalu ingin tahu apa yang dilakukan Yuki setiap detik dan selalu menguntitnya. Dia tidak membiarkan siapa pun mendekatinya.

Di satu titik, Yuno bahkan menculik Yuki. Yuno juga membunuh versi lain dirinya, yang masih anak-anak, di lini masa lain hanya demi bisa bersama cowok itu. Kecenderungan membunuh Yuno akhirnya menyentuh Yuki dan dia pun jadi tergantung secara emosional pada yandere itu. Mereka menjadi pasangan toksik yang sempurna satu sama lain.
(alv)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1583 seconds (0.1#10.140)