Ending Squid Game Dikritik Pebasket NBA LeBron James, Sutradara Beri Tanggapan Sinis

Rabu, 27 Oktober 2021 - 09:07 WIB
loading...
Ending Squid Game Dikritik...
Sutradara Squid Game Hwang Dong-hyuk beri tanggapan sinis terkait pernyataan LeBron James yang tak suka akhir serialnya. Foto/Netflix
A A A
LOS ANGELES - Pemain NBA dari klub Los Angeles Lakers LeBron James pernah secara publik mengatakan bahwa dia tidak suka akhir cerita Squid Game , dan kini sutradara Hwang Do-hyuk membalas komentarnya.

Saat melakukan tanding pre-season pada 12 Oktober lalu, LeBron sempat 'curhat' pada rekan satu timnya, Anthony Davis, bahwa dia tidak suka dengan akhir cerita drama itu, di depan para reporter.

"Aku tahu akhir cerita itu untuk membangun season kedua, tapi ayolah, man, naik pesawat aja dan ketemu dengan anak perempuanmu. Ngapain lagi, sih?," kata atlet juara NBA empat kali itu.

Baca Juga: Penting! Ini Nasihat Bijak Pemain Squid Game tentang Kompetisi dan Nafsu

Ending Squid Game Dikritik Pebasket NBA LeBron James, Sutradara Beri Tanggapan Sinis

Foto: Netflix

Nah, saat diwawancarai The Guardian, sutradara Squid Game Hwang Dong-hyuk pun dimintai komentarnya tentang pernyataan pemain film Space Jam: A New Legacyitu dan sang sutradara mengatakan bahwa dia menghargai komentar LeBron.

Dia bahkan berterima kasih bahwa pebasket itu sudah mau menonton serialnya sampai selesai. "LeBron James keren dan dia bisa mengatakan apa pun yang dia mau," kata Dong-hyuk.

Namun kelanjutan kalimat sang sutradara kemudian terdengar sinis.

"Kalau dia punya ending yang lebih memuaskannya, mungkin dia bikin sekuel sendiri saja. Aku akan menontonnya dan mungkin mengirimi dia pesan, 'Aku suka pertunjukan kamu, kecuali ending-nya," imbuh sutradara film Miss Granny dan The Fortress itu.

"Aku tidak akan mengubah ending-nya. Itu ending yang aku pilih," katanya.

Baca Juga: 8 Film Live-Action Berbasis Anime Terbaik hingga saat Ini

Tak sampai di sini, LeBron James ternyata membaca tanggapan Dong-hyuk tersebut, dan lantas mengunggahnya di akun Twitter-nya disertai keterangan foto dengan nada kocak. "Ini serius? Semoga tidak," tulisnya.

Ending Squid Game Dikritik Pebasket NBA LeBron James, Sutradara Beri Tanggapan Sinis

Foto: Twitter @KingJames
(ita)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1576 seconds (0.1#10.140)