10 Film Terburuk Sepanjang 2022, Ada yang Skornya 0%

Kamis, 05 Januari 2023 - 09:02 WIB
Film Me Time jadi salah satu film tahun 2022 yang dianggap terburuk oleh kritikus dan penonton. Foto/Netflix
JAKARTA - Tak semua film yang tayang pada 2022 punya kualitas baik. Ada yang dianggap buruk oleh penonton dan kritikus, bahkan dinilai membuang-buang waktu dan uang saat menontonnya.

Salah satu cara melihat respons penonton terhadap film adalah dengan melihat di beberapa situs web aggregator film. Yang populer dan cukup valid adalah lewat situs web Rotten Tomatoes.

Situs web ini mengumpulkan ulasan film dari para jurnalis, lalu membuat skor rata-rata berdasarkan ulasan tersebut. Tak cuma kritikus, Rotten Tomatoes juga mengumpulkan skor dari para penonton umum.

Dari situ, pembaca bisa melihat dua skor yang berbeda, yaitu dari para kritikus dan dari penonton. Skor 100% jadi nilai yang paling sempurna dan memperoleh 'tomat segar'. Sementara yang nilainya di bawah 60% akan mendapatkan 'tomat busuk' (rotten tomatoes).

Berdasarkan data tersebut, berikut ini 10 film Barat yang dianggap terburuk sepanjang 2022 oleh kritikus.



1. The Nan Movie



Foto:Warner Bros. Pictures

Film komedi ini mendapatkan skor mengenaskan 0% dari 13 kritikus, berdasarkan data yang diambil pada Kamis (5/1) pukul 07.00 WIB. Adapun dari penonton umum hanya mendapat nilai 45% dari lebih dari 50 orang penonton umum.

Film ini mendapat ulasan buruk karena dianggap tidak lucu dan ceritanya mudah ditebak.

The Nan Movie bercerita tentang seorang nenek yang senang hidup terpisah dengan saudara perempuannya. Namun cucunya lantas membuatnya melakukan perjalanan menemui saudaranya itu.

2. Good Mourning



Foto:Open Road Films

Film terburuk pada 2022 berikutnya ada Good Mourning, yang skornya juga 0% dari tujuh pengulas. Sementara skor dari penonton lebih baik, yaitu 60% dari lebih dari 100 orang. Film ini juga dianggap tidak lucu karena skenarionya buruk.

Good Mourning juga adalah film komedi, dan dibintangi rapper sekaligus kekasih Megan Fox, Machine Gun Kelly. Ceritanya tentang seorang pria yang menerima pesan yang membingungkan dari pacarnya, yang membuatnya mengalami peristiwa malang.

3. Me Time



Foto: Netflix
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More