5 Lini Cerita yang Harus Dinanti begitu Wano Selesai di One Piece

Minggu, 24 Oktober 2021 - 09:07 WIB
loading...
5 Lini Cerita yang Harus...
Wano telah memasuki bagian klimaksnya saat ini. Tapi, ini tidak berarti One Piece bakal tamat begitu saja. Masih banyak lini cerita menarik yang harus dinantikan begitu Wano usai. (Foto: Hulu)
A A A
Wano adalah busur cerita terpanjang One Piece sampai saat ini. Busur ini sudah punya sekitar 120+ chapter di manga dan sudah berjalan sejak 2018. Hingga saat ini, masih ada sejumlah titik plot utama yang harus diungkap dan dibungkus.

Kalau reaksi Twitter terhadap tiap chapter bisa dipercaya, maka jelas kalau penggemar terus menikmati busur cerita ini. Tapi, tidak diragukan kalau mereka juga menantikan tahap berikutnya lini cerita One Piece. Saat ini, Wano sudah mencapai klimaksnya.

Banyak titik plot yang telah dibangun untuk dieksplorasi setelah Wano selesai, semuanya sepertinya berimplikasi pada permainan akhir One Piece. Belum bisa dikatakan kapan serial ini akan bergerak ke busur cerita berikutnya. Tapi, itu tidak berarti penggemar belum siap terhadap apa yang akan muncul selanjutnya. Berikut 5 lini cerita yang dinanti setelah Wano seperti dikutip dari CBR!



1. Akankah (mantan) Panglima Perang Lautan bertempur bersama Luffy?
5 Lini Cerita yang Harus Dinanti begitu Wano Selesai di One Piece

Panglima Perang Lautan adalah salah satu dari tiga kekuatan yang mempertahankan keseimbangan dunia sampai sistem itu dihapuskan beberapa waktu lalu. Ini adalah sistem kompleks yang bisa masuk akal atau membingungkan. Panglima Perang adalah perompak kuat yang beraliansi dengan pemerintah demi sejumlah kepentingan. Mereka bertarung untuk Pemerintah Dunia dan tidak perlu khawatir diburu marinir.

Sejak awal One Piece, sejumlah sosok penting telah bergabung dan meninggalkan (atau dipecat dari) sistem ini. Mereka termasuk Crocodile, Trafalgar Law, Buggy the Clown, Doflamingo, Boa Hancock, Blackbeard dan Dracule Mihawk. Topi Jerami, terutama Luffy dan Zoro, punya dinamika menarik dengan sejumlah mantan anggota klub elite ini. Crocodile, misalnya, adalah antagonis utama di busur cerita Alabasta.

Aspek paling rumit dari sistem Panglima Perang ini adalah meskipun bersekutu dengan Pemerintah Dunia, mereka masih mempertahankan cara perompak mereka. Nyatanya, karena aliansi inilah sejumlah mantan Panglima Perang bisa melakukan tindakan mengerikan tanpa intervensi. Crocodile memulai perang sipil di Alabasta dan Doflamingo menguasai Kerajaan Dressrossa hanyalah dua contoh dari banyak insiden yang dikontribusikan dari sistem Panglima Perang.

Sekarang, perompak-perompak ini tidak lagi beraliansi dengan Pemerintah Dunia. Maka, akan menarik untuk melihat peran yang akan mereka mainkan dalam perang mendatang. Marinir sudah dikirim untuk menangkapi mereka dan mereka semua siap untuk bertarung. Dengan mempertimbangkan beberapa di antara mereka sudah menjadi sekutu Luffy di masa lalu, sepertinya beberapa di antara mereka bakal bertempur bersama Topi Jerami.

2. Apa yang terjadi pada Sabo di Reverie?
5 Lini Cerita yang Harus Dinanti begitu Wano Selesai di One Piece

Episode interlude One Piece antara Act 2 dan Act 3 di Wano mengungkapkan sesuatu mungkin terjadi pada Sabo. Big News Morgans memuat obituari di berita yang sepertinya tentang Sabo. Reaksi beberapa orang yang dekat dengan Sabo terlihat dan mereka semua terlihat takut. Koala, Dadan dan Makino terlihat menangis. Dragon dan Ivankov terlihat kaget dan panik.

