Sinopsis dan 7 Fakta The Equalizer 3 yang Harus Kamu Tahu

Rabu, 30 Agustus 2023 - 12:29 WIB
loading...
Sinopsis dan 7 Fakta The Equalizer 3 yang Harus Kamu Tahu
The Equalizer 3 menjadi penutup trilogi yang sayang untuk dilewatkan. Ada banyak fakta yang membuat film ini jadi menarik dan harus masuk daftar tonton. (Foto: Slash Film)
A A A
The Equalizer 3 menyajikan tontonan penuh aksi yang brutal dan berdarah-darah. Film ini adalah seri ketiga franchise Equalizer yang telah dimulai pada 2011. Film ini masih berfokus pada karakter utamanya, Robert McCall.

Karakter dingin dan penuh perhitungan itu kembali muncul dengan aksinya yang tidak disangka musuhnya. Robert dikenal tidak selalu butuh senjata api untuk menghabisi lawan-lawannya. Dia cukup cerdas dan kreatif dengan apa yang ada di sekitarnya.

Salah satu fakta penting dari karakter ini adalah dia sangat memperhitungkan waktu saat beraksi. Robert akan menyetel jam tangan digitalnya ketika berhadapan dengan lawan. Ini yang membuatnya menjadi berbahaya. Apa saja fakta lain dari The Equalizer 3. Simak ulasannya berikut!



1. Sinopsis The Equalizer 3

Sinopsis dan 7 Fakta The Equalizer 3 yang Harus Kamu Tahu

Foto: Dexerto

Setelah pensiun sebagai pembunuh pemerintah, Robert McCall menemukan penghiburan dalam memberikan keadilan atas nama mereka yang ditindas. Sekarang, dia tinggal di Italia Selatan. Di sana, dia menemukan teman baru yang berada di bawah penindasan mafia lokal. Ketika peristiwanya berubah menjadi berbahaya, Robert menjadi pelindung mereka dengan melawan para mafia tersebut.

2. Seri Terakhir Franchise Equalizer

Sinopsis dan 7 Fakta The Equalizer 3 yang Harus Kamu Tahu

Foto: The Feature Presentation

The Equalizer 3 bakal menjadi penutup trilogi Equalizer yang telah dimulai pada 2011. Franchise ini memperkenalkan Robert McCall, yang ingin menikmati pensiun dari pekerjaannya sebagai pembunuh untuk pemerintah. Tapi, keinginannya itu gagal terwujud karena dia terus dihadapkan pada kenyataan harus beraksi membela orang-orang yang lemah. Film ketiga ini memberikan konklusi dari perjalanan Robert. Pada akhirnya, dia menemukan tempat yang pas untuknya.

3. Satu-Satunya Film Seri Denzel Washington

Sinopsis dan 7 Fakta The Equalizer 3 yang Harus Kamu Tahu

Foto: ComingSoon.net

Denzel Washington dikenal sebagai salah satu aktor yang ogah membintangi sekuel filmnya sendiri. Namun, Denzel akhirnya sepakat untuk tampil lagi di seri kedua dan ketiga Equalizer karena baginya itu masuk akal. Ini menjadikan Equalizer sebagai satu-satunya film seri dan franchise pertama yang dibintangi Denzel.

4. Ajang Reuni Denzel Washington dan Dakota Fanning

Sinopsis dan 7 Fakta The Equalizer 3 yang Harus Kamu Tahu

Foto: Sony Pictures

Denzel Washington dan Dakota Fanning kali pertama tampil bareng di Man of Fire pada 2004. Kini, setelah hampir 20 tahun berlalu, keduanya dipertemukan kembali di The Equalizer 3. Di film itu, Dakota berperan sebagai Emma Collins, seorang agen CIA muda. Dia kemudian bertemu Robert McCall yang diperankan Denzel. Keduanya kemudian saling memberi informasi dan mendukung satu sama lain.

5. Ada Rencana Prekuel

Sinopsis dan 7 Fakta The Equalizer 3 yang Harus Kamu Tahu

Foto: Parade

Trilogi Equalizer mengisahkan tentang Robert McCall yang berusaha untuk pensiun dari dunia pembunuhan. Tapi, trilogi itu belum menggambarkan seperti apa Robert ketika masih menjadi sersan di Korps Marinir dan agen DIA. Sutradara Antoine Fuqua membuka peluang untuk membuat prekuel itu dengan tetap menampilkan Denzel Washington sebagai Robert McCall dengan teknologi de-aging.

6. One-Man Army

Sinopsis dan 7 Fakta The Equalizer 3 yang Harus Kamu Tahu

Foto: Sony Pictures

The Equalizer 3 tetap menampilkan aksi solo Robert McCall dalam mengatasi semua ancaman dan masalah. Robert tidak butuh bantuan orang lain dalam melumpuhkan musuh-musuhnya. Dia bahkan tidak selalu membawa senjata api untuk membela diri. Dia bisa membuat apa pun di sekitarnya sebagai senjata. Inilah yang membuat Robert menjadi salah satu one-man army paling badass.

7. Sekuel Tak Resmi Film Lain Denzel Washington

Sinopsis dan 7 Fakta The Equalizer 3 yang Harus Kamu Tahu

Foto: Slash Film

Sutradara The Equalizer 3 Antoine Fuqua menganggap kalau film garapannya ini adalah sekuel tak resmi Man on Fire yang dirilis pada 2004. Pasalnya, film ini mempersatukan kembali Denzel Washington dan Dakota Fanning. Hanya, peran mereka di The Equalizer 3 berbeda dengan di Man of Fire. Meski begitu, Antoine menilai semangat cerita di kedua film itu sama.



8. Diperkirakan Bisa Di-Streaming Tahun Depan

Sinopsis dan 7 Fakta The Equalizer 3 yang Harus Kamu Tahu

Foto: Sony Pictures

Sony Pictures tak punya layanan streaming sendiri saat ini. Film-film mereka biasanya ditayangkan di layanan streaming yang sudah ada. Dari Netflix, HBO Go, Disney+, atau pun Prime Video, film mereka ada di sana. Karenanya, The Equalizer 3 diperkirakan akan di-streaming di layanan platform ini nantinya. Diperkirakan, film itu baru akan dirilis secara online pada tahun depan.

(alv)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1427 seconds (0.1#10.140)