5 Drama Korea yang Dikira Bakal Flop tapi Malah Sukses Besar

Selasa, 27 September 2022 - 11:29 WIB
Foto: tvN

Drama komedi romantis dari tvN ini diadaptasi dari webtoon yang sangat terkenal, jadi tak heran langsung mendapat perhatian dari banyak pihak. Namun justru inilah yang membuat True Beauty dianggap tidak akan sukses.

Pertama, Moon Ga-young dan Hwang In-youp dianggap tidak cocok memerankan karakter Ju-kyung dan Seo-jun. Ga-young dianggap terlalu cantik, sementara In-youp dianggap kurang mirip dengan wajah di webtoon-nya.

Selain itu, episode-episode awal drama ini juga banyak dikritik penonton, antara lain dianggap membosankan, garing, dan skenarionya sangat buruk. Rating domestiknya pun tak menggembirakan, dengan rating tertinggi episodenya hanya 4,5%.

Namun True Beauty sangat populer di pasar internasional, termasuk di Indonesia. Setiap kali episode barunya ditayangkan, selalu jadi pembicaraan di media sosial.

Di Mydramalist, rating True Beauty pun tergolong tinggi, yaitu 8,3/10 dari 50.290 pengguna. Ini adalah jumlah pengguna yang sangat besar untuk sebuah drama Korea. Selain itu, Nama Cha Eun-woo dan Hwang In-youp pun terdongkrak tajam di pasar global.

4. A-Teen (2018)



Foto: Naver TV Cast

A-Teen adalah web series remaja yang tayang di Naver TV Cast. Drama ini dibuat dengan bujet yang sangat minim, terlihat dari deretan pemain yang tidak populer, lokasi syuting yang mayoritas di dalam kelas, dan para pemainnya yang hanya memakai seragam sekolah. Durasi totalnya pun tak sampai tiga jam meski berjumlah 24 episode.

Meski begitu, drama tentang kehidupan para siswa SMA yang beranjak ke usia 18 tahun ini sangat populer di Korea Selatan. Drama ini ditonton sampai 6 juta kali dalam waktu 1,5 bulan.

Pembicaraan di forum-forum daring menunjukkan para penonton memuji drama ini, bahkan tertarik membeli produk kosmetik yang ada dalam serial tersebut. Tak cuma itu, soundtrack berjudul A-Teen yang dinyanyikan boy group SEVENTEEN juga sampai memuncaki tangga lagu Melon Chart pada pertengahan Agustus 2018. Tak heran, web series ini pun dibuatkan season keduanya.

Baca Juga: Drama Korea Terbaru dengan Rating Tertinggi September 2022

5. Reply 1997 (2012)



Foto: tvN

Reply 1997 adalah seri pertama dari trilogi Reply, sebuah seri legendaris yang masuk dalam rating tertinggi sepanjang masa. Drama tvN ini juga menjadi karya debut bagi sutradara Shin Won-ho yang belakangan menjadi produser Hospital Playlist dan Prison Playbook.

Namun tentu saja, sebagai karya perdana, tak mudah bagi Won-ho mewujudkan Reply 1997. Ia mengaku tadinya sangat sulit mencari pemain yang mau bermain dalam drama ini, juga sulit membuatnya untuk tayang di televisi. Tentu saja, bujet pun sangat minim.

Meski rating drama ini kecil, tapi seri berikutnya, yaitu Reply 1994 dan Reply 1998 langsung melejit ratingnya. Kepopulerannya pun semua orang sudah mengetahuinya. Kini, seri Reply dikenal sebagai salah satu ikon budaya pop hallyu bahkan sampai sekarang.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More