Tapi, semua orang di Wano jelas tidak tahu kabar ini. Belum jelas apakah itu benar karena sejumlah karakter meragukannya. Menariknya, seorang agen Cipher Pol berusaha mencegah Morgans menerbitkan obituary itu. Kalau benar, Luffy jelas akan sangat sedih begitu dia tahu. Apalagi, dia sudah berkabung atas Sabo ketika dia mengira dia mati saat mereka masih kecil. Kalau tidak benar, penggemas pasti penasaran untuk tahu di mana dia dan apa yang terjadi di Reverie.

3. Apa (dan siapa) yang dibahas Shanks dan 5 Tetua?
5 Lini Cerita yang Harus Dinanti begitu Wano Selesai di One Piece

Shanks tiba-tiba muncul di Reverie untuk bertemu 5 Tetua. Dia mengatakan ingin membahas seorang perompak. Siapa perompak itu dan apa yang ingin dia bahas masih menjadi misteri. Nyatanya, pertemuan antara Kaisar Laut dan otoritas tertinggi di Pemerintah Dunia ini terjadi.

Penggemar punya punya teori terkait apa arti pertemuan tersebut. Sebagian besar berspekulasi kalau perompak yang dibahas itu kalau bukan Luffy, adalah Blackbeard. Namun, beberapa orang yakin kalau Shanks ada di kubu pemerintah.

Shanks sudah menjadi tokoh penting di One Piece sejak busur cerita pertama. Tapi, tak banyak yang diungkap tentang dia sampai saat ini. Pertemuannya dengan 5Tetua membuat penggemar penasaran untuk tahu seperti apa tentang kehidupannya sebagai perompak sejak dia mulai punya kru sendiri.

4. Kekuatan Buah Iblis pencuri Perompak Blackbeard
5 Lini Cerita yang Harus Dinanti begitu Wano Selesai di One Piece

Perompak Blackbeard sudah menjadi duri di sisi semua orang sejak mereka diperkenalkan di One Piece. Marshall D Teach alis Blackbeard diduga akan menjadi salah satu penjahat terakhir serial ini. Tapi, dia tetap menjadi karakter misterius dengan kemampuan melakukan hal-hal yang tidak bisa dijelaskan siapa pun.

Tidak ada yang tahu bagaimana Perompak Blackbeard bisa melakukannya. Tapi, tidak diragukan kalau itu sudah membuat mereka menjadi ancaman bagi semua orang. Sekarang, sepertinya, mereka mempertaruhkan waktu mereka di One Piece. Kapan pun mereka memutuskan untuk akhirnya membuat gerakan mereka, mereka jelas akan mengguncang dunia.



5. Apakah Imu yang misterius memerintah seluruh dunia?
5 Lini Cerita yang Harus Dinanti begitu Wano Selesai di One Piece

Di Kastil Pangaea di Mariejois, ada takhta yang disebut tetap kosong sebagai tanda kesejajaran di antara negara-negara di dunia. Ada juga peraturan kalau tidak ada seorang pun, termasuk 5 sesepuh, diizinkan duduk di atasnya. Tapi, ini diperlihatkan salah karena takhta itu jelas punya pemilik.

Imu, karakter yang hanya diperlihatkan sebagai siluet, duduk di takhta itu ketika 5Tetua berlutut di hadapannya. Implikasi atas insiden ini besar. Ternyata, memang ada satu orang tunggal yang memerintah dunia dan tidak ada yang tahu selain 5 sesepuh.

Yang menarik, Imu melihat foto-foto Luffy, Blackbeard, Shirahoshi dan Vivi. Dia berpotensi menjadi seseorang yang akan dihadapi Topi Jerami di masa depan. Dunia jelas akan masuk ke kekacauan jika rahasia Mariejois ini terungkap ke publik.
(alv)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1376 seconds (0.1#10.140)