Konser K-Pop dengan Penonton Terbanyak dalam Sejarah, Didominasi Grup Gen 2

Sabtu, 25 Desember 2021 - 16:42 WIB
loading...
A A A
Konser K-Pop dengan Penonton Terbanyak dalam Sejarah, Didominasi Grup Gen 2

Foto: Facebook BIGBANG

Last Dance merupakan tur keenam Big Bang yang digelar di Jepang. Tur dimulai pada November 2017 dan berlangsung hingga 31 Desember 2017. Konser ini ditutup dengan penampilan Big Bang di Seoul.

Berbeda dari tur Big Bang sebelumnya, Last Dance Tour digelar tanpa kehadiran satu personelnya, T.O.P., yang saat itu sedang melakukan wajib militernya. Meski demikian, tur tersebut mampu membawa lebih dari 760 ribu penonton dari 16 pertunjukan.

9. TVXQ – With Tour

Konser K-Pop dengan Penonton Terbanyak dalam Sejarah, Didominasi Grup Gen 2

Foto: SM Entertainment

TVXQ kembali mempromosikan album Jepang kedelapan mereka With. Tur ini juga menjadi salah satu tur terbesar di Jepang. Banyak momen dalam tur yang membuat haru para penggemar saat itu.

Selain untuk merayakan ulang tahun ke-10 TVXQ, tur yang berlangsung pada Februari hingga April 2015 tersebut menjadi tur terakhir sebelum mereka menjalani wajib militer. With Tour mampu membawa lebih dari 750 ribu penonton lewat 16 pertunjukan di Jepang.

Baca Juga: Pasangan Artis Korea yang Hubungannya Langgeng, Kisahnya Mengharukan!

10. EXO – EXO Planet 2

Konser K-Pop dengan Penonton Terbanyak dalam Sejarah, Didominasi Grup Gen 2

Foto:exo-jp.net

EXO memang satu di antara jajaran grup asal Korea Selatan yang memikat penggemarnya sejak awal debut. Tur terbesarnya, EXO Planet 2, berlangsung dari Maret 2015 hingga Maret 2016 sukses digelar di 12 negara dan 25 kota. Kota-kota ini termasuk 20 di Asia dan 5 di Amerika Serikat.

Tur tersebut menampilkan tiga album terkenal mereka: Exodus, Love Me Right, dan Sing for You. Secara keseluruhan, tur tersebut mendatangkan lebih dari 740 ribu penggemar.

Menariknya, mereka memecahkan rekor dunia setelah menjual habis tiket dalam waktu kurang dari satu detik. Melansir Korean Herald, tiket konser terjual habis hanya dalam waktu 0,4 detik. Selain itu, konser tersebut menampilkan beberapa pertunjukan lightstick fandom K-pop terbaik sepanjang sejarah.

Padatahun yang sama, album XOXO berhasil terjual satu juta keping. Padahal sebelum itu, EXO beberapa kali mengalami masalah internal, yakni saat dua personelnya Kris dan Luhan mengundurkan diri dengan menggugat SM Entertainment tak lama setelah album Overdosedirilis.

Ristiani
Kontributor GenSINDO
Universitas Negeri Jakarta
Instagram: @risticp_
(ita)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1529 seconds (0.1#10.140)