8 Drama Korea yang Bikin Menguras Air Mata, Tayang di Netflix

Jum'at, 02 September 2022 - 12:16 WIB
Ia bisa kembali ke rumahnya selama 49 hari, dan bertemu dengan anak dan keluarganya, tapi kini sang suami telah menikah lagi. Ia pun harus memilih kehidupan seperti apa yang diinginkannya setelah 49 hari berlalu. Hi Bye, Mama dibintangi Kim Tae-hee, Lee Kyu-hyung, dan Go Bo-gyeol.

4. Move to Heaven (2021)



Foto: Netflix

Drama Korea yang menguras air mata ini juga tayang di Netflix, dan menjadi satu-satunya serial Korea yang memperoleh rating tertinggi 9,2 di Mydramalist. Ceritanya tentang pemuda berusia 20 tahun penyandang sindrom asperger, yang masuk dalam spektrum autisme.

Setelah ayahnya meninggal mendadak, ia terpaksa tinggal bersama pamannya yang menyebalkan. Keduanya juga meneruskan bisnis jasa trauma cleaningyang dijalankan sang ayah. Ini adalah pekerjaan membersihkan ruangan tempat seseorang yang meninggal, yang sehari-harinya hidup sendirian atau bahkan tidak punya keluarga.

Tiap episodenya, sang pemuda autis itu akan berusaha menemukan pesan terakhir orang yang meninggal, lalu menyampaikannya kepada keluarganya atau orang terdekat mereka. Ia juga pelan-pelan berusaha berdamai dengan sang paman. Drama ini dibintangi Tang Jun-san, Lee Je-hoon, dan Hong Seung-hee.

Baca Juga: 4 Bintang Drama Korea yang Kualitas Aktingnya Dianggap Makin Turun

5. My Mister (2018)



Foto: tvN

Drama Korea ini menceritakan kisah tiga laki-laki bersaudara yang sedang mengalami masa sulit dalam hidup mereka. Park Dong-hoon, anak kedua dari tiga bersaudara menjadi tulang punggung keluarga saat kedua saudaranya menganggur.

Kedua saudara Dong-hoon, yaitu Park Sang-hoon dan Park Ki-hoon, mengalami kegagalan dalam karier mereka yang mengharuskan keduanya bergantung pada Dong-hoon. Di tengah kesulitan hidup, mereka tetap saling mendukung dan membantu satu sama lain.

Selain itu, ada juga Lee Ji-an, seorang perempuan yang perjalanan hidupnya sangat berat dan penuh derita. Pertemuannya dengan Dong-hoon membuat keduanya menemukan kesamaan dan saling dukung untuk mengatasi masalah masing-masing. My Mister dibintangi Lee Sun-kyun, Park Ho-san, Song Sae-Byeok, dan IU.

6. Our Blues (2022)



Foto: tvN

Our Blues jadi salah satu drama Korea rating tertinggi pada 2022, dengan rating rata-rata nasional mencapai 9,9% menurut Nielsen Korea. Ceritanya tentang kehidupan para penduduk biasa di Pulau Jeju dengan berbagai masalahnya.

Mulai dari kisah asmara, persahabatan, hingga keluarga akan diceritakan di sini. Tiap karakternya juga terasa dekat hingga penonton akan emosional saat menonton momen-momen mengharukannya.

Drama ini dibintangi para pemain papan atas di antaranya Lee Byung-hun, Shin Min-a, Kim Ah-song, Kim Woo-bin, Cha Seung-won, Kim Jae-won, dan Han Ji-min.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. SINDOnews.com tidak terlibat dalam materi konten ini.
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More